Muncul video lucu dua capres di Youtube
Merdeka.com - Setelah pertama kali muncul dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta lalu, kelompok yang berisikan anak-anak muda kembali mengisi hingar bingar politik pada Pemilu Presiden (Pilpres). Kali ini, bukan kampanye negatif, namun mereka membuat video yang mengungkap sisi negatif masing-masing capres.
Video berdurasi 7 menit 33 detik ini berupaya mengungkap sisi negatif para capres melalui sisi yang jenaka. Video dibuka dari sebuah obrolan tiga orang yang berbincang-bincang capres pilihannya. Di tengah obrolan, ternyata satu orang tiba-tiba hilang saat berbicara soal Prabowo .
Berselang beberapa menit kemudian, video berganti terhadap sosok Jokowi saat menerima telepon di kantornya usai terpilih. Tak lama, anak buahnya memberi kabar buruk di mana batik dicuri Malaysia, dengan santainya, pria yang berperan sebagai Jokowi ini malah menyatakan daerah asalnya masih banyak batik-batik.
-
Siapa yang mengkritik Jokowi? Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengkritik kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi? 'Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan,' kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029. 'Baik tugas-tugas saat ini, beliau sebagai Menhan maupun tugas-tugas kepresidenan Pak Prabowo nanti,' jelas dia.
-
Bagaimana Jokowi menyampaikan pesan dalam kata-kata lucu nya? “Karena ia percaya sumber daya planet bumi terbatas. Akan tetapi, ternyata Thanos keliru.“
-
Kenapa politikus maju capres ? Sejumlah kandidat maju sebagai capres dengan tujuan ingin menang. Tapi ada juga yang maju karena alasan ingin membantu memperkuat posisi partainya di parlemen sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin jika terjadi kebuntuan politik.
-
Kenapa Jokowi dikritik? Khususnya terhadap keluarga Jokowi yang ikut dalam kontestasi politik baik Pilpres maupun pilkada.
Tayangan kemudian berlanjut pada sosok pria yang berperan sebagai 'Prabowo'. Pada gambar tersebut, Prabowo tengah dilapori anak buahnya yang sedang melaporkan soal kegagalan koalisi. Tak anyal, Prabowo gadungan ini mengamuk dan melempar smartphone miliknya. Meski diomeli, namun anak buahnya senang karena mendapat telepon genggam jenis terbaru.
Tayangan berikutnya kembali kepada sosok Jokowi gadungan yang tengah menjalani wawancara dengan sebuah televisi. Dalam wawancara itu, sang wartawan bertanya soal sebutan capres boneka. Namun, di tengah wawancara ternyata Jokowi sedang mengalami kerusakan, sehingga harus menjalani reparasi oleh orang terdekatnya. Hal itu seolah mengisahkan bahwa Jokowi bukan capres boneka tapi robot.
Gambar kemudian beralih kepada sosok Prabowo gadungan yang tengah asik mengelap pigura miliknya. Di saat bersamaan, anak buahnya melapor adanya pencurian batik oleh Malaysia. Dengan cuek, 'Prabowo' berkata "Malaysia itu apa?". Merasa bingung, sang anak buah kemudian berupaya menunjukkan lokasi negara tersebut, namun dalam peta di ruang Prabowo , denah Malaysia telah menghilang.
Video ditutup dengan dua pemuda yang tengah berbincang di ruang tamu. Salah satu pria berkacamata berniat membeli action figure baru, yakni Jokowi dan memesannya melalui toko online.
Tak berapa lama, pesanan tersebut sampai lengkap dengan kardus dengan gambar Jokowi di setiap sisinya. Namun setelah dibuka, di dalamnya justru terdapat action figure Megawati.
Mau tahu isi lengkapnya, berikut video lucu tersebut:
(mdk/tyo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kebiasaan sebagian besar pemotor adalah membunyikan klakson ketika jatuh. Sudah jatuh, bukannya beranjak sendiri, malah nunggu ditolongin.
Baca SelengkapnyaPemandangan aneh baru terlihat saat mata fokus melihat spion mobil yang ada di bagian luar.
Baca SelengkapnyaMenyiapkan opening yang lucu adalah salah satu cara efektif menggaet penonton di channel Youtube.
Baca SelengkapnyaVideo lucu anggota Sat Reskrim saat kesal hadapi tersangka kasus yang sedang diinterogasi.
Baca SelengkapnyaBelum diketahui siapa sosoknya. Sebab, wajah dari dua pasangan itu ditutupi oleh tirai jendela kafe yang tidak tembus pandang.
Baca SelengkapnyaAda-ada saja aksi anak-anak yang berhasil membuat orang dewasa tertawa.
Baca SelengkapnyaMedia sosial kini bukan hanya sebagai sarana komunikasi dan informasi, tetapi sudah menjadi bagian dari gaya hidup tersendiri.
Baca SelengkapnyaHaduh, kelakuan bapak-bapak memang ada-ada saja ya!
Baca SelengkapnyaKata-kata opening YouTube lucu memiliki peran penting dalam menarik perhatian penonton sejak awal.
Baca SelengkapnyaVideo tersebut diduga bersumber dari rekaman CCTV yang terpasang di area sebuah kantor di Pemkab Jombang.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan seorang polisi yang grogi saat syuting. Ia keliru mengucapkan kalimat imbauan sehingga membuat Kapolres kaget.
Baca SelengkapnyaVIDEO Kocak, Bocah-Bocah Afrika Parodikan Penembakan Trump, Lengkap dengan Secret Service Bersenapan Kayu
Baca Selengkapnya