Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf Amin Jelang Pencoblosan: Enggak Ada Beban. Tinggal Menunggu Hasil

Ma'ruf Amin Jelang Pencoblosan: Enggak Ada Beban. Tinggal Menunggu Hasil Maruf Amin di Lamongan. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon wakil presiden Ma'ruf Amin, masih melakukan aktivitas biasa di kediamannya, di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta. Dia menuturkan, tidak menuturkan, hari ini sudah cukup istirahat.

"Sore (istirahatnya). Tidak ada yang dipikirkan, enggak ada beban. Sekarang tinggal menunggu hasil," ucap Ma'ruf di Jakarta, Rabu (17/4).

Dia menuturkan, tidak ada mimpi yang aneh-aneh. Hanya mimpi senang saja.

"Enggak ada, biasa saja. Mimpi senang-senang saja," ungkap Ma'ruf.

Dia pun hanya berharap bisa menang. Dan sekarang ini semangatnya menang. "Kita sih harapannya menang, semangatnya menang. Yang menentukan nanti," tutur Ma'ruf.

Dia pun menegaskan, tidak ada doa khusus. Karena itu sudah setiap hari dilakukannya.

"Kalau doa kan selalu, namanya berdoa. Kan itu kan berusaha dan berdoa. Namanya berdoa kan pasti," katanya.

Kembali Imbau Tak Takut ke TPS-TPS

Pada kesempatan itu, Ma'ruf kembali mengingatkan warga tak takut mendatangi TPS. Ia sendiri akan menggunakan hak suaranya di TPS 051 Koja, Tanjung Priok.

"Jangan terprovokasi oleh orang-orang yang menakuti ke TPS. Semua sudah aman, jamin enggak ada masalah," ucap Ma'ruf.

Dia mengingatkan, bahwa pihak keamanan sudah melakukan penjagaan di TPS. "Tentara, Polisi, TNI-Polri sudah siap mengamankan," ungkap Ma'ruf.

Dia juga menghimbau kepada pendukungnya untuk juga hadir ke TPS.

"Pasti kepada pendukung supaya datang ke TPS. Tidak ada gunanya kalau mereka enggak datang ke TPS. Euforia itu tidak ada gunanya," pungkasnya

Reporter: Putu Merta Surya Putra

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wapres Ma'ruf Amin Mencoblos di TPS 33 Perumahan D'Arcadia Depok, Ini Pesannya untuk Seluruh Rakyat
Wapres Ma'ruf Amin Mencoblos di TPS 33 Perumahan D'Arcadia Depok, Ini Pesannya untuk Seluruh Rakyat

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 33 di Perumahan D'Arcadia, Tapos, Depok, Rabu (14/2).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sikap Mahfud Usai Pilpres: Siapkan Mental Kita Terus Berjuang Demi Keadilan
VIDEO: Sikap Mahfud Usai Pilpres: Siapkan Mental Kita Terus Berjuang Demi Keadilan

Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD menyatakan akan terus berjuang untuk demokrasi dan keadilan.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin 'Nyoblos' di TPS 33 Cimanggis, Depok
Wapres Ma'ruf Amin 'Nyoblos' di TPS 33 Cimanggis, Depok

"Saya nyoblosnya di Cimanggis, ya, di sana, di tempat saya," kata Ma'ruf Amin

Baca Selengkapnya
Wapres Ma’ruf Harap Pemerintah Perhatikan Kritikan Akademisi Jelang Pemilu 2024
Wapres Ma’ruf Harap Pemerintah Perhatikan Kritikan Akademisi Jelang Pemilu 2024

Pernyataan akademisi itu menjadi bagian dari dinamika positif.

Baca Selengkapnya
Mahfud Mengaku Tenang Jelang Pencoblosan: Pokoknya Optimistis Menang
Mahfud Mengaku Tenang Jelang Pencoblosan: Pokoknya Optimistis Menang

Mahfud Md mengaku sangat tenang dan optimistis menghadapi momen pencoblosan Pilpres 2024 hari ini, Rabu (14/2).

Baca Selengkapnya
Pesan Wapres Ma'ruf Amin Usai Nyoblos: Indonesia Mencari Pemimpin Bangsa, Bukan Kelompok
Pesan Wapres Ma'ruf Amin Usai Nyoblos: Indonesia Mencari Pemimpin Bangsa, Bukan Kelompok

Ma’ruf berharap agar Pemilu ini menghasilkan para pemimpin yang mampu membawa bangsa Indonesia menjadi lebih maju dan sejahtera.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Jelang Purnatugas: Saya dan Pak Jokowi Berakhir Husnul Khatimah
Wapres Ma'ruf Amin Jelang Purnatugas: Saya dan Pak Jokowi Berakhir Husnul Khatimah

Di sisa waktu jabatan enam bulan, Ma'ruf mengakui apabila ada sejumlah target pemerintah yang belum tercapai.

Baca Selengkapnya
Guyon Mahfud Usai Nyoblos: Ramai Wartawan, Semoga Gambarkan Banyaknya Suara Saya
Guyon Mahfud Usai Nyoblos: Ramai Wartawan, Semoga Gambarkan Banyaknya Suara Saya

Jika semua TPS di seluruh Indonesia melakukan hal yang sama, Mahfud mengaku yakin Pemilu 2024 tidak akan menimbulkan sengketa.

Baca Selengkapnya
Ganjar Ungkap Pesan Orang Tua Sebelum Mencoblos ke TPS: Berserah dan Bersihkan Hati
Ganjar Ungkap Pesan Orang Tua Sebelum Mencoblos ke TPS: Berserah dan Bersihkan Hati

Ganjar Pranowo mengaku optimis menang di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Reaksi Cak Imin Soal Gibran Jadi Cawapres Prabowo: Selamat Datang dalam Pertempuran Politik
Reaksi Cak Imin Soal Gibran Jadi Cawapres Prabowo: Selamat Datang dalam Pertempuran Politik

Bagi bakal capres dan cawapres Amin, tidak ada pasangan bakal capres dan cawapres yang berat.

Baca Selengkapnya