Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mobil Rombongan Terseret Arus Sungai di Tapanuli Selatan, Delapan Pemudik Meninggal

Mobil Rombongan Terseret Arus Sungai di Tapanuli Selatan, Delapan Pemudik Meninggal Kecelakaan Pemudik di Tapanuli. Uga Andriansyah

Merdeka.com - Delapan orang dilaporkan meninggal dunia saat sebuah mobil yang membawa rombongan pemudik terseret arus Sungai Sipange, Desa Sigolang, Kecamatan Aek Bilah, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (19/4).

Kapolres Tapanuli Selatan, AKBP Imam Zamroni mengatakan, saat itu ada dua rombongan pemudik dari Provinsi Riau yakni keluarga Sawaludin Rambe beserta 8 orang keluarganya mengendarai satu unit mobil pikap.

Kemudian rombongan pemudik lainnya yakni Dimson Rambe dengan empat orang keluarganya menggunakan satu unit mobil Isuzu D-Max.

"Kedua rombongan keluarga itu berniat menuju Desa Tapus Godang di Kecamatan Aek Bilah, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara,” kata Imam, Kamis (20/4).

Kronologi Terseret Arus Sungai

Imam melanjutkan dua rombongan keluarga itu berhenti di Desa Tolang, Kecamatan Aek Bilah. Saat itu Sawaludin meninggalkan mobil pikapnya di Desa Tolang lantaran kendaraannya tak memungkinkan untuk melewati medan.

Rombongan keluarga Sawaludin lantas menumpang mobil milik Dimson. Saat itu Sawaludin menjadi pengemudinya.

Kemudian, sekitar pukul 19.00 WIB saat berada di tengah Sungai Sipange. Tiba-tiba debit sungai naik dengan arus deras membuat mobil yang ditumpangi dua keluarga itu mengalami mati mesin. Lalu, enam penumpang yang berada di mobil itu turun ke sungai untuk menahan kendaraan agar tidak terseret arus.

Namun karena arus sungai yang deras membuat mobil itu terseret. Delapan orang di dalam mobil itu juga turut terseret arus Sungai Sipange.

"Mobil terseret arus sungai sejauh 30 meter,” jelas Imam.

Selanjutnya, delapan orang dari rombongan pemudik itu dipastikan meninggal dunia setelah terseret arus sungai.

“Jenazah kemudian dievakuasi. Polisi kemudian menyerahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan,” ucap Imam.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Identitas 4 Korban Tewas dan Penyebab Mobil Wisatawan Masuk Jurang Kawasan Bromo
Ini Identitas 4 Korban Tewas dan Penyebab Mobil Wisatawan Masuk Jurang Kawasan Bromo

Polisi menjelaskan peristiwa kecelakaan tunggal tersebut, berdasarkan informasi yang diterima dari saksi mata terjadi antara pukul 18.00 hingga 18.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Sopir Ngantuk, Mobil Travel Angkut Sekeluarga Jatuh ke Sungai Tewaskan 4 Orang
Sopir Ngantuk, Mobil Travel Angkut Sekeluarga Jatuh ke Sungai Tewaskan 4 Orang

Mobil travel jenis Toyota Rush nomor polisi BG 1850 XQ (provit) terjun bebas ke sungai.

Baca Selengkapnya
Mobil Wisatawan Masuk Jurang di Jalur ke Bromo, Empat Penumpang Meninggal Dunia
Mobil Wisatawan Masuk Jurang di Jalur ke Bromo, Empat Penumpang Meninggal Dunia

Mobil masuk ke jurang cukup dalam dengan beberapa penumpangnya tidak terselamatkan.

Baca Selengkapnya
Truk Alami Rem Blong, Ini Deretan Fakta Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen Semarang
Truk Alami Rem Blong, Ini Deretan Fakta Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen Semarang

Akibat kejadian tersebut, empat orang meninggal dunia dan belasan lainnya mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya
Mengerikannya Banjir Bandang OKU: Sapu Mobil Travel dan Penumpangnya, Hancurkan Dump Truk
Mengerikannya Banjir Bandang OKU: Sapu Mobil Travel dan Penumpangnya, Hancurkan Dump Truk

Jasad korban ditemukan 14 Km jauhnya dari pertama kali hanyut

Baca Selengkapnya
Foto-Foto Tabrakan Maut di Tol Malang Tewaskan 4 Orang, Bus Bawa Murid SMP IT Kabupaten Bogor Ringsek Parah
Foto-Foto Tabrakan Maut di Tol Malang Tewaskan 4 Orang, Bus Bawa Murid SMP IT Kabupaten Bogor Ringsek Parah

Kecelakaan dialami bus pariwisata berisi rombongan siswa SMP asal Kabupaten Bogor dengan truk di Tol Lawang, Malang

Baca Selengkapnya
Bus Rombongan Pejabat Desa Hilang Kendali dan Nyaris Terguling di Tol Tangerang-Merak, 8 Orang Dilarikan ke RS
Bus Rombongan Pejabat Desa Hilang Kendali dan Nyaris Terguling di Tol Tangerang-Merak, 8 Orang Dilarikan ke RS

Kainduk PJR Serang, Kompol Wiratno menyebut tidak ada korban jiwa. Sementara dari data, tercatat ada delapan penumpang mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya
Mobil Tertabrak Kereta Api, Enam Orang Meninggal Dunia
Mobil Tertabrak Kereta Api, Enam Orang Meninggal Dunia

Mobil bermuatan tujuh orang itu melewati perlintasan yang tidak memiliki palang pintu perlintasan.

Baca Selengkapnya
Ada Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kapolda Jabar Langsung Datangi Lokasi Usai Rapat di DPR
Ada Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kapolda Jabar Langsung Datangi Lokasi Usai Rapat di DPR

Sementara itu, ia mengungkap sebanyak 17 kendaraan yang terlibat kecelakaan maut di Cipularang.

Baca Selengkapnya
Truk Kontainer Seruduk 7 Mobil dan 1 Sepeda Motor di Sidrap, Seorang Tewas Terjepit
Truk Kontainer Seruduk 7 Mobil dan 1 Sepeda Motor di Sidrap, Seorang Tewas Terjepit

Truk Kontainer Seruduk 7 Mobil dan 1 Sepeda Motor, Seorang Tewas Terjepit

Baca Selengkapnya
Cerita Menegangkan Saat Banjir Bandang Terjang OKU dan Hanyutkan Mobil Berpenumpang, 4 Orang Hilang
Cerita Menegangkan Saat Banjir Bandang Terjang OKU dan Hanyutkan Mobil Berpenumpang, 4 Orang Hilang

Peristiwa itu terjadi saat dua mobil melintas di Jalan Lintas Sumatera di Desa Batanghari, Kecamatan Semidang Aji.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan Bus Tol Malang, Begini Kondisi Truk Pengakut Pakan Ternak
Kecelakaan Bus Tol Malang, Begini Kondisi Truk Pengakut Pakan Ternak

Pengemudi sempat berusaha mengejar kendaraannya yang mundur tidak terkendali hingga kemudian tertabrak oleh bus syarat penumpang tersebut.

Baca Selengkapnya