Menteri Agama: Kalau Sayang Orangtua dan Saudara di Kampung, Jangan Mudik
Merdeka.com - Menteri Agama Fachrul Razi mengimbau tegas kepada masyarakat Indonesia untuk tidak melakukan tradisi mudik di tahun 2020. Hal ini semata untuk mencegah penyebaran virus corona yang lebih masif lagi di Indonesia.
"Saya kembangkan sebuah tagline kalau sayang orangtua dan saudara di kampung, jangan mudik," tegas Menag Fachrul lewat video yang disiarkan tim humas Kementerian Agama, Sabtu (28/3/2020).
Menurut Menag Fachrul, mudik sebagai ajang silaturahim dalam agama memang baik adanya. Kendati demikian, dalam situasi terkait Covid-19, maka alangkah lebih baik untuk tidak dulu dilakukan karena lebih memberi manfaat kepada kemaslahatan umat.
-
Kenapa mudik lebaran bisa bikin jantung bermasalah? Mudik Lebaran adalah saat yang sangat dinantikan oleh banyak orang untuk kembali ke kampung halaman dan bersatu kembali dengan keluarga. Namun, perjalanan mudik yang jauh dan melelahkan dapat meningkatkan risiko terjadinya masalah kesehatan, seperti aritmia dan serangan jantung.
-
Kenapa Kapolri menemukan rumusan baru untuk mudik 2025? 'Ini sudah bagus dan tentunya dengan membandingkan tahun 2023 dan 2024. Maka tadi, didapatkan satu rumusan untuk menghadapi arus mudik nanti di tahun 2025,' kata Sigit.
-
Kenapa Korlantas Polri mengantisipasi kecelakaan mudik? Pada tahun 2023 terjadi 512 kejadian. Pada tahun ini diupayakan diturunkan. 'Pada tahun 2024 kami berharap dapat meminimalkan sehingga operasi tadi bisa berjalan dengan aman dan nyaman itu bisa terwujud,' katanya.
-
Apa saja risiko mudik bagi anak? 'Ketika bawa anak mudik maka harus antisipasi ketiga risiko seperti penyakit infeksi, kelelahan, dan perubahan lingkungan terkait udara atau pola makanan yang berbeda dengan sebelumnya yang bisa memengaruhi masalah kesehatan,' kata Nastiti beberapa waktu lalu dilansir dari Antara.
-
Kenapa jumlah pemudik tahun ini meningkat? 'Dibanding tahun lalu, jumlah pemudik tahun ini naik sekitar 55%. Jumlah kendaraan juga meningkat drastis, sementara kapasitas jalan tidak banyak bertambah,' ujar Slamet dalam paparannya di Hotel Grand Kemang, Jaksel, Selasa (2/4).
-
Kapan mudik 2024 diprediksi meningkat? Korlantas Polri mengatakan mudik lebaran 2024 diprediksi akan mengalami kenaikan. Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Raden Slamet Santoso memprediksi pemudik mencapai 193,6 juta jiwa.'Hasil survei dari Kementerian Perhubungan, di mana jumlah potensi pergerakan pengemudi yang akan mudik dan balik mengalami kenaikan hampir 193,6 juta jiwa yang akan bergerak mudik balik lebaran,' kata Slamet di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3).
Menag Fachrul pun menjelaskan mengapa mudik tahun ini menjadi sesuatu yang mencemaskan. Sebab dengan mudik potensi penyebaran covid-19 dapat lebih rentan dan meluas.
"Mungkin kita gak kena karena kondisi badan kita baik dan sehat tapi kalau kita mudik ke kampung maka benih virus yang tidak membuat kita sakit itu kita bawa ke kampung di kampung akan menularkan ibu dan ayah juga saudara kita," jelas dia.
"Sehingga kalau kita mudik ke kampung, kita sama saja dengan membawa penyakit untuk ibu bapak dan saudara kita di sana," imbuh dia.
Karena itu, dia meyakini pemerintah akan bersikap tegas dengan mengeluarkan keputusan yang lebih tegas terkait hal ini.
"Saya kira dalam beberapa hari kedepan ini akan ada keputusan pemerintah tentang masalah mudik ini," dia menandasi.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kepolisian melihat banyak bahaya mengintai pemudik menggunakan sepeda motor. Terlebih bagi yang membawa anak-anak.
Baca SelengkapnyaKemenhub imbau masyarakat manfaatkan mudik gratis.
Baca SelengkapnyaMobilitas kendaraan saat arus balik merujuk pada satu titik menuju Jakarta dan sekitarnya.
Baca SelengkapnyaPemerintah mengimbau agar pemudik kembali mempertimbangkan bila hendak mudik dengan sepeda motor, karena rawan kemacetan.
Baca SelengkapnyaKarena dua hari itu masih sepi sehingga pemudik bisa lebih nyaman menempuh perjalanan pulang.
Baca SelengkapnyaImbauan itu sesuai dengan perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Baca SelengkapnyaImbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.
Baca SelengkapnyaMenhub minta KAI melakukan ramp check secara menyeluruh agar perjalanan selamat.
Baca SelengkapnyaPemerintah kembali menggelar mudik gratis agar masyarakat tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor.
Baca SelengkapnyaMenko PMK menegaskan pemudik tidak untuk menggunakan bahu jalan untuk beristirahat.
Baca SelengkapnyaIqbal mengingatkan pemudik untuk berhati-hati dalam berkendara
Baca Selengkapnya