Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Modus jadi anggota Polda Metro, pasutri tipu korban Rp 79 juta

Modus jadi anggota Polda Metro, pasutri tipu korban Rp 79 juta Pasutri penipu. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda Metro Jaya membekuk pasangan suami istri pelaku pencurian uang melalui ATM. Berbagai cara dilakoni pasutri ini mulai menjadi kekasih korban ADP hingga berpura-pura sebagai anggota Polda Metro Jaya pun dilakukan untuk melancarkan aksi yang meraup total Rp 79 juta ini.

"Kedua pelaku yakni Fandy Setiawan (27) dan Dewi Purnamasari (26). Mereka dibekuk pada Kamis (31/3) di Komplek pertokoan Surapati score Blok O.9, Jl. Phh. Mustofa Nomor 39, Pasir Layung, Cibenying Kidul, Bandung, Jawa Barat," ujar Dir Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti kepada wartawan (31/3).

Krishna menjelaskan peristiwa berawal pada saat pelaku Dewi mengajak berkenalan korban ADP melalui salah satu sosial media, sampai dengan berpacaran dengan korban melalui kontak bbm.

"Pelaku ini mengaku single, setelah jadian, pelaku mengajak korban untuk mengubah pin atm masing-masing dengan tanggal jadian mereka, setelah itu atm korban ditukar oleh pelaku dengan atm kosong tanpa korban ketahui," ujarnya.

Namun tak lama kemudian, korban menyadari bahwa atmnya dibobol oleh seseorang tapi tidak mencurigai pacarnya sendiri saat itu.

"Lalu ketika korban ingin memblokir atmnya, pelaku Dewi mengungkapkan bahwa kakaknya Fandy yang bukan lain suaminya ini seolah polisi di Polda Metro Jaya, padahal bukan, akan membantu," ujarnya.

Dewi melarang korban untuk memblokir atm korban dengan alasan bahwa kakaknya menjamin bisa menangkap pelaku dan mengembalikan uang korban, tentunya dengan biaya yang harus dikeluarkan untuk mengurus pencurian ini.

"Namun nyatanya korban tak percaya begitu saja, dirinya pun melaporkan kejadian ini ke Polda Metro Jaya. Fandy itu bukan anggota kami. Tak lama Dewi dan Fandy kemudian kami amankan karena ternyata mereka lah pelakunya. Kini keduanya masih dalam proses pemeriksaan," tuturnya.

"Dewi ini tugasnya menipu pria yang diperkirakan lebih dari satu, sedangkan Fandy tugasnya mengambil uang di atm hasil transferan para pria yang berhasil ditipu tersebut," tambahnya

Kedua pelaku pun diamankan beserta barang bukti berupa 5 buah buku rekening, tiga buah handphone, satu buah topi pelaku Fandy dan satu buah id card wartawan news tipikor atas nama Fandi Setiawan (masih diselidiki).

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Waspada Penipuan Aplikasi Kencan Mirip Serial The Tinder Swindler, Kenali Modusnya
Waspada Penipuan Aplikasi Kencan Mirip Serial The Tinder Swindler, Kenali Modusnya

Aksi penipuan dengan bujuk rayu, rayuan, yang pada akhirnya korban tertarik dengan iming-iming maupun rayuan,

Baca Selengkapnya
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M

Iptu Supriadi ditangkap karena diduga terlibat penipuan dan penggelapan Rp1,2 miliar dengan modus iming-iming bisa meloloskan calon taruna Akpol.

Baca Selengkapnya
Pura-Pura Jadi Polisi, Kakak Beradik Kuras Rekening Nasabah Bank hingga Ratusan Juta
Pura-Pura Jadi Polisi, Kakak Beradik Kuras Rekening Nasabah Bank hingga Ratusan Juta

Keduanya mengakses data korban melalui aplikasi undangan yang dikirim melalui WA.

Baca Selengkapnya
Waspada, Kejahatan Pemerasan Pakai Modus Meretas Akun Instagram
Waspada, Kejahatan Pemerasan Pakai Modus Meretas Akun Instagram

Masyarakat diimbau hati-hati dalam mengakses dan memberikan data akun media sosial.

Baca Selengkapnya
Jadi Polisi Gadungan, Petani Lampung Tipu Dosen Wanita di OKU Timur
Jadi Polisi Gadungan, Petani Lampung Tipu Dosen Wanita di OKU Timur

Seorang dosen wanita CA (25) harus kehilangan uang Rp50 juta setelah ditipu seorang petani asal Lampung. Penipuan itu bermodus polisi gadungan.

Baca Selengkapnya
Berkedok Dukun Pengganda Uang, Pasutri di Lumajang Diringkus Polisi
Berkedok Dukun Pengganda Uang, Pasutri di Lumajang Diringkus Polisi

Pelaku mulai melakukan aksi liciknya dengan mengaku bisa menggandakan uang.

Baca Selengkapnya
Scammer Tiktok Pakai Foto-Video Public Figure Ditangkap Polisi
Scammer Tiktok Pakai Foto-Video Public Figure Ditangkap Polisi

Polisi menyebut HH alias H menggunakan foto hingga video public figure yang telah diedit dengan konten seolah membagi-bagikan uang.

Baca Selengkapnya
Penampilan Sok Gagah Perwira Polisi Palsu Penipu Wanita, Ketemu Kombes Asli Tertunduk Lesu
Penampilan Sok Gagah Perwira Polisi Palsu Penipu Wanita, Ketemu Kombes Asli Tertunduk Lesu

Saat ditemui Kombes asli, sosoknya berbalik tertunduk lesu. Pelaku diketahui mengincar wanita demi mendapatkan uang.

Baca Selengkapnya
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini

Polisi gadungan melakukan penipuan hingga ratusan juta. Kini diamankan pihak. kepolisian.

Baca Selengkapnya
Penipuan Online 'Love Scamming' Internasional, Pelaku Untung Rp50 Miliar per Bulan
Penipuan Online 'Love Scamming' Internasional, Pelaku Untung Rp50 Miliar per Bulan

Mereka mampu menggaet pelaku melalui aplikasi dating Tinder, Bumble, Okcupid, Tantan dan sebagainya.

Baca Selengkapnya
Mayat Wanita Dibuang di Hutan Pacet Ternyata Dibunuh Kekasih, Motif Ingin Kuasai Harta
Mayat Wanita Dibuang di Hutan Pacet Ternyata Dibunuh Kekasih, Motif Ingin Kuasai Harta

Korban dan pelaku disebut saling mengenal melalui media sosial sejak Maret 2024.

Baca Selengkapnya
Pura-Pura Jadi Santriwati, Kakek 53 Tahun Tipu Pekerja Tambang Rp50 Juta
Pura-Pura Jadi Santriwati, Kakek 53 Tahun Tipu Pekerja Tambang Rp50 Juta

Saat ini, pelaku sudah ditangkap dan ditahan oleh Polda Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya