Napak Tilas Perjuangan Para Wali, Elite PKS Ziarah Ke Makam Sunan Gunung Jati
Merdeka.com - Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri melakukan ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati, Cirebon, Jawa Barat, Kamis (4/4). Ziarah ke Makam Sunan Jati juga menjadi rangkaian kunjungan Habib Salim bersama kader PKS ke makam sembilan para wali.
Sesuai berziarah, Habib Salim mengatakan, ziarah ini bertujuan untuk mengingat kembali semangat perjuangan dakwah para wali.
"Ziarah ini adalah untuk mengingatkan kembali semangat perjuangan dakwah para wali dalam menyebarkan ajaran Islam di Bumi Nusantara," ujar Habib Salim melalui keterangan tertulisnya.
-
Di mana petilasan Sunan Kalijaga di Cirebon? Di masa silam Sunan Kalijaga pernah aktif berdakwah di Cirebon dan meninggalkan petilasan sekitar 1 kilometer dari terminal Harjamukti.
-
Siapa Sunan Kalijaga? Brandal Lokajaya memiliki keinginan berguru pada Sunan Bonang. Ia lalu dikenal sebagai murid yang sangat patuh pada gurunya.
-
Siapa ulama keturunan Sunan Giri di Sidoarjo? Ulama itu adalah Pangeran Lebo bin Sunan Prapen bin Sunan Dalem bin Sunan Giri alias Sayyid Muhammad Ali Muzayyid.
-
Kenapa Syekh Jumadil Kubro datang ke Gunung Jali Tebon? Syekh Jumadil Kubro membangun permukiman muslim untuk berdakwah. Saat itu, ajaran Islam masih asing bagi orang-orang di kawasan pedalaman.
-
Apa yang ada di petilasan Sunan Kalijaga? Untuk ruang pertama difungsikan untuk tawasul atau mengerjakan amalan demi mendekatkan diri pada Allah SWT. Ruangan kedua juga sama, sebagai tempat Tawasul dan dekat dengan makam-makam.Untuk ruangan terakhir digunakan untuk tempat beristirahat Sunan Kalijaga, lengkap dengan kasur, kelambu dan alat tidur lainnya.
-
Dimana makam para ulama di Sidoarjo? Makamnya pun ada di pemakaman umum desa dan berbaur dengan warga biasa.
Habib Salim didampingi anak dari pendiri Pondok pesantren Jagastru, kota Cirebon, Habib Muhammad, mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Ketua DPW PKS Jawa Barat Akhmad Syaikhu serta beberapa kader pengurus PKS DPD serta calon caleg PKS dari dapil Cirebon dalam ziarah kali ini.
Sebelum ke Makam Sunan Gunung Jati, Habib Salim bersilaturahim ke Pondok Pesantren Jagasatru di Jalan Sagasatru Kota Cirebon untuk bertemu para Habaib dan Ulama.
Setiba di Pondok Pesantren Jagasatru Habib Salim disambut oleh Habib Hasanain sebagai pengasuh anak dari pendiri pesantren tersebut Almarhum Muhammad bin Syekh bin Yahya dan Habib Muhammad sebagai pengurus harian Pondok Pesantren.
Almarhum Al-Habib Muhammad bin Syekh bin Yahya sebelumnya juga adalah Ketua MUI Cirebon.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PKB menyatakan kegiatan ziarah ini dilakukan untuk membantah pendukung Anies Baswedan adalah orang-orang yang tidak mencintai nasionalisme.
Baca SelengkapnyaGanjar Pranowo sowan ke KH Idris Hamid, Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Pasuruan dan KH Muhammad Syaeful Huda, Pengasuh Ponpes Nurul Islam Pasuruan.
Baca SelengkapnyaCak Imin Buru-Buru Balik ke Jakarta di Tengah Tour de Wali Songo, ada apa?
Baca SelengkapnyaUsai ziarah ke Makam Sunan Ampel, Anies-Cak Imin juga ke Makam Ketua PBNU pertama periode 1926-1934, KH Hasan Gipo.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengatakan tujuan kegiatan ke Cirebon ini sebagai bentuk mencari dukungan
Baca SelengkapnyaRencananya Anies Baswedan juga akan hadir dalam Tour de Walisongo ini.
Baca SelengkapnyaKaesang Pangarep didampingi Sekjen DPP PSI Raja Juli Antoni berziarah ke makam Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur)
Baca SelengkapnyaCak Imin menyinggung garis keturunan Hadi yang memiliki darah Kiai Besar dari Pondok Pesantren Miftahul Falah Bungkuk Singosari, Malang.
Baca SelengkapnyaPara santri akan melakukan ziarah kebangsaan ke tujuh makam Wali Songo.
Baca SelengkapnyaCak Imin akan melakukan rangkaian kegiatan ziarah ke makam wali songo
Baca SelengkapnyaSebagian masyarakat yakin makam Sunan Kalijaga ada di Kadilangu Demak, tapi ada juga yang yakin makam sesungguhnya Sunan Kalijaga ada di Tuban.
Baca SelengkapnyaZiarah ke Makam Sunan Bonang dipimpin Wakil Ketua Umum PKB Ida Fauziah didampingi Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal.
Baca Selengkapnya