Mantan Jaksa Agung Basrief Arief Meninggal Dunia
Merdeka.com - Mantan Jaksa Agung RI Basrief Arief meninggal dunia. Kabar duka ini disampaikan langsung oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Leonard Eben Ezer Simanjuntak.
"Innalillahii wainna ilaihii roojiuun. Kejaksaan Republik Indonesia, berdukacita atas berpulang ke hadirat Allah SWT Bapak Basrief Arief Bin Bachtiar Arief," kata Eben dalam keterangannya, Selasa (23/3).
Eben menjelaskan, Basrief Arief tutup usia sekitar pukul 10.00 Wib, Selasa (23/3).
Namun, belum dijelaskan secara rinci atau pasti terkait penyebab meninggalnya mantan Jaksa Agung era Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut.
"Semoga amal ibadah Almarhum diterima disisi Allah SWT dan dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya," ujarnya.
"Semoga diampuni segala dosanya dan di Terima disisi Allah SWT," ucapnya.
Pihak keluarga memohon doa dan keihklasan atas peristiwa duka tersebut.
"Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya atas kesalahan atau kekhilafan ayahanda kami," tutur anak dari Basrief Arief, Abraham Arief saat dikonfirmasi, Selasa (23/3).
Basrief Arief meninggal dunia sekitar pukul 09.45 WIB. Keluarga juga memohon doa agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah.
"Kami mohon keikhlasan bapak, ibu, saudara, saudari, untuk mendoakan ayahanda kami agar diterima di sisi Allah SWT," kata Arief.
Reporter: Nur Habibie dan Nanda Perdana Putra
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
SBY sedang berduka atas meninggalnya Baginda Zaiful Akbar.
Baca SelengkapnyaSyamsul Arifin meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit Jakarta.
Baca SelengkapnyaEkonom senior dari Universitas Indonesia (UI) Faisal Basri meninggal dunia pada Kamis, (5/9) pukul 03.50 WIB pagi.
Baca SelengkapnyaSosok Syamsul Arifin mantan Bupati Langkat dan Gubernur Sumatra Utara yang meninggal dunia di usia 71 tahun.
Baca SelengkapnyaJenazah Gembong, saat ini berada di rumah duka Jalan Peninggalan Timur, Kebayoran Lama Utara.
Baca SelengkapnyaRasich Hanif (RH), putra dari menteri era Presiden Soeharto, Radinal Mochtar, meninggal dunia saar terlibat bentrok dengan petugas ketika rumahnya dieksekusi.
Baca SelengkapnyaSBY mengunjungi kuburan massal Siron di Kabupaten Aceh Besar
Baca SelengkapnyaBerikut foto terakhir 4 Presiden Indonesia sebelum meninggal dunia.
Baca SelengkapnyaHakim Mahkamah Konstitusi (MK) periode 2008-2011 Muhammad Arsyad Sanusi meninggal dunia pada usia ke-79 tahun.
Baca SelengkapnyaRamdan mengaku kakaknya itu telah menempuh perjalanan yang cukup jauh hampir enam jam
Baca SelengkapnyaAHY turut mendoakan Hamzah Haz agar seluruh amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT.
Baca SelengkapnyaTernyata, pada masa akhir pemerintahan SBY, ia memiliki harta kekayaan senilai Rp13,9 miliar yang dilaporkan kepada LHKPN.
Baca Selengkapnya