Nazaruddin nasihati Anas supaya tobat dalam penjara
Merdeka.com - Terpidana kasus suap Wisma Atlet, Muhammad Nazaruddin, kembali buka suara soal mantan sahabat karibnya, Anas Urbaningrum. Dia meminta Anas supaya bertobat di dalam tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi.
"Mudah-mudahan Anas bisa jujur menyampaikan apa adanya. Karena saya lihat setelah Mas Anas semakin bilang tahu, semakin besar juga dia tahu. Mau saya, sudahlah, taubat. Sudah buka saja sesuai kebenaran yang sama-sama dijalani," kata Nazaruddin di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (16/1).
Nazaruddin menyatakan supaya Anas tidak menyembunyikan fakta dalam perkara yang membelitnya. Dia pun meminta Anas jujur di hadapan penyidik dalam pemeriksaan.
-
Bagaimana Azis bisa jadi tersangka? Azis merupakan tersangka kasus pemberian hibah atau janji dalam penanganan perkara Dana Alokasi Khusus di Lampung Tengah.
-
Mengapa Anas Urbaningrum menilai tudingan penjegalan capres tidak tepat? “Kalau terjegal karena tidak mampu melahirkan koalisi yang cukup, bukan penjegalan namanya,“ ucap Anas.
-
Siapa yang diklaim sebagai pelapor Anies? Ditetapkan Anies sebagai tersangka, diklaim karena dilaporkan oleh Ketua PSSI sekaligus Menteri BUMN, Erick Thohir.
-
Bagaimana Anas Urbaningrum menilai proses pencapresan saat ini? “Kan belum ada yang betul-betul jadi, semuanya masih berproses. Bacapres A misalnya masih berproses koalisinnya, Bacapres B juga masih berproses, Bacapres C juga begitu,“ terang Anas.
-
Apa yang menurut Anas Urbaningrum tentang penjegalan capres? “Menurut saya tidak ada satu pun capres atau bacapres yang dijegal. Menurut saya artinya dijegal dengan cara yang tidak lazim, menurut saya tidak ada,“ kata Anas di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7/2023).
-
Kapan Anas Urbaningrum menyatakan pendapatnya tentang penjegalan capres? “Menurut saya tidak ada satu pun capres atau bacapres yang dijegal. Menurut saya artinya dijegal dengan cara yang tidak lazim, menurut saya tidak ada,“ kata Anas di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7/2023).
"Soal Anas, sebenarnya Mas Anas ini semuanya serba tahu dan sudah tahu. Cuma semakin Mas Anas bilang tidak tahu, saya bilang kepada penyidik, makin tahulah dia," ujar Nazaruddin.
(mdk/ian)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya