Megawati minta BMKG dekat dengan petani dan nelayan
Merdeka.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Terutama para petani dan nelayan kecil.
Pasalnya, peran penting BMKG bagi petani dan nelayan sangat penting sebagai salah satu tempat informasi mengenai waktu yang tepat untuk bercocok tanam.
"Banyak petani yang mengeluh, 'Harusnya kita tanam kapan?' Saya bilang, 'BMKG sampai enggak?' Tapi mereka malah bilang, 'BMKG itu siapa bu?,' Baik saya tanggung keluhan ini.Nah ini harus segera ditangani," tutur Megawati dalam pidatonya di acara MoU Peningkatan Kualitas Layanan di bidang Pencarian dan Pertolongan dengan Basarnas di Kantor Basarnas, Jakarta Pusat, Rabu (24/8).
-
Kenapa BMKG meminta nelayan waspada? BMKG lantas meminta para nelayan yang mencari ikan agar waspada karena gelombang tinggi ini berpotensi menimbulkan kecelakaan laut.
-
Bagaimana Nelayan Bojonegara tau lokasi ikan? Selain kejernihan, suhu air juga penting. Air yang terasa panas atau sangat keruh biasanya berarti tidak ada ikan. Namun, air yang tidak terlalu bening dan tidak terlalu keruh dianggap ideal dan biasanya penuh ikan.
-
Mengapa BMKG memperingatkan warga di Jateng tentang El Nino? Oleh karena itu, lembaga tersebut memperingatkan warga di berbagai daerah, termasuk di Jateng agar waspada terhadap fenomena tersebut.
-
Dimana Nelayan Bojonegara cari ikan? Selain rumpon, memperkirakan waktu melaut berdasarkan pengalaman mereka menjadi salah satu strategi melaut. Mereka mengamati pola cuaca dan kondisi laut yang memengaruhi ikan seperti Januari hasil tangkapan akan baik serta November dan Desember ikannya akan sedikit.
-
Kenapa BMKG minta warga waspada? Akibat prediksi itu masyarakat diminta untuk meningkatkan kewaspadaannya.
-
Di mana nelayan di Kutai Timur mendapatkan bantuan? Melalui Bidang Pelaporan dan Usaha Perikanan Dinas Perikanan, Kutai Timur memberikan sejumlah bantuan mesin ketinting Kelompok nelayan Teluk Dalam 2, Desa Martadinata, Kecamatan Teluk Pandan, Kutim.
Untuk itu Presiden RI kelima ini mengingatkan agar BMKG juga menyentuh masyarakat kecil dan membagikan informasi tentang situasi dan kondisi alam yang menjadi tanggung jawab mereka. Sebab kata Megawati,BMKG memegang peran penting dalam kehidupan. Terutama tentang lingkungan.
"Saya ingin mengingatkan, BMKG itu pegang peran besar karena itu menyangkut kehidupan manusia. BMKG itu harusnya bisa menyentuh masyarakat hingga ke tingkat nelayan dan petani," pesan Megawati.
Dia juga meminta BMKG untuk melihat video yang dibuat mantan wakil presiden Amerika Serikat (AS) Albert Arnold Gore Jr yang merilis video tentang lingkungan. Sebab, Al Gore sangat paham dan fokus terhadap lingkungan.
"Di BMKG, ada yang sudah melihat video yang dikeluarkan oleh salah seorang mantan wakil presiden amerika serikat yang konsen pada lingkungan Al Gore yang menurut saya kalau kehidupan manusia tetap begini, dengan sadar tidak menghargai lingkungan karena seluruh kegiatan yang ditangani Basarnas maupun BMKG itu sebenarnya adalah masalah lingkungan, seperti longsor, banjir itu permasalahan lingkungan," kata Megawati.
Kalau sifat manusia masih seperti saat ini yang tidak mempedulikan lingkungan, kata Megawati, bencana yang lebih besar bukan hal yang tidak mungkin bisa terjadi. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Nelayan Muara Angke saat ini menghadapi tantangan besar dengan adanya perubahan iklim.
Baca SelengkapnyaKepala BMKG Dwikorita Karnawati menilai saat ini kondisi bumi mengkhawatirkan dan tidak mudah diprediksi.
Baca SelengkapnyaPlatform ini juga kian mendekatkan BMKG dengan masyarakat yang membutuhkan informasi BMKG.
Baca SelengkapnyaJanji itu disampaikan Kaesang ketika bertemu dan mendengarkan keluhan nelayan di Kompleks Pelabuhan Perikanan Tasikagung, Rembang, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaKetua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyoroti heboh isu izin kelola tambang yang diberikan pemerintah kepada ormas keagamaan.
Baca SelengkapnyaGibran dan Dico juga menanyakan harga kebutuhan pokok serta menampung masukan.
Baca SelengkapnyaKeterbatasan para petani pun berdampak pada kemampuan modernisasi.
Baca SelengkapnyaPetani Merauke menyambut positif aksi cepat pemerintah dalam memenuhi kebutuhan alat pertanian yang mendesak.
Baca SelengkapnyaKunjungan Anggota Komisi IV DPR RI kali ini untuk memastikan progress Pengembangan Pangan dan Pertanian di Kabupaten Merauke termasuk pengunjungi gudang Bulog.
Baca SelengkapnyaMentan menyalurkan berbagai jenis benih untuk warga.
Baca SelengkapnyaKondisi ekonomi keluarga nelayan amat ditentukan oleh hasil tangkapan ikan
Baca Selengkapnya