Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Miliki Fasilitas Riset, BRIN Dukung Pengembangan Produk Halal

Miliki Fasilitas Riset, BRIN Dukung Pengembangan Produk Halal Wapres Maruf Amin Resmikan Fasilitas Riset Pangan BRIN. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin meresmikan fasilitas Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di Gunung Kidul, Yogyakarta, Jawa Tengah, Jumat (22/4). Fasilitas tersebut diproyeksikan menjadi rujukan riset halal Indonesia.

BRIN sendiri tengah mengembangkan riset dan inovasi produk-produk halal, baik dalam bidang pangan, kesehatan, bioteknologi, dan lain-lain.

Tidak hanya itu, BRIN juga menyediakan laboratorium yang dilengkapi instrumen penelitian canggih guna mendukung riset pangan halal di Indonesia. Salah satunya adalah fasilitas riset pangan di PRTPP yang berada di bawah Organisasi Riset Pertanian dan Pangan BRIN. Adapun fasilitas ini dibangun melalui pendanaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Orang lain juga bertanya?

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko mengatakan, bahwa lembaga yang dipimpinnya telah mengembangkan infrastruktur riset untuk mendukung riset dan inovasi produk halal. Dia bilang, hingga saat ini BRIN telah menyediakan tiga laboratorium yang dilengkapi dengan instrumen penelitian canggih guna mendukung riset pangan halal di Indonesia.

"Ketiga laboratorium tersebut berada di Cibinong, Serpong, serta Playen-Gunungkidul," ungkapnya dalam Gunung Kidul, Yogyakarta, Jawa Tengah Jumat (22/4).

Selain itu, tutur Handoko, BRIN juga terus memperkuat kapasitas SDM periset di tanah air. Kolaborasi antara periset di BRIN dengan berbagai pemangku kepentingan ekonomi syariah menjadi keniscayaan. Oleh karena itu, ia mencanangkan kolaborasi riset dan inovasi produk halal Indonesia.

"Kolaborasi ini melibatkan BRIN, BPJKPH, KNEKS, BPOM, perguruan tinggi dalam hal ini Pusat Kajian Sains Halal IPB dan Institute for Halal Industry and System (IHIS) UGM, serta pihak-pihak lainnya," papar Handoko.

Plt. Deputi Bidang Pemanfaatan Riset dan Inovasi BRIN Mego Pinandito menambahkan, pengembangan infrastruktur yang memadai ini melengkapi kegiatan BRIN bersama berbagai stakeholder yang terus memperkuat kapasitas SDM periset.

"BRIN mendukung inisiasi pembentukan Konsorsium Riset dan Inovasi Produk Halal Indonesia sebagai bentuk komitmen berbagai pihak dalam mewujudkan riset dan inovasi produk halal menuju Indonesia sebagai pusat halal dunia tahun 2024," tegas Mego.

Selain itu pada kesempatan yang sama, Kepala PRTPP Satriyo Krido Wahono menjelaskan bahwa fasilitas riset pangan tersebut merupakan bagian dari open platform laboratory yang disediakan oleh BRIN, khususnya terkait dengan riset pangan dan halal. Laboratorium ini pun menurutnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat melalui berbagai skema.

"Fasilitas ini memuat instrumen analisis dan beberapa peralatan produksi skala kecil yang dapat berfungsi sebagai fasilitas factory sharing bagi pegiat usaha start up dan UMKM," ungkap Satriyo.

Adapun, terdapat empat gedung yang diresmikan oleh Wapres Ma'ruf hari ini, yaitu gedung co-working space, gedung laboratorium terpadu, gedung pengujian in-vivo, dan gedung proses cGMP.

Beberapa fasilitas laboratorium yang tersedia diantaranya laboratorium biomolekuler, laboratorium mikrobiologi pangan, dan laboratorium mikologi pangan yang akan mendukung riset halal.

Gedung proses cGMP sendiri dilengkapi line cGMP pengemasan, line proses produksi dan pengolahan kakao/kopi, proses penepungan, line proses produksi mie, laboratorium pengembangan produk (kering, fermentasi, daging, minuman), dan laboratorium sensoris.

Sedangkan gedung laboratorium terpadu difungsikan sebagai laboratorium material kemasan, stabilitas pangan, keamanan pangan, kimia pangan, fisika pangan, dan rekayasa pangan.

Sementara fasilitas gedung pengujian in-vivo dimanfaatkan untuk pengujian produk yang dihasilkan, khususnya pada hewan coba berupa mencit, ayam, dan sapi.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Arahan Megawati ke Jenderal TNI AL Wakil Kepala BRIN Baru, Singgung Riset Militer
Ini Arahan Megawati ke Jenderal TNI AL Wakil Kepala BRIN Baru, Singgung Riset Militer

Ini Arahan Megawati ke Jenderal TNI AL Wakil Kepala BRIN Baru, Singgung Riset Militer

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Minta BSI Bidik Industri Halal: Ada Potensi Rp4.375 Triliun
Wapres Ma'ruf Amin Minta BSI Bidik Industri Halal: Ada Potensi Rp4.375 Triliun

Literasi dan inklusi keuangan syariah dapat meningkat lebih pesat dengan Islamic ecosystem (ekosistem halal) yang lebih kuat.

Baca Selengkapnya
Membedah Tugas Haikal Hassan Usai Dilantik Jadi Kepala BPJPH
Membedah Tugas Haikal Hassan Usai Dilantik Jadi Kepala BPJPH

Sebagai Kepala BPJPH, Babe Haikal memiliki tugas untuk terus menggencarkan sertifikasi halal kepada para pelaku usaha di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Teken MoU, Kementan & BRIN Akan Bangun Ekosistem Pangan untuk Tingkatkan Hasil Pertanian
Teken MoU, Kementan & BRIN Akan Bangun Ekosistem Pangan untuk Tingkatkan Hasil Pertanian

Perjanjian ini dibuat untuk membangun ekositem pangan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bikin Ekonomi Syariah Naik Kelas, Ma'ruf Amin Ingatkan Kantor BSI Jangan Kumuh
Bikin Ekonomi Syariah Naik Kelas, Ma'ruf Amin Ingatkan Kantor BSI Jangan Kumuh

Wapres Ma'ruf Amin memberi sanjungan kepada BSI karena mampu menggelar pameran ekonomi dan industri syariah terbesar.

Baca Selengkapnya
BRI Dongkrang Penjualan UMKM Lewat Pelatihan & Sertifikasi Halal
BRI Dongkrang Penjualan UMKM Lewat Pelatihan & Sertifikasi Halal

Berkat sertifikat halal produk Senda Tea masuk ke client level National Brand dan dapat masuk ke Restaurant & Cafe bersertifikasi Halal.

Baca Selengkapnya
Kembangkan Sistem Keuangan Haji, Ini Dilakukan BPKH
Kembangkan Sistem Keuangan Haji, Ini Dilakukan BPKH

bekerja sama guna membentuk sumber daya manusia unggul pada sektor ekonomi dan keuangan syariah.

Baca Selengkapnya
Profil Haikal Hassan Baras, Pendakwah Diangkat Prabowo Jadi Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal
Profil Haikal Hassan Baras, Pendakwah Diangkat Prabowo Jadi Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal

Selain sebagai pendakwah, dirinya juga aktif sebagai motivator dan pernah bekerja sebagai konsultan.

Baca Selengkapnya
Haikal Hassan Kini Jadi Kepala BPJPH
Haikal Hassan Kini Jadi Kepala BPJPH

Babe Haikal juga aktif sebagai motivator dan pernah bekerja sebagai konsultan sumber daya manusia di perusahaan tambang.

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Daya Saing, BRI Peduli Gelar Pelatihan & Sertifikasi Halal UMKM dari Berbagai Daerah
Tingkatkan Daya Saing, BRI Peduli Gelar Pelatihan & Sertifikasi Halal UMKM dari Berbagai Daerah

BRI akan terus membantu pelaku UMKM melalui kegiatan pelatihan dan pemberian sertifkasi halal yang diharapkan dapat menciptakan UMKM yang dapat bersaing.

Baca Selengkapnya
Buka BSI International Expo 2024, Wapres Ma'ruf Amin Soroti Potensi Industri Halal RI Bersaing di Tingkat Global
Buka BSI International Expo 2024, Wapres Ma'ruf Amin Soroti Potensi Industri Halal RI Bersaing di Tingkat Global

Menurut Wapres Maruf Amin, ini bisa menjadi ajang untuk memperkuat jaringan dan kolaborasi antara pelaku usaha di berbagai daerah.

Baca Selengkapnya
Menengok Hasil Riset dan Inovasi Para Mahasiswa di Hakteknas 2023
Menengok Hasil Riset dan Inovasi Para Mahasiswa di Hakteknas 2023

Pameran Hakteknas 2023 digelar untuk memperkenalkan hasil inovasi perguruan tinggi secara lebih dekat kepada masyarakat.

Baca Selengkapnya