Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mini bus tabrak truk di Tol Cipali, bayi 5 bulan meninggal

Mini bus tabrak truk di Tol Cipali, bayi 5 bulan meninggal Ilustrasi Kecelakaan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Mini bus pembawa rombongan satu keluarga mengalami kecelakaan di jalan Tol Cikopo - Palimanan (Cipali) Kilometer 79 di wilayah Campaka, Purwakarta, Jawa Barat, Selasa (29/11). Kecelakaan menimpa mini bus bernomor Polisi B 1050 UYS dikemudikan Franky, terjadi saat kendaraannya melaju di jalur Cirebon menuju Jakarta.

Franky mengakui, peristiwa itu terjadi lantaran dia mengantuk. Mini bus yang dikemudikannya hilang kendali dan oleng hingga menabrak truk di depannya.

"Iya padahal sebelumnya saya dan rombongan sempat istirahat di rest area," kata Franky.

Dalam insiden tersebut, seorang bayi meninggal dunia. Korban bernama Cristoper yang baru berusia 5 bulan. Selain itu lima penumpang lainnya mengalami luka. Termasuk orang tua dan kakak korban serta pembantunya.

"Kalau keluarga berasal dari Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara," terang Franky.

Seluruh korban saat ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit MH. Thamrin Purwakarta. Ibu korban Narliana (33) seketika histeris ketika mengetahui anaknya yang masih bayi meninggal.

Kasus kecelakaan tersebut saat ini dalam penanganan pihak Kepolisian dari unit Laka Lantas Polres Purwakarta sedangkan bangkai kendaraan sudah dievakuasi ke pos PJR di Cilameri Subang.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Pilu Ida Kehilangan Anak Semata Wayang Akibat Kecelakaan Bus Rosalia Indah
Kisah Pilu Ida Kehilangan Anak Semata Wayang Akibat Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Total korban meninggal dunia mencapai tujuh orang, 15 penumpang luka ringan dan 12 selamat.

Baca Selengkapnya
Minta Klakson Tolelet, Bocah 5 Tahun Tewas Terlindas Bus di Pelabuhan Merak
Minta Klakson Tolelet, Bocah 5 Tahun Tewas Terlindas Bus di Pelabuhan Merak

Korban terjatuh akibat tersenggol badan kiri bus yang tengah berbelok masuk ke dermaga eksekutif Merak.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Pasuruan Tewaskan 5 Orang, Diduga Ini Pemicunya
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Pasuruan Tewaskan 5 Orang, Diduga Ini Pemicunya

Diduga, pengemudi Isuzu atas nama Ifan Orlando mengantuk sehingga menabrak truk di lokasi.

Baca Selengkapnya
Mobil Ekspedisi Tabrak Pengendara Motor Saat Lawan Arus, Bayi Enam Bulan Tewas
Mobil Ekspedisi Tabrak Pengendara Motor Saat Lawan Arus, Bayi Enam Bulan Tewas

Mobil pickup tersebut menghantam sepeda motor yang ditumpangi oleh bayi dan ibunya.

Baca Selengkapnya
Bus Rombongan Ziarah Wali Lima Tabrak Truk di Tol Pandaan-Malang, Satu Tewas
Bus Rombongan Ziarah Wali Lima Tabrak Truk di Tol Pandaan-Malang, Satu Tewas

Sopir diduga mengantuk dan menabrak truk hino wing box

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Surya Bali vs 2 Tronton di Pati & Tewaskan 6 Orang
Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Surya Bali vs 2 Tronton di Pati & Tewaskan 6 Orang

Dugaan sementara, penyebab kecelakaan karena sopir bus mengantuk.

Baca Selengkapnya
Minibus Tabrak Truk di Tol Jagorawi, Pengemudi Muda Meninggal di Tempat
Minibus Tabrak Truk di Tol Jagorawi, Pengemudi Muda Meninggal di Tempat

Kendaraan tersebut menabrak truk yang ada di depannya hingga mengalami kerusakan parah.

Baca Selengkapnya
Bus Seruduk Truk dan Mobil di Tol Pemalang-Batang, Satu Orang Tewas
Bus Seruduk Truk dan Mobil di Tol Pemalang-Batang, Satu Orang Tewas

Tabrakan beruntun terjadi di tol Jalur A Pemalang-Batang, Kamis (20/7) pagi. Satu orang meninggal dunia akibat kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan itu.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Palembang-Kayuagung Tewaskan 4 Orang, Fortuner Ngebut 140 km/jam
Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Palembang-Kayuagung Tewaskan 4 Orang, Fortuner Ngebut 140 km/jam

Pengemudi Fortuner tersebut diduga mengantuk hingga kehilangan kendali dan menabrak truk.

Baca Selengkapnya
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya

Akibat kejadian tersebut, dua orang yakni sopir dan kernet. Dua orang diamankan yakni Agustinus Woda (37) dan Arsyad (55).

Baca Selengkapnya
Kakorlantas Sebut Bus Rosalia Indah Kecelakaan Akibat Sopir Kelelahan
Kakorlantas Sebut Bus Rosalia Indah Kecelakaan Akibat Sopir Kelelahan

Dugaan awal sopir bus Rosalia Indah mengalami microsleep atau mengantuk

Baca Selengkapnya