Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Napak tilas Pejambon, menengok tempat lahirnya Pancasila

Napak tilas Pejambon, menengok tempat lahirnya Pancasila Gedung Pancasila. ©2013 Merdeka.com/Ahmad Ragridio

Merdeka.com - Pejambon merupakan nama daerah di mana lahirnya rumusan Pancasila. Di sana terdapat gedung legendaris yang bernama Gedung Volksraad. Gedung ini dulunya dipakai untuk aktivitas Dewan Perwakilan Rakyat Hindia-Belanda pada zamannya.

Gedung Volksraad saat ini dikenal dengan nama Gedung Pancasila, yang sekarang sudah menjadi bagian dari kompleks kantor Departemen Luar Negeri (Deplu) Indonesia. Tidak ada catatan resmi mengenai kapan mulai dibangunnya gedung tersebut, namun dari beberapa sumber dan literatur menunjukkan bahwa pembangunannya kira-kira dilaksanakan pada tahun 1830.

Gedung ini adalah saksi sejarah yang pada akhirnya Pancasila berhasil dirumuskan. Pada tanggal 1 Juni 1945, di Gedung Volksraad digelar Sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Di mana dalam sidang tersebut Soekarno akhirnya menggagas lima sila dasar Negara Republik Indonesia yang kemudian dikenal dengan istilah Pancasila.

Gedung Pancasila saat ini masih berdiri kokoh di tengah-tengah gedung perkantoran mewah di ibukota. Lokasinya masih sama, bertempat di Jalan Taman Pejambon No.6, Gambir, Jakarta Pusat. Bangunan besar ini masih terlihat megah dengan cat putihnya. Pandangan mata bisa menangkap bahwa masih ada aura-aura pejuang yang masih tertinggal di sana. Akses keluar masuknya pun terbilang mudah. Tidak ada penjagaan ketat dari petugas yang berjaga di sana.

Di dalam gedung ini terdapat lambang Burung Garuda berwarna emas yang diletakkan di ruang pertemuan besar (aula). Tak hanya itu, di sana bisa ditemui beberapa bendera seluruh negara yang pernah mengirimkan perwakilannya untuk berkunjung ke Indonesia.

Pantauan merdeka.com, di gedung tersebut mempunyai enam ruangan kerja dan rapat, satu ruang tunggu, satu aula, satu gudang, dan tiga kamar mandi. Dari keseluruhan ruangan tersebut tidak semuanya selalu digunakan, hanya saja ruangan kerja untuk Menlu dan staf-stafnya hampir sering dipakai tiap harinya.

Hampir setiap ruangan tampak terlihat bersih dan wangi. Interior klasik tidak banyak direnovasi apalagi diganti, hanya penambahan AC, karpet, korden dan beberapa lukisan yang membuat gedung ini semakin terlihat mewah.

Menurut salah satu penjaga keamanan Gedung Pancasila, Daryono mengatakan, aktivitas kenegaraan masih sering dilaksanakan di gedung tersebut. Bahkan tidak jarang Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa melakukan pekerjaannya di gedung tersebut.

"Pak Menlu sering ke sini, itu di ruang kerjanya sebelah sana. Biasanya sih di sini dipakai untuk acara tertentu saja, misalnya ada kalau ada tamu pak menlu, menlu asing atau tamu presiden juga biasanya ke sini. Menteri-menteri Kabinet juga sering ke sini, ya untuk rapat," kata Daryono saat ditemui merdeka.com di Gedung Pancasila, Jumat (31/5).

Menurut Daryono, jarang ada perayaan khusus pada saat tanggal 1 Juni di Gedung Pancasila. Perayaan Hari Pancasila biasanya hanya dirayakan setelah tanggal tersebut.

"Memang biasanya nggak ada acara khusus untuk perayaan Hari Pancasila, tahun kemarin sempat ada pameran lambang Garuda di sini, yang bikin dari Deplu sendiri. Tapi kalau untuk tahun ini saya rasa kok belum ada acara khusus ya," ujar Daryono.

Bangunan ini kini tampak sepi jika dilihat dari luar. Namun jika kita mau sesekali mencoba menengok ke sana, akan terasa ada aura yang hebat di dalamnya. Inilah gedung legenda, tempat lahirnya lima sila dasar Republik Indonesia, Gedung Pancasila.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gedung Pancasila di Cirebon Ini Dibiarkan Terbengkalai, Intip Kisah di Baliknya
Gedung Pancasila di Cirebon Ini Dibiarkan Terbengkalai, Intip Kisah di Baliknya

Gedung terbengkalai ini dulu memiliki kisah sejarah yang jarang diketahui.

Baca Selengkapnya
Sejarah Lahirnya Pancasila: Sejak Kapan Jadi Dasar Negara?
Sejarah Lahirnya Pancasila: Sejak Kapan Jadi Dasar Negara?

Pancasila adalah dasar negara Republik Indonesia yang pertama kali diperkenalkan pada 1 Juni 1945.

Baca Selengkapnya
Tak Hadir di Riau Bareng Jokowi, Ini Alasan Megawati Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende NTT
Tak Hadir di Riau Bareng Jokowi, Ini Alasan Megawati Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Megawati mengatakan, bahwa di usia 16 tahun, Presiden Pertama RI Soekarno atau Bung Karno, sudah bergulat dengan pemikiran para tokoh-tokoh dunia.

Baca Selengkapnya
40 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila Singkat, Cocok Dibagikan di Media Sosial
40 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila Singkat, Cocok Dibagikan di Media Sosial

Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, adalah momen penting dalam sejarah Indonesia.

Baca Selengkapnya
Upacara Harlah Pancasila 1 Juni: Jokowi di Riau, Megawati di Ende
Upacara Harlah Pancasila 1 Juni: Jokowi di Riau, Megawati di Ende

Megawati tiba di Bandara H Hasan Aroeboesman sekira pukul 13.50 WITA

Baca Selengkapnya
Sejarah Pancasila: Ini Tokoh-tokoh yang Terlibat di Dalam Perumusannya
Sejarah Pancasila: Ini Tokoh-tokoh yang Terlibat di Dalam Perumusannya

Pancasila merupakan dasar negara Republik Indonesia. Sebagai dasar negara, maka dalam perumusannya melibatkan orang banyak.

Baca Selengkapnya
Transformasi Lambang Negara Garuda Pancasila, Awalnya Mirip Tokoh Wayang dan Punya Tangan
Transformasi Lambang Negara Garuda Pancasila, Awalnya Mirip Tokoh Wayang dan Punya Tangan

Lambang negara Republik Indonesia Garuda Pancasila ternyata memiliki perjalanan panjang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Gedung Kramat 106, Saksi Bisu Sejarah Sumpah Pemuda 1928
FOTO: Mengunjungi Gedung Kramat 106, Saksi Bisu Sejarah Sumpah Pemuda 1928

Tak lengkap rasanya memperingati Hari Sumpah Pemuda tanpa mengunjungi sebuah gedung di Jalan Kramat Raya 106, Jakarta.

Baca Selengkapnya
35 Ucapan Hari Kesaktian Pancasila 2023 Singkat, Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme
35 Ucapan Hari Kesaktian Pancasila 2023 Singkat, Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme

Ucapan Hari Kesaktian Pancasila 2023 bisa tumbuhkan jiwa nasionalisme

Baca Selengkapnya
BPIP Jabarkan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945, Jembatan Emas Indonesia Merdeka
BPIP Jabarkan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945, Jembatan Emas Indonesia Merdeka

Wakil Kepala BPIP Rima Agristina memberikan kuliah umum kepada 100 orang di Lemhannas.

Baca Selengkapnya
Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Berikut Sejarah dan Tujuannya
Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Berikut Sejarah dan Tujuannya

Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sejarah Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila
Sejarah Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila

Setiap tahun, bangsa Indonesia memperingati dua perayaan terkait Pancasila, yaitu Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila.

Baca Selengkapnya