Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nafsu terbang besar tapi kurang tenaga, penyebab maskapai delay

Nafsu terbang besar tapi kurang tenaga, penyebab maskapai delay Bandara. www.indonesia.is

Merdeka.com - Sudah bukan rahasia lagi jika keterlambatan pemberangkatan kerap terjadi dalam industri penerbangan. Beragam alasan keterlambatan atau delay dilontarkan si maskapai untuk para calon penumpang. Jika terlambat lantaran faktor cuaca mungkin masih bisa dimaklumi, namun bagaimana jika disebabkan kesalahan dari manusianya.

Pengamat dunia penerbangan, Jhon Brata menilai delay yang terjadi lantaran nafsu sejumlah maskapai penerbangan dalam meraup keuntungan.

"Nafsu (untuk terbang) besar tapi tenaga kurang. Pesawat kalau mau untung yah terbang 24 jam. Tapi sebenarnya jumlah maskapainya belum menyanggupi tapi dipaksakan. Kalau satu pesawat delay di Surabaya pesawat yang lainnya juga akan delay," ujar Jhon dalam diskusi di Warung Daun, Jakarta Pusat, Sabtu (28/11).

Orang lain juga bertanya?

Selain itu, lanjut Jhon, banyak maskapai dalam negeri yang belum mampu mengantisipasi majunya industri penerbangan internasional. Sehingga masih banyaknya kasus kasus maskapai yang molor untuk terbang.

"Delay itu suatu hal yang biasa sebenarnya. Namun hal tersebut dikarenakan untuk pengecekan kesiapan pesawat. Jadi di saat take off jam 10 bukan berarti penumpang bisa datang jam 10. Jam 10 itu pemeriksaan berat bagasi misalnya biar bisa di cek berat angkut pesawat," tuturnya.

Dia menyebut setidaknya ada tiga hal yang membuat keterlambatan pesawat untuk terbang. Pertama faktor cuaca, dia mengatakan faktor utama keterlambatan pesawat yang tidak bisa dibantah lagi adalah cuaca. Selain itu cuaca yang sulit di prediksi membuat pesawat menghadapi delay.

"Kita tidak bisa melawan alam, kalo cuaca udah ngomong ya sudah" ujarnya.

Kedua yakni faktor dari penumpang itu sendiri. Masih banyak penumpang yang memahami waktu take off atau lepas landas.

"Misalnya jadwal take off jam 10 bukan berarti penumpang masih bisa masuk ke pesawat jam 10. Jam 10 itu pengecekan keseluruhan pesawat, mulai dari bagasi, seat penumpang," bebernya.

Ketiga, lanjut Jhon, adalah perusahaan maskapai itu sendiri. Banyak maskapai maskapai pesawat yang masih nakal untuk memaksa jam terbang sedangkan kemampuan mereka belum mampu.

"Ya ini tadi saya bilang perusahaan juga mau untung banyak. Saya kira janganlah perusahaan selalu memikirkan untuk mendapatkan untung banyak terus," tuturnya.

Jhon menambahkan, seyogyanya tidak ada pilot mana pun yang menginginkan adanya keterlambatan penerbangan pesawat.

"Kalau Pilot maunya on time procedure. One hour sebelum penerbangan dia sudah masuk (kokpit) untuk check control room, dengan ATR semuanya di check," tandasnya. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Garuda Indonesia Kembali Ditegur Kemenag, Pemulangan Jemaah Haji Delay 5 Jam dan Tak Diberi Kompensasi
Garuda Indonesia Kembali Ditegur Kemenag, Pemulangan Jemaah Haji Delay 5 Jam dan Tak Diberi Kompensasi

Pihak Garuda Indonesia beralasan keterlambatan pertama terjadi karena adanya larangan terbang disebabkan suhu panas pada landasan pacu Bandara Madinah.

Baca Selengkapnya
Pesawat Jemaah Haji Kloter BPN-09 Telat 28 Jam, Kemenag: Garuda Tidak Profesional
Pesawat Jemaah Haji Kloter BPN-09 Telat 28 Jam, Kemenag: Garuda Tidak Profesional

Pada pekan kedua pemulangan jemaah haji, pesawat Garuda Indonesia terlambat 28 jam.

Baca Selengkapnya
Pesawat Garuda Rusak, 448 Jemaah Haji Gagal Pulang ke Tanah Air
Pesawat Garuda Rusak, 448 Jemaah Haji Gagal Pulang ke Tanah Air

Semula penerbangan ratusan jemaah haji dengan nomor GA 1231 akan diberangkatkan pada Senin 15 Juli pukul 01.50 WAS.

Baca Selengkapnya
Ini Penyebab Garuda Indonesia Angkut Jemaah Haji Kloter 15 Asal Makassar Alami Delay 6 Jam
Ini Penyebab Garuda Indonesia Angkut Jemaah Haji Kloter 15 Asal Makassar Alami Delay 6 Jam

Kejadian itu memberikan dampak pada jadwal keberangkatan kloter selanjutnya di Embarkasi Makassar.

Baca Selengkapnya
Akibat Pesawat Rusak, Jemaah Haji Asal Embarkasi Solo Menunggu Keberangkatan hingga 17 Jam
Akibat Pesawat Rusak, Jemaah Haji Asal Embarkasi Solo Menunggu Keberangkatan hingga 17 Jam

Saat itu, jemaah sudah di jalur fastrack Bandara Solo. Namun, karena pesawat mengalami rusak mesin, dan diperkirakan perbaikan lama, jemaah dikembali ke asrama.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia Tunda Angkut Jemaah Haji karena Ada Kerusakan Mesin, Kemenag Kecewa dan Langsung Protes Keras
Garuda Indonesia Tunda Angkut Jemaah Haji karena Ada Kerusakan Mesin, Kemenag Kecewa dan Langsung Protes Keras

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief menegaskan Kemenag akan melayangkan surat pernyataan kecewa dan protes keras kepada Garuda.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Garuda Soal Keterlambatan Pemulangan Jemaah Haji
Penjelasan Garuda Soal Keterlambatan Pemulangan Jemaah Haji

Keterlambatan kepulangan jemaah haji ini membuat pihak Garuda Indonesia kembali mendapat teguran dari Kemenag.

Baca Selengkapnya
Kemenag Pertimbangkan Coret Maskapai Garuda untuk Penerbangan Haji, Penyebabnya Karena Ini
Kemenag Pertimbangkan Coret Maskapai Garuda untuk Penerbangan Haji, Penyebabnya Karena Ini

Kemenag bisa mencoret Garuda Indonesia dari daftar maskapai penerbangan haji di tahun mendatang

Baca Selengkapnya
Kemenag Ingatkan Saudi Airlines dan Garuda Indonesia Tak Lagi Terlambat Angkut Jemaah Haji
Kemenag Ingatkan Saudi Airlines dan Garuda Indonesia Tak Lagi Terlambat Angkut Jemaah Haji

Sebagai pengingat pada fase keberangkatan jemaah haji dari Tanah Air, baik maskapai Saudi Airlines maupun Garuda Indonesia pernah beberapa kali terlambat.

Baca Selengkapnya
Ini Dampak Garuda Indonesia dan Saudi Airlines Terlambat Terbangkan Jemaah Haji ke Arab Saudi
Ini Dampak Garuda Indonesia dan Saudi Airlines Terlambat Terbangkan Jemaah Haji ke Arab Saudi

Kemenag melaporkan hasil evaluasi setelah satu pekan penerbangan jemaah Haji Indonesia 2024 ke Tanah Suci.

Baca Selengkapnya
Kemenag Sentil Garuda Indonesia: Penerbangan 60 Kloter Haji Terlambat, Ada yang Delay 17 Jam
Kemenag Sentil Garuda Indonesia: Penerbangan 60 Kloter Haji Terlambat, Ada yang Delay 17 Jam

Sampai 26 Mei 2024, tercatat sudah ada 287 kelompok terbang (kloter) yang diberangkatkan ke Tanah Suci.

Baca Selengkapnya