Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mendes Mengaku Tak Pernah Terima Surat Stafsus Jokowi Minta Dukungan Camat

Mendes Mengaku Tak Pernah Terima Surat Stafsus Jokowi Minta Dukungan Camat Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar. ©2019 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar menanggapi terkait surat Staf Khusus Presiden Joko Widodo, Andi Taufan Garuda Putra kepada para camat seluruh Indonesia. Isi surat itu yakni permintaan dukungan kepada seluruh camat untuk Relawan Desa Lawan Covid-19.

Program ini diinisiasi Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi yang bekerja sama dengan PT Amartha Mikro Fintek (Amartha). Andi merupakan pendiri Amartha.

Mendes mengklaim pihaknya sama sekali tidak pernah menerima surat tembusan berkop Sekretariat Kabinet tersebut.

"Kemendes tidak pernah menerima tembusan surat itu, baik dalam bentuk softcopy maupun hardcopy," kata Abdul Halim saat dihubungi merdeka.com, di Jakarta, Kamis (16/4).

Abdul juga mengklaim tidak pernah bertemu Andi untuk membicarakan terkait kerja sama antara PT Amartha Mikro Fintek(Amartha).

"Sama sekali belum pernah ada pembicaraan. Jangankan pembicaraan, pertemuan informal, silaturrahim, ta'aruf, belum pernah dilakukan," jelas Abdul.

Cara Stafus Jokowi Kurang Pas

Abdul juga menanggapi terkait Andi yang dilaporkan ke polisi diduga menyalahgunakan wewenang. Dia menilai cara yang dilakukan stafsus Jokowi tersebut kurang pas.

Namun, Abdul imbau agar publik menilai positif tindakan atau niat baik yang dilakukan Andi untuk membantu desa di tengah pandemi saat ini.

"Sedikit kurang pas dalam alur dan administrasi, dan sudah diluruskan dengan mencabut surat, apa gak sebaiknya justru kita dorong agar niat baik berbuat baik itu tetap dilanjutkan dengan mengikuti alur yang seharusnya dilalui," ungkap Abdul.

"Kita harus saling bahu-membahu, bergotong royong, holopis kuntul baris, agar bangsa ini segera terbebas dari wabah Covid-19," tambah Abdul.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Reaksi Jokowi Diisukan Cawe-Cawe dalam Kepengurusan PDIP
Reaksi Jokowi Diisukan Cawe-Cawe dalam Kepengurusan PDIP

Jokowi dikabarkan memberikan tim khusus untuk mengkaji kepengurusan PDIP.

Baca Selengkapnya
Asisten Hasto PDIP Mengaku Tidak Kenal Harun Masiku
Asisten Hasto PDIP Mengaku Tidak Kenal Harun Masiku

Hal itu diakui Kusnadi saat dicecar awak media usai melaporkan tindakan penyitaan dari penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Bareskrim Polri.

Baca Selengkapnya
MK Tak Temukan Bukti Jokowi Cawe-Cawe dalam Pencalonan Gibran usai Gagal 3 Periode
MK Tak Temukan Bukti Jokowi Cawe-Cawe dalam Pencalonan Gibran usai Gagal 3 Periode

MK tidak menemukan bukti dugaaan Joko Widodo (Jokowi) cawe-cawe terhadap pencalonan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Bantah PDIP, Budiman Sudjatmiko Blak-Blakan Ditawari Berkali-Kali jadi Mendes oleh Jokowi
Bantah PDIP, Budiman Sudjatmiko Blak-Blakan Ditawari Berkali-Kali jadi Mendes oleh Jokowi

Politikus PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko membantah tuduhan meminta jatah menteri ke PDIP.

Baca Selengkapnya
Disebut di Sidang SYL, Pimpinan KPK Alex Marwata Klaim Tak Simpan Nomor Mentan dan Pejabat Kementan
Disebut di Sidang SYL, Pimpinan KPK Alex Marwata Klaim Tak Simpan Nomor Mentan dan Pejabat Kementan

Dirinya sudah dilakukan klarifikasi oleh Dewan Pengawas dan tidak terbukti adanya komunikasi dengan Mentan.

Baca Selengkapnya
SYL: Deket Sama Saya Boleh, Tapi Tidak Ngomong Proyek
SYL: Deket Sama Saya Boleh, Tapi Tidak Ngomong Proyek

SYL juga menegaskan tidak pernah ada istilah tawar menawar.

Baca Selengkapnya
Hakim Saldi Isra Tidak Terbukti Melanggar Etik Terafiliasi dengan Partai PDI Perjuangan
Hakim Saldi Isra Tidak Terbukti Melanggar Etik Terafiliasi dengan Partai PDI Perjuangan

Dalam salah pertimbangannya, disebut Saldi membantah adanya komunikasi atau kesepakatan dengan PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya