Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nama Luhut ada di Panama Papers, JK bilang 'tidak berarti itu salah'

Nama Luhut ada di Panama Papers, JK bilang 'tidak berarti itu salah' Luhut Panjaitan. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Nama Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan muncul di antara 11,5 juta file Panama Papers. Luhut tercatat sebagai direktur tunggal Mayfair International Ltd, sebuah perusahaan kotak pos di Republik Seychelles, sebuah negara kepulauan di tengah Samudera Hindia.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Presiden Jusuf Kalla menyatakan, nama-nama yang tercantum dalam Panama Papers belum tentu salah, termasuk Luhut. Menurutnya, setiap perusahaan diperbolehkan mencari kredit dari luar negeri, sekalipun di negara bebas pajak.

"Tapi tidak berarti semua yang masuk itu salah, karena selama dia bekerja normal mungkin mencari kredit dari luar mencari partner dari luar untuk masuk ke dalam negeri tidak ada masalah," kata Jusuf Kalla di Kantornya, Jakarta, Senin (25/4).

Orang lain juga bertanya?

"Jangan lupa kalau Anda baca Panama Papers, catatan halaman pertama mengatakan tidak semua nama ini berarti kriminal," imbuhnya.

Dia mengatakan, bahwa Luhut sudah melaporkan masalahnya terkait namanya tercantum Panama Papers kepada Presiden Joko Widodo dan dirinya. Apalagi Luhut sudah menyampaikan klarifikasi ke publik, bahwa dirinya tak terlibat Panama Papers.

"Iya perlu klarifikasi ke publik. Perlu, Pak luhut sampaikan kepada saya masalahnya, ke presiden otomatis. Sampaikan begini keadannya, iya baik," kata JK.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Alasan Hakim Bebaskan Haris Azhar dan Fatia yang Dilaporkan Luhut
Alasan Hakim Bebaskan Haris Azhar dan Fatia yang Dilaporkan Luhut

Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur sebelumnya menjatuhkan vonis bebas terhadap Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti.

Baca Selengkapnya
Fatia dan Haris Divonis Bebas, Kontras: Ini Pesan agar Kita Harus Terus Mengkritik
Fatia dan Haris Divonis Bebas, Kontras: Ini Pesan agar Kita Harus Terus Mengkritik

KontraS angkat bicara terkait putusan bebas terhadap Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti dalam perkara dugaan pencemaran nama baik Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Selengkapnya
Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti Divonis Bebas Kasus Dugaan Pencemaran Nama Luhut Pandjaitan
Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti Divonis Bebas Kasus Dugaan Pencemaran Nama Luhut Pandjaitan

Majelis hakim menilai Haris dan Fatia tidak terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum bersalah melakukan pencemaran nama baik Luhut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Divonis Tak Bersalah Kasus Lord Luhut, Fatia Tunjuk-Tunjuk Haris Azhar
VIDEO: Divonis Tak Bersalah Kasus Lord Luhut, Fatia Tunjuk-Tunjuk Haris Azhar

Hakim memvonis Haris dan Fatia tidak terbukti bersalah

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jawaban Haris Azhar Dicecar Jaksa, Tegaskan Tak Rugikan Luhut Pandjaitan
VIDEO: Jawaban Haris Azhar Dicecar Jaksa, Tegaskan Tak Rugikan Luhut Pandjaitan

Terdakwa Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti menjalani pemeriksaan dalam sidang kasus dugaan pencemaran nama baik Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan pada Senin

Baca Selengkapnya