Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkes Klaim Penurunan Kasus Covid-19 Selama Dua Minggu Terakhir karena PPKM

Menkes Klaim Penurunan Kasus Covid-19 Selama Dua Minggu Terakhir karena PPKM Penurunan kasus karena PPKM. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin klaim terjadi penurunan kasus Covid-19 selama dua minggu terakhir. Hal tersebut terjadi lantaran adanya libur panjang dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Yang memang kami amati adalah jumlah kasus turun, jumlah kasus positif harian turun," katanya dalam keterangan pers dalam akun youtube Kementerian Kesehatan, Rabu (17/2).

Dia menjelaskan dampak dari liburan panjang menyebabkan jumlah kasus harian pun menurun. Hal tersebut terlihat sejak awal Februari 2021. Dia menuturkan lonjakan kasus konfirmasi meningkat 30-40 pada libur natal dan tahun baru, sehingga pemerintah menerapkan PPKM agar tidak terjadi peningkatan kasus kembali.

"Selain itu juga mobilitas pascaliburan natal dan tahun baru sudah dicapai, dilakukan pengetatan lewat PPKM, sehingga itu mengakibatkan kasus konfirmasinya turun," ungkapnya.

"Ada liburan panjang langsung naik, kemudian kejadian lebaran demikian juga, itu lebih awal naik lagi, sehabis naik, karena virus ini setelah 14 hari akan mati dengan sendirinya itu menurun. Jadi yang terjadi setelah konfirmasi setelah libur panjang natal dan tahun baru itu sudah terlampau sehingga kasus konfirmasinya turun," tambahnya.

Hasil penurunan kasus tersebut juga dilakukan pengecekan kembali data pasien yang dirawat di rumah sakit. Terlihat bawah data penurunan kasus selaras dengan pasien yang dirawat di rumah sakit.

"Nah kita lihat ini data yang di rumah sakit bahwa ini konsisten dengan data yang tadi, bahwa sudah turun relatif sudah dua minggu," ungkapnya.

"Turunnya bukan empat hari terakhir seperti yang kita lihat pada saat jumlah tes kita turun. Jadi jumlah tes kita selama 4 hari menurun, tapi jumlah konfirmasi kita sudah mulai turun sejak 2 minggu terakhir," tambahnya.

Sementara itu, pasien yang masuk rumah sakit juga sudah turun 2 minggu terakhir. Sebab itu pihaknya mengambil kesimpulan jumlah turunnya testing disebabkan karena hari libur.

"Jadi dari sini kami mengambil kesimpulan sebenarnya jumlah turunnya testing memang benar-benar disebabkan oleh libur. Turunnya kasus konfirmasi dan turunnya pasien yang dirawat di rumah sakit memang disebabkan secara laju penularannya berkurang," ungkapnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Cacar Monyet di Indonesia Masih Terkendali
Menkes Klaim Cacar Monyet di Indonesia Masih Terkendali

Hingga saat ini kasus cacar monyet di Indonesia masih tercatat 88 sejak tahun 2022 dan di tahun 2023 sempat naik, kemudian turun lagi pada tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Pastikan Kenaikan Covid-19 Tak Berkaitan dengan Pneumonia Misterius
Dinkes DKI Pastikan Kenaikan Covid-19 Tak Berkaitan dengan Pneumonia Misterius

Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Pakar Minta Pemerintah Cek Antibodi Masyarakat
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Pakar Minta Pemerintah Cek Antibodi Masyarakat

Tjandra Yoga Aditama mengatakan, tren peningkatan laju kasus Covid-19 di Indonesia dan sejumlah negara lain masih perlu diwaspadai.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya