Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mereka bersinar dan redup lantaran Youtube

Mereka bersinar dan redup lantaran Youtube Norman Kamaru. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Bersaing di jagat hiburan memang tidak mudah. Butuh kreativitas tinggi agar bisa tetap eksis. Tanpa itu, mustahil akan bertahan. Banyak artis muncul dalam sekejap, lalu tenggelam. Salah satu penyebabnya adalah karena muncul lagi artis-artis baru.

Untuk menjadi tenar di jagat hiburan tidak susah. Sulitnya adalah mempertahankan ketenaran tersebut. Sudah banyak artis tenar dalam waktu sekejap, tetapi dalam waktu sekejap pula mereka layu.

Masih ingat dengan Sinta dan Jojo, atau Briptu Norman Kamaru? Tiga orang tersebut ngetop lantaran video lip sync-nya di Youtube heboh jadi perbincangan banyak orang.

Shinta dan Jojo terkenal lantaran lip sync lagu 'Keong Racun'. Hampir setiap hari lagu mereka diputar di mana-mana. Di radio, televisi dan terlebih di lihat di internet.

Dalam sekejap popularitas mereka terangkat. Tawaran syuting iklan dan sinetron langsung membanjiri kegiatan mereka. Kegiatan mereka pun jadi super sibuk. Syuting sana-sini. Tapi sekarang?

Selain Shinta dan Jojo, ada Briptu Norman. Polisi asal Gorontalo ini tak kalah hebohnya. Norban ngetop lantaran joget dan lip sync lagu 'Chaiyya-chaiyya yang dipopulerkan artis masyhur Bollywood, Shah Rukh Khan.

Lagi-lagi jagat hiburan di Indonesia digegerkan dengan kemunculan Norman. Semua stasiun televisi mengundangnya menjadi bintang tamu. Di acara talk show sampai religi. Norman menjadi super sibuk.

Bahkan, saat pulang ke kampung halamannya Gorontalo disambut bak pahlawan. Ribuan orang menyemut menyambut kedatangan Norman di Bandara Jalaludin Gorontalo.

Pejabat teras Gorontalo ikut menyambut Norman. Tak ketinggalan istri Gubernur Gorontalo Hani Mokodongan sampai mengalungkan bunga ke leher Norman. Norman menjadi super star dadakan waktu itu.

Seiring waktu, setelah Norman memutuskan mengundurkan diri dari kepolisian dalam sekejap pula keartisan Norman memudar. Dia sudah jarang tampil di televisi. Tidak seperti dulu lagi yang nongol di televisi hampir tiap jam.

Shinta dan Jojo serta Norman adalah contoh kecil. Masih banyak artis yang populer dalam waktu cepat, lalu tenggelam begitu saja.

Kini, muncul Hodijah. Wanita asal Menteng Atas, Jakarta Selatan ini terkenal di dunia maya lantaran foto-fonya yang narsis serta video lucunya beredar di Youtube. Akankah dia mengikuti para pendahulunya? Berikut selengkapnya:

Hodijah, idola baru dunia maya

Jagat dunia maya beberapa minggu terakhir dihebohkan dengan sosok Hodijah. Wanita lucu dengan kepercayaan diri yang sangat tinggi ini menjadi buah bibir lantaran foto-fotonya yang unik di Instagram. Hodijah juga memposting tingkah laku yang jenaka di Youtube. Wal hasil, wanita asal Menteng Atas, Jakarta Selatan ini punya follower hampir 12 ribu di Instagram.Siapa sosok Hodijah sebenarnya? Belum banyak yang tau. Namun dalam akun Instagram-nya, Hodijah memperkenalkan bahwa dirinya bukanlah siapa-siapa."hodijah Myname hodijah, Lokasi Menteng Atas Selatan, Jakarta(Indonesia), I Single, GirlIslam, virgin, I just 1,I'mNotActris, I'mNotWork, I'mNotSinger, I'mNotModel," demikian tulis Hodijah dalam akun Instagram @dijahyellow.Hodijah juga memposting beberapa video ke Youtube, yang berisi lagu-lagu ciptaannya sendiri dengan lirik yang asal. Dia juga memposting dirinya saat lenggak lenggok di samping rumahnya yang sederhana yang seakan-akan jadi cat walk. Dengan percaya diri, Hodijah lenggak lenggok bak super model di samping rumahnya.Meski bukan siapa-siapa, wajah Hodijah kini muncul di infotainment. Saat diwawancarai di sebuah acara infotaimen kemarin, dia mengaku memang terobsesi menjadi artis. Hodijah juga mulai diundang di televisi swasta untuk menjadi bintang tamu.Bahkan dia mengaku sempat mendapat tawaran dari ajensi model dunia untuk go internasional. Namun sayang kesempatan tersebut tidak bisa dia terima lantaran kemampuan bahasa Inggrisnya masih kacau.

Yoga SP, Lip Sync suara Rhoma Irama

Masih ingat dengan Sinta dan Jojo, atau Briptu Norman? Tiga orang tersebut ngetop lantaran video lip sync-nya di Youtube heboh jadi perbincangan banyak orang. Dan mereka pun kini menjadi pesohor.Shinta dan Jojo terkenal lantaran lip sync lagu 'Keong Racun', sementara Briptu Norman menjadi tenar lantaran joget dan lip sync lagu 'Chaiyya-chaiyya yang dipopulerkan artis masyhur Bollywood, Shah Rukh Khan.Nah, beberapa waktu lalu Youtube dihebohkan dengan tampilan lip sync yang tidak biasa. Jika sebelumnya Youtube banyak dibanjiri lip sync lagu-lagu, obrolan dalam sebuah film pun juga dijadikan lip sync. Tak tanggung-tanggung, adegan Bang Rhoma dan Ani yang sedang cekcok dalam sebuah film pun jadi.Berikut obrolan singkat 'Rhoma' dan Ani yang diperagakan oleh remaja ini yang tampil sendirian di depan kamera. Tak tampak 'Ani' dalam video itu, cuma terdengar suara Yati Octavia saja."Ani! Tadinya aku kira kamu gadis yang lain di kampung ini, tadinya ku kira kau sebuah pribadi, tapi rupanya kau tak lebih dari seorang gambaran gadis kampung yang mudah didapat di sembarangan jalan. Kau perempuan yang lemah, perempuan yang tak bisa menentukan sikapnya sendiri. tentunya kau tau bukan, bahwa yang kucapai selama ini, demi kau Ani, demi kita berdua, tapi semua kau hancurkan!!!," teriak Rhoma marah."Tidak Rhoma, ini aku lakukan karena.....(nangis)."Begitulah obrolan Rhoma dan Ani berlangsung selama 3 menit 26 detik.Video kocak itu diunggah pada tanggal 30 Maret oleh seseorang yang bernama bram2967. Hingga pukul 17.15 WIB, video berdurasi 3 menit 26 detik itu sudah dilihat 3.000 kali.Si Rhoma palsu diketahui bernana Yoga EsPe. Yoga tampak mengenakan kaos coklat bergambar burung garuda berwarna kuning, dipadu dengan sweater warna biru dan celana warna abu-abu. Sepanjang adegan lip sync, Rhoma palsu ini selalu duduk.

Shinta dan Jojo, melejit lewat Keong Racun

Lagu Keong Racun memang sebelumnya tidak terlalu heboh terdengar. Namun, semenjak dua ABG cantik asal Bandung, Jawa Barat, Sinta dan Jojo mengunggah video mereka yang lip sync dengan lagu itu di YouTube, Keong Racunpun jadi terkenal di seantero nusantara.Duo Sinta dan Jojo sempat menjadi selebritis YouTube karena video iseng mereka. Video mereka pun sampai dilihat olehjutaan orang dan banyak komentar memuji di sana. Sejak saat itulah lagu dangdut koplo ini mulai populer.Sejak video mereka di-upload lewat Youtube, tawaran dari berbagai media terus mengalir untuk mereka berdua. Hal ini dibenarkan oleh Jojo."Tawaran ada aja. Ada yang nawarin iklan juga. Gak banyak sih. Kebetulan yang kita sanggup ya dikerjain. Lagian kan kami masih kuliah juga. Nomer satu pendidikan." Keduanya juga mengaku belum terbiasa menjadi artis dadakan, dengan sejumlah wawancara TV dan majalah.Mengulang kembali tentang video yang mereka buat dan upload ke Youtube, mereka mengaku hanya iseng. Sudah menjadi kebiasaan Sinta dan Jojo juga beberapa teman yang lain untuk merekam apa yang bagi mereka menjadi 'kebebasan berekspresi'. Meskipun belum ada video baru yang mereka buat, keduanya mengaku sudah punya rencana untuk terus 'berkarya'. "Ada rencana mau bikin lagi, keburu heboh jadi rehat dulu biar tenang dulu," jelas Jojo.Terkait dengan pilihan lagu Keong Racun yang bagi sebagian orang cukup menarik, Sinta menjawab bahwa semuanya murni dari spontanitas mereka. "Spontan. Nanya teman yang bagus buat buat bikin video gila-gilaan, lagu apa. Kita download, cari lirik, terus bikin videonya," jelasnya.Rupanya, bukan hanya ketenaran yang mereka dapatkan. Rezeki pun terus mengalir dengan cukup lancar ke kantong mereka. Nereka pun sempat punya manager sendiri, bergabung dengan manajemen Charly.Tapi kemanakah kedua wanita cantik tersebut saat ini? Belum diketahuis ecara pasti. Yang jelas mereka kini sudah jarang sekali atau bahkan tak pernah tampil di layar kaca.

Norman Kamaru rela menanggalkan Briptu demi jadi artis

Nama pria yang terkenal karena aksi lipsync-nya saat menyanyikan lagu Chaiyya-Chaiyya ini telah mengakar dalam benak masyarakat. Namun siapa sangka bahwa semua kegiatan yang dilakukannya di dunia hiburan selama ini dikerjakan secara mandiri, tanpa ada keluarga di sampingnya.Saat ditemui oleh KapanLagi.com di XXI Plasa Indonesia beberapa waktu lalu, pria yang kini juga mulai merambah dunia akting ini mengungkapkan bahwa jarak yang jauh antara Jakarta dan Gorontalo membuat keluarganya tidak bisa selalu hadir untuk menemaninya."Keluarga gak datang ke Jakarta, habis jauh," ungkap Norman Kamaru saat itu.Namun demikian, komunikasi antara Norman dan keluarga masih berjalan dengan baik. Pria yang sudah tak bergelar Briptu tersebut mengaku sudah memberi tahu keluarga tentang keterlibatannya di dunia akting. Keluarganya pun berusaha memberikan dukungan terbaik pada Norman."Udah dikasih tahu juga, paling mereka ngomong jangan lupa kasetnya, CD-nya," imbuhnyaPria yang sebelumnya bergelar Briptu tersebut memulai debut akting lewat film XIA AI MEI yang diproduksi oleh Falcon Pictures. Walaupun berhenti dari kepolisian, namun Norman lagi-lagi punya kesempatan jadi polisi lewat perannya dalam film ini. Selain Norman, film ini juga dibintangi oleh Franda dan Samuel RizalNamun saat ini karir Norman bisa dibilang kurang moncer. Film yang dia bintangi pun tak meledak di pasaran. Namun dia masih tetap menjalani dunia barunya sebagai artis.

Tegar, dari pengamen jalanan hingga jadi bintang iklan

Seorang pengamen cilik di Kota Subang memiliki suara merdu. Tak hanya itu, bocah yang disebut bernama Tegar itu pun piawai memainkan gitar kecilnya alias ukulele.Suara emas Tegar ini diunggah di YouTube dan banyak mendapat sambutan dari para pengunjung dunia maya. Bahkan tak sedikit yang memuji suara emas bocah ini.Suara dan cengkoknya yang Melayu banget membuat orang yang melihat videonya tersihir. Bahkan sebagian menyebut Tegar calon Justin Bieber Indonesia. Ada sekitar 5 video Tegar yang menyanyikan berbagai macam lagu yang diunggah ke YouTube.Selain suara yang merdu, pengamen cilik ini juga serasi memainkan ukulele. Nada yang keluar dari gitar kecilnya itu seirama dengan lagu yang dia nyanyikan."Kereeeeeeen sekaliiiiiii.....saya jadi terharu. Tetap tegar se Tegar namamu ya diiiikk... Ka yau.. Semangat selalu dan semoga masa depan? lebih baik lagi," tulis seorang penikmat video."gw masih milih yang kaya gini, dia suaranya live. dari pada BOYBAND / GIRLBAND, sama BAND ALAY yang bisanya cuma lipsync.." komentar pembaca lainnya.Nasib baik pun berpihak kepadanya. Kini dia berada di Jakarta dan menjadi artis. Tak jarang wajahnya juga muncul sebagai bintang iklan.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kehidupan 10 Selebriti Usai Tak Lagi Syuting, Kesulitan Ekonomi Ada yang Tinggal di Kontrakan Kecil
Kehidupan 10 Selebriti Usai Tak Lagi Syuting, Kesulitan Ekonomi Ada yang Tinggal di Kontrakan Kecil

Siapa saja selebriti yang mengalami masa sulit dan tinggal di rumah sederhana usai tak lagi syuting?

Baca Selengkapnya
Potret Dulu vs Sekarang 5 Seleb Dadakan Viral yang Kini Meredup, Ini Kabar Terbarunya
Potret Dulu vs Sekarang 5 Seleb Dadakan Viral yang Kini Meredup, Ini Kabar Terbarunya

Mereka sempat terkenal namun kini menghilang bak ditelan bumi. Popularitasnya tak bertahan lama, ini mereka:

Baca Selengkapnya
Kabar Terbaru Udin Sedunia yang Dulu Viral, Kini Diam-diam Makin Tajir Sampai Bisa Ajak Orang Tua Umrah
Kabar Terbaru Udin Sedunia yang Dulu Viral, Kini Diam-diam Makin Tajir Sampai Bisa Ajak Orang Tua Umrah

Berita terkini mengenai Udin Sedunia kini menarik banyak perhatian.

Baca Selengkapnya
Daftar 10 Artis Terkenal yang Dulu Ternyata Pernah Putus Sekolah, Siapa Saja?
Daftar 10 Artis Terkenal yang Dulu Ternyata Pernah Putus Sekolah, Siapa Saja?

Beberapa artis ini membuktikan bahwa kesuksesan dapat diraih meskipun tidak menyelesaikan pendidikan SMA. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya
14 Potret Terkini Model-Aktris Terlaris Tahun 2000-an Awal
14 Potret Terkini Model-Aktris Terlaris Tahun 2000-an Awal

Mulai dari dari Catherine Wilson, Luna Maya, Caroline Zachrie, sampai Olga Lidya.

Baca Selengkapnya
Duet Romantis Bikin Baper, Ini 8 Potret Ega Noviantika dan Rafly DA yang Kembali Nyanyi Dangdut Usai Vakum Lama
Duet Romantis Bikin Baper, Ini 8 Potret Ega Noviantika dan Rafly DA yang Kembali Nyanyi Dangdut Usai Vakum Lama

Anggapan ini beredar karena keduanya telah punya kesibukan lain seperti berbisnis, kerja kantoran, hingga mengurus dua anak.

Baca Selengkapnya
10 Artis Indonesia yang Gagal Ikut Ajang Pencarian Bakat, Sekarang Menjadi Penyayi Terkenal
10 Artis Indonesia yang Gagal Ikut Ajang Pencarian Bakat, Sekarang Menjadi Penyayi Terkenal

Ajang pencarian bakat seringkali menjadi panggung untuk melahirkan artis-artis ternama di industri musik Indonesia.

Baca Selengkapnya
Dari Ayu Ting Ting, Mpok Alpa, Hingga Boiyen, Berikut 8 Potret Biduan yang Kini Nyaris 'Tak Dikenali' Sebagai Pedangdut
Dari Ayu Ting Ting, Mpok Alpa, Hingga Boiyen, Berikut 8 Potret Biduan yang Kini Nyaris 'Tak Dikenali' Sebagai Pedangdut

Jangan-jangan, KLovers nggak tahu kalau mereka aslinya pedangdut!

Baca Selengkapnya
40 Kata-kata Opening YouTube Lucu dan Menghibur, Bisa Jadi Inspirasi
40 Kata-kata Opening YouTube Lucu dan Menghibur, Bisa Jadi Inspirasi

Kata-kata opening YouTube lucu memiliki peran penting dalam menarik perhatian penonton sejak awal.

Baca Selengkapnya
10 Artis Indonesia yang Ternyata Pernah Putus Sekolah, Ada Anggun C Sasmi Hingga Nia Ramadhani
10 Artis Indonesia yang Ternyata Pernah Putus Sekolah, Ada Anggun C Sasmi Hingga Nia Ramadhani

Ada banyak individu yang berhasil meraih kesuksesan tanpa harus bergantung pada gelar pendidikan yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Beda Nasib 3 Personil Bajaj, Ada yang Jualan sampai Masih Sibuk Ngartis
Beda Nasib 3 Personil Bajaj, Ada yang Jualan sampai Masih Sibuk Ngartis

Beda nasib tiga personil grup lawak Bajaj yang kini menjalani karier masing-masing.

Baca Selengkapnya
Pria Asal Semarang Sukses Jadi Vlogger di Los Angeles, Ini Sosoknya
Pria Asal Semarang Sukses Jadi Vlogger di Los Angeles, Ini Sosoknya

Keberhasilannya menggaiet 800 ribu subscriber tidak diraih secara instan

Baca Selengkapnya