Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mumu tewas dikeroyok karena mengaku anggota polisi dan memeras

Mumu tewas dikeroyok karena mengaku anggota polisi dan memeras Ilustrasi Pengeroyokan. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pengeroyok Muhammad Kurnia alias Mumu (44) yang tewas bersimbah darah di Jalan Pungkur, atau tepatnya di depan tempat pijat dan SPA Premium, Kecamatan Regol, Kota Bandung, ditangkap. Ini motif sadis sampai Mumu dimassa di tengah jalan pada malam berdarah tersebut.

"Jadi ada salah satu pelaku yang mengetahui bahwa korban (Mumu) telah melakukan pemerasan terhadap temannya. Katanya mengaku anggota kepolisian, padahal (korban) bukan anggota (polisi)," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol AR Yoyo di Mapolrestabes Bandung, Senin (7/9).

Polisi mengamankan empat dari tujuh pelaku yang melakukan pengeroyokan pada Kamis (13/8) lalu itu. Satu di antaranya yakni KHW tewas di dor lantaran melawan saat hendak ditangkap. Adapun tiga lainnya menyerah saat ditangkap: TS, GY dan DI.

"Sedangkan dua lainnya masih dalam daftar buruan kami," ungkapnya.

Polrestabes Bandung sendiri pernah menerima laporan akan tindak pemerasan yang dilakukan Mumu. Gayanya bak polisi beneran membuat Mumu suka melakukan pemerasan.

"Ada laporan ke kami satu pemerasan yang dilakukan (Mumu)," jelasnya.

Saat ditemukan tewas, Mumu menggunakan stelan bikers dengan jaket bertuliskan 'Police' dan kaos coklat seperti keluaran dari Satlantas Polrestabes Bandung. Motor jenis Honda Megapro korban dimodif dengan tampilan motor mirip polisi. Seperti ditambah aksesoris lampu polisi, dan klakson.

Salah satu tersangka, TS mengaku, dirinya ikut menghabisi nyawa Mumu atas dasar ajakan KHW. "Saya dulu lagi mabuk. Jadi ikut saja. Saya mukul dan tabrak korban (di tengah jalan)," terang TS di balik topengnya.

TS dan tersangka lainnya dijerat pasal 351 ayat (3) Jo Pasal 170 ayat (3) huruf e Jo pasal 338 KUH Pidana. Dia ditahan di sel Mapolrestabes Bandung.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kelakuan Pemuda Palembang jadi Polisi Gadungan, Pacari Mahasiswi untuk Kuras Hartanya
Kelakuan Pemuda Palembang jadi Polisi Gadungan, Pacari Mahasiswi untuk Kuras Hartanya

Polisi gadungan bawa kabur motor, ponsel hingga uang mahasiswi Palembang

Baca Selengkapnya
3 Polisi di Muratara Ditikam Bandar Judi Dadu, Pelaku Tewas Ditembak
3 Polisi di Muratara Ditikam Bandar Judi Dadu, Pelaku Tewas Ditembak

Seorang bandar judi dadu di Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan, tewas ditembak setelah menikam tiga personel kepolisian yang menggerebek lapaknya..

Baca Selengkapnya
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi

Polisi menembak mati seorang maling spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang biasa membekali diri dengan bom ikan.

Baca Selengkapnya
Jurus Sakti Intel Gadungan saat Beraksi Hingga Banyak Wanita Teperdaya, Saking Saktinya Polisi Asli juga Tertipu
Jurus Sakti Intel Gadungan saat Beraksi Hingga Banyak Wanita Teperdaya, Saking Saktinya Polisi Asli juga Tertipu

Jurus sakti Intel gadungan ini saat beraksi hingga membuat banyak wanita terpedaya.

Baca Selengkapnya
Polisi di Sumsel Aniaya Petani Hingga Lebam, Kapolres Klaim Anak Buahnya Gangguan Kejiwaan
Polisi di Sumsel Aniaya Petani Hingga Lebam, Kapolres Klaim Anak Buahnya Gangguan Kejiwaan

Peristiwa itu bermula dari klaim polisi yang mengenakan pakaian preman sedang melakukan razia.

Baca Selengkapnya
Usai Pesta Miras, Preman Bunuh Ngadiono dan Buang Mayat ke Sumur
Usai Pesta Miras, Preman Bunuh Ngadiono dan Buang Mayat ke Sumur

Pelaku merupakan seorang pria pengangguran yang kerap mabuk-mabukan dan memalak orang.

Baca Selengkapnya
Akhir Cerita Wanita Korban Begal, Dipalak Polisi Berdalih Bercanda saat Melapor Kini Minta Maaf
Akhir Cerita Wanita Korban Begal, Dipalak Polisi Berdalih Bercanda saat Melapor Kini Minta Maaf

Anggota Polsek Sukasari, berinisial Aiptu US diduga tidak memberi pelayanan baik itu dijebloskan ke rutan Polrestabes Bandung.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang 3 KW Diinterogasi Propam, Seragam Dinasnya Lain dari yang Lain Jadi Sorotan
Jenderal Bintang 3 KW Diinterogasi Propam, Seragam Dinasnya Lain dari yang Lain Jadi Sorotan

Seorang pria berseragam ala Korps Bhayangkara berhasil diamankan Propam Polres Sampang.

Baca Selengkapnya
Kakek yang Cabuli Bocah Modus Syarat Masuk Kuda Lumping Tewas di Tahanan
Kakek yang Cabuli Bocah Modus Syarat Masuk Kuda Lumping Tewas di Tahanan

Tersangka TM (67), yang ditangkap karena mencabuli dua bocah dengan modus sebagai syarat masuk anggota kuda lumping meninggal di tahanan.

Baca Selengkapnya
Lima Anggota Ormas Pengeroyok Polisi di Bandung Ditangkap, Satu Pelaku Ditembak di Kaki
Lima Anggota Ormas Pengeroyok Polisi di Bandung Ditangkap, Satu Pelaku Ditembak di Kaki

Pengeroyokan itu terjadi di Jalan Raya Banjaran-Soreang, Rabu (20/12) lalu.

Baca Selengkapnya
Komplotan Rampok Ngaku Polisi Lagi Razia Narkoba, Sergap & Sekap Sopir di Mobil Boks
Komplotan Rampok Ngaku Polisi Lagi Razia Narkoba, Sergap & Sekap Sopir di Mobil Boks

Asep mengaku sempat dipukul dan dikeroyok pelaku yang saat itu juga meminta uangnya.

Baca Selengkapnya
Hati-Hati, Jual Motor Kena Tipu Polisi Gadungan
Hati-Hati, Jual Motor Kena Tipu Polisi Gadungan

Pembeli yang diduga polisi gadungan turut merampas ponsel milik korban. Dalihnya, akan disita sebagai barang bukti.

Baca Selengkapnya