MUI: Tidak Dibenarkan Dalam Agama Salat Jumat Dua Gelombang
Merdeka.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) tak memperkenankan praktik salat Jumat secara bergilir atau dua gelombang selama pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). MUI pun menegaskan telah mengeluarkan fatwa bahwa tidak ada alasan syar'i salat Jumat bergelombang saat pandemi Covid-19.
"MUI sudah mengeluarkan fatwa tentang tidak bolehnya melaksanakan Salat Jumat bergelombang karena tidak ada alasan syar'i (yang dibenarkan dalam agama) yang kuat yang membolehkan kita untuk melaksanakannya dengan cara seperti itu," kata Sekjen MUI Anwar Abbas dalam keterangan tulis, Selasa (2/6).
Menurut Anwar, dalam Alquran juga umat Islam telah disuruh dan diperintahkan oleh Allah SWT untuk bersegera ke masjid bila azan berkumandang. Apalagi menyangkut masalah Salat Jumat.
-
Siapa yang diseru untuk melaksanakan shalat pada hari Jumat? 'Wahai orang-orang yang beriman, apabila diseru untuk melaksanakan shalat pada hari Jumat, maka segeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Jika kamu mengetahui (hakikatnya).' (QS. Al Jumu'ah: 9).
-
Kenapa Sholat Jumat penting bagi umat Islam? Maka dari itu, kewajiban melaksanakan sholat Jumat perlu dilaksanakan dengan tata cara dan bacaan doa yang tepat.
-
Kenapa Sholat Jumat penting bagi umat muslim? Pentingnya sholat Jumat pun telah dijelaskan oleh Rasulullah SAW dalam hadits riwayat Abul Ja’di ad-Dhamri. Rasulullah SAW bersabda: من ترك ثلاث جمع تهاونا بها طبع الله على قلبه (رواه أحمد والحاكم. حسن) Artinya: “Siapa pun yang meninggalkan shalat Jumat tiga kali karena meremehkannya, maka Allah ta’âlâ akan mengecap (menutup) hatinya (sehingga tak mampu menerima hidayah).“ (HR Ahmad dan al-Hakim. Hadits hasan).
-
Mengapa sholat Jumat wajib dikerjakan? Para ulama sepakat bahwa sholat Jumat merupakan kewajiban yang harus dilakukan dan tidak boleh diabaikan tanpa alasan syar'i yang jelas.Kewajiban ini berlandaskan pada dalil-dalil yang kuat, baik dari Al-Quran maupun hadits Nabi Muhammad SAW.
-
Apa hukum sholat Jumat? Hukum sholat Jumat adalah fardhu 'ain, yaitu wajib atas setiap individu yang memenuhi syarat yang telah disebutkan.
-
Apa itu Sholat Jumat? Sholat Jumat merupakan salah satu ibadah yang wajib dilaksanakan dan memiliki posisi yang sangat penting dalam ajaran Islam.
"Dan kalau kita berusaha untuk melambatkannya dari waktunya maka berarti kita telah melalaikannya. Dan itu jelas tidak boleh karena sikap seperti itu jelas sangat tercela dalam agama. Jadi dengan kata lain kita tidak boleh melakukan Salat Jumat di masjid yang orang sudah selesai melaksanakannya di tempat itu," ujar dia.
Oleh karena itu, lanjut Anwar Abbas jika ada orang yang menjadikan alasan untuk membuat pelaksanaan Salat Jumat itu bergelombang adalah karena luas tempat atau ruang yang tersedia di masjid tersebut terbatas kurang tepat. Sementara di tengah pandemi Covid-19 kita diminta untuk melakukan penjarakkan fisik, maka menurut Abbas alasan itu tentu tidak kuat.
"Karena kita bisa dan (tidak) dibolehkan oleh agama untuk menyelenggarakan Salat Jumat tersebut di luar masjid yang ada seperti di musala atau di aula atau ruang-ruang pertemuan atau sekolah atau bangunan-bangunan yang ada di sekitar masjid tersebut yang kita ubah menjadi tempat Salat Jumat," papar Abbas.
Begitu selesai melaksanakan Salat Jumat, kata Abbas maka ruangan atau tempat itu kita rapikan dan kembalikan kepada fungsinya semula.
"Kecuali kalau seandainya di daerah tersebut memang tidak ada lagi space yang bisa dipakai untuk Salat Jumat atau karena di negara itu ada hukum dan ketentuan yang melarang orang beribadah di luar tempat ibadah yang ada, maka itu berarti keadaan benarlah yang memaksa kita untuk melakukannya secara bergelombang," katanya.
Namun di Indonesia menurut Abbas tidak demikian sehingga tidak ada alasan bagi kita untuk melakukannya dengan secara bergelombang.
Reporter: Yopi Makdori
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Niat sholat Jumat beserta tata cara pengerjaannya yang penting diketahui oleh laki-laki beragama Islam.
Baca SelengkapnyaSholat Jumat dapat digantikan dengan sholat Zuhur jika ada alasan syar’i yang membolehkan seseorang meninggalkan sholat Jumat.
Baca SelengkapnyaSholat Jumat adalah sholat yang wajib dilaksanakan terutama bagi laki-laki yang telah akil balig pada waktu Dzuhur tiba.
Baca SelengkapnyaQunut adalah bacaan doa yang diamalkan saat subuh atau witir. Namun, tidak semua orang mengamalkan bacaan doa ini.
Baca Selengkapnya