Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Maksimalkan peran pemuda lewat pasanggiri mojang dan jajaka

Maksimalkan peran pemuda lewat pasanggiri mojang dan jajaka Gedung Sate. ©istimewa

Merdeka.com - Pasanggiri Mojang dan Jajaka Jawa Barat kembali digelar. Mengusung konsep “Nonoman of Art, Tourism and Culture,” pasanggiri tahun ini ingin mengedepankan peran pemuda, khususnya mojang dan jajaka, dalam mempromosikan pariwisata dan budaya Jawa Barat. Nonoman sendiri memiliki arti generasi muda.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Nunung Sobari, menjelaskan acara ini diharapkan dapat mengembangkan pemahaman dan pengetahuan generasi muda tentang pariwisata dan rasa cinta terhadap budaya Jawa Barat.

“Terselenggaranya pasanggiri ini untuk mewujudkan Mojang dan Jajaka Jawa Barat khususnya generasi mudanya, yang memiliki wawasan luas khususnya di bidang kebudayaan dan pariwisata Jawa Barat serta dapat menjadi panutan dan teladan bagi masyarakat,” jelas Nunung, melalui rilis yang diterima Merdeka Bandung.

Mojang dan Jajaka, kata dia, sebagai Duta Jawa Barat dalam berbagai event pada forum-forum Jawa Barat, nasional bahkan internasional, untuk memperkenalkan potensi pariwisata dan budaya di Jawa Barat.

Pasanggiri Mojang dan Jajaka Jawa Barat 2015 dimulai sejak 23 November. Acara puncak pemilihan Mojang dan Jajaka dilaksanakan 25 November 2015 di Sasana Budaya Ganesa (Sabuga), Jalan Tamansari, Bandung.

Pada acara puncak, akan dimeriahkan kesenian modern dan tarian tradisional. Sementara juri yang akan menilai grand final ini merupakan beberapa tokoh masyarakat, pakar kebudayaan, pariwisata, akademik dan juri kehormatan.

Peserta merupakan perwakilan dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat. Mereka sudah melewati seleksi awal yang cukup ketat, meliputi usia 18-24 tahun dengan pendidikan minimal perguruan tinggi, berkelakuan baik, berpenampilan menarik, berwawasan luas dan berbakat, mampu berbahasa inggris aktif dan berbahasa daerah. Tinggi badan peserta minimal 165 cm dan jajaka minimal 170 dengan berat badan proporsional.

Sebelumnya mereka melaksanakan foto shoot dan uji wawasan lewat Forum Group Discussion. Akhir pekan ini mereka mengunjungi Museum Sribaduga Bandung. Malam harinya mereka Gala Dinner bersama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Wakil Gubenur Jawa Barat Dedi Mizwar di Gedung Sate.

(mdk/frh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Naufa dan Innaysila Duta Wisata, Valentina Putri Pariwisata Paser 2024
Naufa dan Innaysila Duta Wisata, Valentina Putri Pariwisata Paser 2024

Kabupaten Paser telah memilih Bujang Song dan Bujang Bawe Duta Wisata serta Putri Pariwisata Paser 2024.

Baca Selengkapnya
Kisah Sukses Paguyuban “Pokoke Blangkon”, Berdayakan Anak Muda Jadi Fotografer Sekaligus Lestarikan Budaya Jawa
Kisah Sukses Paguyuban “Pokoke Blangkon”, Berdayakan Anak Muda Jadi Fotografer Sekaligus Lestarikan Budaya Jawa

Kehadiran "Pokoke Blangkon" menjadi magnet baru bagi wisatawan Malioboro

Baca Selengkapnya
Kampanye di Wonosobo, Ganjar Ingin Semua Desa di Indonesia Jadi Desa Wisata
Kampanye di Wonosobo, Ganjar Ingin Semua Desa di Indonesia Jadi Desa Wisata

Ganjar menyampaikan potensi desa wisata di Indonesia, apalagi di Jawa Tengah sangat besar.

Baca Selengkapnya
Penghafal Quran hingga Alumni Luar Negeri, Anak Muda Banyuwangi jadi LO TdBI
Penghafal Quran hingga Alumni Luar Negeri, Anak Muda Banyuwangi jadi LO TdBI

Balap sepeda TdBI memberikan banyak pengalaman internasional bagi banyak talenta muda Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Mengenal Millennial Job Center, Dorong Pemuda Pelaku Wisata dan Ekonomi Lokal Jatim Naik Kelas
Mengenal Millennial Job Center, Dorong Pemuda Pelaku Wisata dan Ekonomi Lokal Jatim Naik Kelas

Begini cara Pemprov Jatim siapkan wirausaha muda andal

Baca Selengkapnya
Peduli Potensi Desa, Anak Muda di Sleman Bentuk Komunitas Konco Dolan
Peduli Potensi Desa, Anak Muda di Sleman Bentuk Komunitas Konco Dolan

Komunitas Konco Dolan merupakan sekumpulan anak muda yang peduli dengan potensi desa.

Baca Selengkapnya
TPD Ganjar-Mahfud Jateng Gandeng Anak Muda, Fokus Garap Media Sosial hingga Lomba
TPD Ganjar-Mahfud Jateng Gandeng Anak Muda, Fokus Garap Media Sosial hingga Lomba

Pembentukan itu untuk meningkatkan popularitas Capres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Pertumbuhan Ekonomi Bisa Menghentak ke 7% di Tangan-Tangan Pemuda Indonesia
Ganjar: Pertumbuhan Ekonomi Bisa Menghentak ke 7% di Tangan-Tangan Pemuda Indonesia

Menurut Ganjar, peran para pemuda dan pendidikannya mampu menumbuhkan ekonomi sampai 7 persen.

Baca Selengkapnya
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Menparekraf menekankan bahwa UMKM harus berada di garis depan

Baca Selengkapnya
Ganjar Ajak Mahasiswa Tangkap Peluang Pengembangan Ekonomi Biru dan Hijau
Ganjar Ajak Mahasiswa Tangkap Peluang Pengembangan Ekonomi Biru dan Hijau

Menurut Ganjar, ini adalah kesempatan bagi generasi muda untuk terlibat dalam pengembangan pariwisata.

Baca Selengkapnya
Difasilitasi Kemenkeu, Jagoan Banyuwangi jadi Pilot Project Pengembangan UMKM Nasional
Difasilitasi Kemenkeu, Jagoan Banyuwangi jadi Pilot Project Pengembangan UMKM Nasional

Anak-anak muda Banyuwangi yang masuk program inkubasi ini, peluang pengembangan bisnisnya juga akan semakin besar.

Baca Selengkapnya
Debat Pilkada 2024: Cagub Jeje Bicara Strategi Genjot Potensi Jabar, Fokus IPM dan Pemerataan Wilayah
Debat Pilkada 2024: Cagub Jeje Bicara Strategi Genjot Potensi Jabar, Fokus IPM dan Pemerataan Wilayah

Menurut Jeje, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) merupakan wujud dari kemajuan satu daerah.

Baca Selengkapnya