Matangkan koalisi Pilpres, Prabowo temui Ketua Majelis Syuro PKS hari ini
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dijadwalkan menggelar pertemuan dengan Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Salim Segaf Al-Jufri, hari ini (27/7). Pertemuan keduanya akan membahas kelanjutan rencana koalisi Pilpres 2019.
"Insya Allah Pak Prabowo akan menemui Ketua Majelis Syuro PKS tentu untuk membicarakan kelanjutan daripada perkoalisian ini," kata Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (27/7).
Sebelumnya, Prabowo juga sempat bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS pada Kamis malam (26/7), di Kertanegara, Jakarta Selatan. Namun Hidayat enggan membeberkan subtansi pembahasan para petinggi partai itu.
-
Siapa yang akan bertemu Prabowo? Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, presiden terpilih Prabowo Subianto akan segera bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
-
Siapa yang ikut dalam pertemuan Prabowo dan KWI? Menurut laporan Antara, Prabowo bersama Kardinal Suharyo Hardjoatmodjo dan pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) sepakat Pemilihan Umum 2024 harus berjalan jujur, adil, damai, dan rukun.
-
Kenapa Prabowo bertemu dengan KWI? Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menemui pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) untuk berdiskusi terkait Pemilu 2024 di Gedung KWI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2024).
-
Kapan Presiden Prabowo memanggil ketua umum partai? Seperti diketahui, hari ini Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah ketua umum partai politik ke Istana Negara, Jakarta.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa kesepakatan Prabowo dengan KWI? 'Intinya semuanya adalah kesatuan dan di situ di bawah judul kesatuan itu ada sekian banyak hal, yaitu pemilu yang jujur, dikatakan oleh Bapak Prabowo sendiri, damai, adil, dan sebagainya,' kata Uskup Agung Jakarta Kardinal Suharyo dikutip Antara.
Hidayat juga tidak mau mengungkapkan di mana pertemuan Salim dan Prabowo akan berlangsung siang ini.
"Tapi memang Pak Prabowo akan bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS atau ya kalau agendanya memang tadi malam ada pertemuan Pak prabowo ketemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS tentang hasilnya boleh bertanya ke DPP PKS," ungkapnya.
Wakil Ketua MPR itu mengatakan pembahasan cawapres hingga kini masih terbilang alot. Bukan hanya pembahasan cawapres tetapi juga capres yang akan diusung Gerindra, PKS atau PAN.
"Ya capresnya juga masih alot dibahas, kan belum selesai juga capresnya siapa cawapresnya siapa, kan belum selesai, ya dalam artian ini adalah sebuah dinamika dan komunikasi politik yang saya kira semua saing menghormati belum definitif siapa yang akan berkoalisi," ucapnya.
Dikonfirmasi terpisah, Wasekjen PKS, Abdul Hakim, membenarkan jadwal pertemuan itu. Menurutnya, selain Salim Segaf, pertemuan dihadiri Presiden PKS, Sohibul Iman.
Pertemuan rencananya dilaksanakan dalam acara Ijtima Ulama GNPF di Menara Peninsula, Jakarta tepatnya pada pukul 19.00 WIB.
"Nanti malam pukul 19.00 WIB," kata Abdul Hakim.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Juru Bicara PKS Muhammad Kholid menyebut, pertemuan antara PKS dengan Prabowo akan digelar sekitar pukul 16.30 WIB.
Baca SelengkapnyaDasco menyebut, pertemuan Prabowo dengan PKS masih menunggu kabar Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Aljufri kembali ke Indonesia.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku akan terus berkomunikasi dengan PKS untuk mengajak berkoalisi.
Baca SelengkapnyaKetua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Syaiful Huda mengatakan, jika Prabowo ingin merangkul semua pihak.
Baca SelengkapnyaPKS menggelar Musyawarah Majelis Syuro ke-11, dengan hasil mengamanatkan kepada seluruh jajaran terus menjalin komunikasi dengan partai lain.
Baca SelengkapnyaSeluruh partai di KIM saling mengajukan sosok untuk menjadi pendamping Prabowo.
Baca SelengkapnyaSelain pilkada, Dasco menyampaikan Cak Imin juga mengundang Prabowo untuk hadir ke Muktamar PKB.
Baca SelengkapnyaPresiden PKS Ahmad Syaikhu mengaku dirinya telah menjalin komunikasi dengan Presiden Terpilih Pemilu 2024 sekaligus Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto
Baca SelengkapnyaHubungan PKS dan Gerindra mengalami pasang surut terutama setelah Prabowo merapat ke pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Ma'ruf Amin.
Baca SelengkapnyaPertemuan dijadwalkan berlangsung pada Selasa (2/8) pukul 09.00 WIB.
Baca SelengkapnyaKoalisi Prabowo tak ingin buru-buru membahas cawapres Prabowo. Sebab, jadwal pendaftaran capres-cawapres masih panjang.
Baca SelengkapnyaAgenda pertemuan itu menyusul kepulangan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di tanah air pada hari ini.
Baca Selengkapnya