Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mantan Rektor Unsoed divonis 2,5 tahun

Mantan Rektor Unsoed divonis 2,5 tahun Rektor Unsoed Edy Yuwono (batik merah).. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Mantan Rektor Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto Edy Yuwono divonis 2,5 tahun penjara atas perbuatan penyalahgunaan dana Badan Layanan Umum (BLU) dalam proyek kerja sama antara kampus tersebut dengan PT Antam.

Vonis tersebut diputuskan Hakim Ketua persidangan, Erentuah Damanik di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Semarang, Kamis (3/4). Jaksa Penuntut, Hasan Nurudin Achmad mengatakan sampai saat ini pihaknya masih menunggu keputusan dari tim kuasa hukum tersangka.

"Iya ini lagi dipikir-pikir, katanya (tim kuasa hukum) banding. Kita masih menunggu," ujarnya saat dihubungi.

Vonis tersebut menurut jaksa sudah cukup membuktikan tersangka melakukan penyalahgunaan dana BLU dalam proyek kerjasama reklamasi lahan bekas tambang pasir besi di Desa Munggangsari Kecamatan Grabag Purworejo Jawa Tengah. Dari hasil perhitungan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Jawa Tengah, ada sekitar Rp 2,154 miliar dana yang disalahgunakan dari total nilai proyek sebesar Rp 5,8 miliar.

"Dengan putusan ini, kami telah membuktikan bahwa memang ada penyalahgunaan dana BLU Unsoed. Saat ini ada dua tersangka lain yang divonis sama, yakni Pembantu Rektor IV dan satu pejabat Unsoed lainnya," katanya.

Dua tersangka lain yang divonis adalah mantan Pembantu Rektor IV Unsoed, Budi Rustomo dan mantan Kepala UPT Percetakan dan Penerbitan, Winarto Hadi. Selain kurungan, ketiga tersangka juga dibebani biaya pengganti sebesar Rp 133.702.100 untuk Edy Yuwono, untuk Budi Rustomo Rp 81.300.000 dan Winarto Hadi Rp 135.212.000

Saat dihubungi, tim kuasa hukum Edy Yuwono, Sugeng Riyadi menyatakan banding dengan vonis tersebut. Dia mengemukakan, vonis tersebut tidak kuat. "Kami langsung banding mas, karena pertimbangan hukumnya lemah," katanya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Komisi Yudisial Tegas Minta Tiga Hakim PN Surabaya Vonis Bebas Ronald Tannur Dipecat!
VIDEO: Komisi Yudisial Tegas Minta Tiga Hakim PN Surabaya Vonis Bebas Ronald Tannur Dipecat!

Komisi Yudisial menilai, putusan tiga hakim tersebut melanggar etik dan aturan

Baca Selengkapnya
Rektor Universitas Udayana Ditahan dalam Sel Berisi Belasan Orang, Disatukan dengan Pelaku Kriminal dan Narkoba
Rektor Universitas Udayana Ditahan dalam Sel Berisi Belasan Orang, Disatukan dengan Pelaku Kriminal dan Narkoba

I Nyoman Gde Antara dan tiga tersangka lain ditempatkan dalam kamar masa perkenalan lingkungan (mapenaling).

Baca Selengkapnya
Rektor Mundur, Kejati Pastikan Kasus Dugaan Korupsi di UNS Tetapi Diselidiki Sambil Tunggu Hasil BPKP
Rektor Mundur, Kejati Pastikan Kasus Dugaan Korupsi di UNS Tetapi Diselidiki Sambil Tunggu Hasil BPKP

Pemeriksaan BPKP untuk mengaudit, investigasi atau mengetahui berapa besar kerugian.

Baca Selengkapnya
Hakim Vonis Bebas, Eks Rektor Unud Bali Prof Antara Menangis Haru
Hakim Vonis Bebas, Eks Rektor Unud Bali Prof Antara Menangis Haru

Prof Antara menegaskan, sejak awal kasus ini diselidiki dirinya tidak pernah melakukan korupsi seperti yang didakwakan.

Baca Selengkapnya
Tiga Orang Penyuap Wali Kota Bandung Divonis Penjara Lebih Rendah dari Tuntutan
Tiga Orang Penyuap Wali Kota Bandung Divonis Penjara Lebih Rendah dari Tuntutan

Para terpidana diberikan waktu selama sepekan untuk menerima putusan atau mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi (PT) Bandung.

Baca Selengkapnya
Eks Penyidik Soroti Uang Pengganti Dibebankan ke SYL Rp14 Miliar & USD30 Ribu, Desak KPK Segera Banding
Eks Penyidik Soroti Uang Pengganti Dibebankan ke SYL Rp14 Miliar & USD30 Ribu, Desak KPK Segera Banding

Menurut Yudi, hukuman uang pengganti yang jauh dari tuntutan dapat berdampak pada upaya pemulihan keuangan negara akibat korupsi yang dilakukan SYL.

Baca Selengkapnya
Divonis 20 Tahun Penjara dalam Perkara Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Yosep Hidayah Ajukan Banding
Divonis 20 Tahun Penjara dalam Perkara Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Yosep Hidayah Ajukan Banding

Vonis bersalah terhadap Yosep dijatuhkan majelis hakim yang diketuai Ardhi Wijayanto di Pengadilan Negeri (PN) Subang, Kamis (25/7).

Baca Selengkapnya
Kejagung Pastikan Kasasi Vonis Bebas Soetikno Soedarjo di Kasus Korupsi Garuda
Kejagung Pastikan Kasasi Vonis Bebas Soetikno Soedarjo di Kasus Korupsi Garuda

Pengadilan Tipikor menjatuhkan vonis bebas kepada Soetikno Soedarjo di kasus korupsi pengadaan pesawat Garuda.

Baca Selengkapnya
KPK Melawan, Ajuan Banding Usai SYL Divonis 10 Tahun Penjara
KPK Melawan, Ajuan Banding Usai SYL Divonis 10 Tahun Penjara

SYL sebelumnya divonis 10 tahun penjara terkait perkara pemerasan dan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian

Baca Selengkapnya
Eks Dirjen Minerba ESDM Ridwan Djamaluddin Divonis 3,5 Tahun Penjara
Eks Dirjen Minerba ESDM Ridwan Djamaluddin Divonis 3,5 Tahun Penjara

Ridwan Djamaluddin dinilai terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi.

Baca Selengkapnya
Bukan Cuma SYL, Hukuman Mantan Sekjen Kementan Kasdi Subagyono juga Diperberat jadi 9 Tahun Penjara
Bukan Cuma SYL, Hukuman Mantan Sekjen Kementan Kasdi Subagyono juga Diperberat jadi 9 Tahun Penjara

Selain pidana kurungan, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta juga mengubah pidana denda terhadap Kasdi Subagyono, yakni menjadi Rp400 juta.

Baca Selengkapnya
Jaksa KPK Masih Pikir-Pikir Ajukan Banding Pasca SYL Divonis 10 Tahun Penjara
Jaksa KPK Masih Pikir-Pikir Ajukan Banding Pasca SYL Divonis 10 Tahun Penjara

KPK akan terlebih dahulu mempelajari putusan hakim yang telah dibacakan hari ini

Baca Selengkapnya