Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf: Wakaf Berperan Sebagai Dana Abadi Umat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Negara

Ma'ruf: Wakaf Berperan Sebagai Dana Abadi Umat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Negara Wapres Maruf Video Call Kontingen Olimpiade. Satwapres

Merdeka.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut wakaf berperan penting umat untuk mewujudkan kesejahteraan sosial sekaligus mendorong pertumbuhan perekonomian negara. Menurutnya, praktik wakaf sudah dilakukan negara-negara lain.

"Wakaf tidak hanya berfungsi sebagai sarana ibadah untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, namun wakaf juga memiliki peran yang penting yaitu sebagai dana abadi umat untuk mewujudkan kesejahteraan sosial sekaligus mendorong pertumbuhan perekonomian negara," katanya dalam acara Riau Berwakaf, Jumat (13/8).

"Saat ini praktik wakaf tidak hanya diterapkan oleh negara-negara islam, namun juga diterapkan di negara-negara non-islam seperti Amerika Serikat, Singapura, Thailand dan lain-lain," sambungnya.

Selain itu, Ma'ruf melanjutkan, manfaat wakaf dalam pembangunan telah dibuktikan di banyak negara seperti Kuwait dan Mesir. Dia bilang, di Kuwait dana wakaf terus berkembang dalam berbagai proyek investasi pembangunan properti, pertokoan, permukiman selain masjid-masjid.

Sementara, di Mesir dana wakaf juga dikembangkan melalui investasi infrastruktur seperti pengelolaan terusan Suez, selain dalam pembiayaan Universitas Al-Azhar. Dengan demikian dana wakaf dapat terus berkembang dan memberikan manfaat kepada umat.

"Oleh karena itulah maka wakaf dinamakan sebagai sedekah jariyah yang pahalanya mengalir terus kepada pemberi wakaf (wakif)," ucapnya.

Kemudian, Ma'ruf mencontohkan di Amerika Serikat di mana masyarakat muslim membentuk Kuwait Awqaf Public Foundation (KAPF), begitu pula di negara lain melalui lembaga yang berbeda-beda. Kata dia, peran dan kemanfaatan wakaf yang begitu besar telah dirasakan oleh negara-negara di dunia

"dan kemanfaatan wakaf terus berkelanjutan dan mendukung target Sustainable Development Goals (SDGs) 2030 yaitu mengurangi kemiskinan," pungkasnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Purna Tugas, Wapres Ma'ruf Amin Titip Dana Wakaf Dikelola untuk Kesejahteraan Rakyat
Jelang Purna Tugas, Wapres Ma'ruf Amin Titip Dana Wakaf Dikelola untuk Kesejahteraan Rakyat

Sejak tahun 2004, pemerintah menegaskan bentuk wakaf tidak hanya sebatas tanah, tetapi juga harta benda lainnya, termasuk uang.

Baca Selengkapnya
Gerakan Hidupkan Waqaf di Masjid untuk Kemakmuran Jamaah
Gerakan Hidupkan Waqaf di Masjid untuk Kemakmuran Jamaah

Menurut Kamaruddin, gerakan ini akan mengajak berbagai elemen masyarakat, termasuk ASN, politisi, calon pengantin, para penyuluh, hingga penghulu untuk berwakaf

Baca Selengkapnya
Wamen Raja Juli Antoni Ungkap Dua Manfaat Tanah Wakaf Bersertifikat
Wamen Raja Juli Antoni Ungkap Dua Manfaat Tanah Wakaf Bersertifikat

Tanah wakaf dapat digunakan masyarakat untuk meningkatkan perekonomian.

Baca Selengkapnya
Wapres Minta Jabar Maksimalkan Potensi Keuangan Syariah
Wapres Minta Jabar Maksimalkan Potensi Keuangan Syariah

Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin meminta Jawa Barat sebagai salah satu penopang pertumbuhan ekonomi nasional bisa memaksimalkan potensi keuangan syariah.

Baca Selengkapnya
PAN Dorong Optimalisasi Pengelolaan Wakaf untuk Cipta Banyak Lapangan Kerja
PAN Dorong Optimalisasi Pengelolaan Wakaf untuk Cipta Banyak Lapangan Kerja

Potensi sektor perwakafan di Indonesia, terutama wakaf uang, ditaksir dapat menembus Rp180 triliun per tahun.

Baca Selengkapnya
Bukti Bayar Zakat Bakal Jadi Salah Satu Pertimbangan Syarat Naik Jabatan ASN Kemenag
Bukti Bayar Zakat Bakal Jadi Salah Satu Pertimbangan Syarat Naik Jabatan ASN Kemenag

Menurutnya, pengelolaan dana zakat yang optimal dan pengelolaan wakaf yang baik dapat mendukung pencapaian Sustainable Development Goals.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Luncurkan Ruang Amal Indonesia
Wapres Ma'ruf Amin Luncurkan Ruang Amal Indonesia

Ma'ruf berharap RAi diperbanyak di Indonesia karena potensi wakaf dan zakat sangat tinggi.

Baca Selengkapnya
Wamen ATR Raja Juli Serahkan Sertifikat Taman Masjid Al Jabar
Wamen ATR Raja Juli Serahkan Sertifikat Taman Masjid Al Jabar

Sertifikasi ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan masyarakat ketika beribadah.

Baca Selengkapnya
Contoh Amal Jariyah dalam Islam, Ketahui Pula Pengertiannya
Contoh Amal Jariyah dalam Islam, Ketahui Pula Pengertiannya

Amal jarian menjadi salah satu bentuk perbuatan baik yang dianjurkan untuk dilakukan oleh semua umat Muslim.

Baca Selengkapnya
Macam-Macam Sedekah dan Keutamaannya, Amalkan Selalu
Macam-Macam Sedekah dan Keutamaannya, Amalkan Selalu

Sedekah adalah ibadah yang dicintai Allah SWT, sehingga penting mengetahui jenis atau macamnya.

Baca Selengkapnya
Wamen ATR Raja Juli Bagikan 14 Sertifikat Tanah Wakaf Muhammadiyah di Pekanbaru
Wamen ATR Raja Juli Bagikan 14 Sertifikat Tanah Wakaf Muhammadiyah di Pekanbaru

Raja Antoni mengajak agar warga Muhammadiyah proaktif berpartisipasi dengan mendaftarkan tanah wakafnya ke Kantor Pertanahan setempat.

Baca Selengkapnya
Ceramah Singkat tentang Sedekah, Beri Inspirasi untuk Saling Berbagi
Ceramah Singkat tentang Sedekah, Beri Inspirasi untuk Saling Berbagi

Sedekah adalah amalan yang mengajarkan kita untuk berbagi. Untuk mendorong umat mengamalkannya, ceramah singkat bisa membantu memperkuat niat dalam bersedekah.

Baca Selengkapnya