Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nikmatnya tahu gimbal, menu wisata kuliner di Simpang Lima Semarang

Nikmatnya tahu gimbal, menu wisata kuliner di Simpang Lima Semarang Wisata kuliner Simpang Lima di Semarang. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Jika sedang mengunjungi Semarang dan Anda adalah pencinta wisata kuliner, kawasan Simpang Lima, Semarang, sepertinya tak boleh dilewatkan. Sebab, di sekitar area Simpang Lima, banyak tempat makan yang menjajakan berbagai menu yang bisa menggoyang lidah Anda.

Di hari ke-6 Ekspedisi Menyapa Indonesia, tim dari merdeka.com dan Portrait of Indonesia mengunjungi kawasan tersebut. Tiap kedai atau rumah makan yang berada dalam satu area masing-masing menawarkan menu makanan dan minuman andalannya.

Salah satu menu yang menarik tim adalah tahu gimbal. Kami pun memesan menu itu di warung Tahu gimbal TKTDW Mas Aryo.

Rupanya menu tahu gimbal memiliki beberapa macam pilihan. Ada menu tahu gimbal udang, tahu gimbal jamur, tahu gimbal cumi, tahu gimbal teri. Harganya tak bikin kantong bolong yakni Rp 15 ribu saja.

Selain itu ada juga menu tahu gimbal campur yang dihargai dengan Rp 12 ribu dan tahu gimbal special dengan harga Rp 22 ribu.

Sementara minumannya, mulai dari teh manis hangat/dingin, jeruk hangat/dingin, hingga es buah. Harganya berkisar dari Rp 3 ribu sampai Rp 10 ribu.

Tim memilih menyantap tahu gimbal special. Menu itu terdiri dari lontong yang dipotong-potong, sayuran kol yang diiris kecil-kecil, tahu, udang, jamur, teri, kerupuk, peyek dan disiram dengan kuah bumbu kacang.

Rasanya makanan itu sungguh lezat dan cukup mengenyangkan perut. ditambah dengan perpaduan minuman es jeruk semakin menambah lengkap sensasi kuliner tim di Simpang Lima Semarang.

Setelah kenyang menyantap hidangan, tim pun penasaran dengan arti dari tahu gimbal. Ternyata, artinya cukup simpel.

"Gimbal itu kalau di Jakarta peyek. Jadi peyek itu di Semarang namanya gimbal. Nah makanan ini ada tahu sama peyeknya," kata Aryo, pemilik warung makan.

Pengalaman ini menunjukkan kepada tim ekspedisi, Indonesia kaya akan pilihan wisata kuliner. Anda tertarik dan penasaran? Silakan mencobanya sendiri.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba

Jawa Tengah terkenal sebagai daerah yang kaya akan makanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan Khas Jawa Tengah yang paling terkenal ini!

Baca Selengkapnya
Makanan Unik Khas Indonesia
Makanan Unik Khas Indonesia

'Mie Lendir' makanan khas Riau dan Batam. Mie ini memiliki kuah sangat kental berwarna cokelat.

Baca Selengkapnya
Resep Tahu Campur Enak dan Sederhana, Sajian Khas yang Menggugah Selera
Resep Tahu Campur Enak dan Sederhana, Sajian Khas yang Menggugah Selera

Tahu campur adalah hidangan khas Indonesia yang memiliki banyak peminat. Bahan dan resep yang sederhana akan menuntun Anda menciptakan olahan tahu yang lezat.

Baca Selengkapnya
Manis Gurih Kupat Tahu Sunda, Menu Sarapan Andalan Masyarakat Sumedang
Manis Gurih Kupat Tahu Sunda, Menu Sarapan Andalan Masyarakat Sumedang

Siraman bumbu kacangnya bikin nagih. Kuliner ini wajib dicicipi saat bertandang ke Sumedang.

Baca Selengkapnya
8 Kuliner Jalur Selatan Jawa Barat Ini Wajib Dicoba, Ada Nasi Cikur hingga Colenak
8 Kuliner Jalur Selatan Jawa Barat Ini Wajib Dicoba, Ada Nasi Cikur hingga Colenak

Pantai selatan Jawa memiliki banyak spot wisata eksotik. Selain itu, sejumlah kulinernya layak dicoba.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba

Selain terkenal dengan pesona pantainya yang menawan, Balikpapan juga mempunyai aneka kuliner khas yang lezat dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya
Intip Rekomendasi Kuliner Enak di Yogyakarta, Cita Rasanya Begitu Menggugah Selera
Intip Rekomendasi Kuliner Enak di Yogyakarta, Cita Rasanya Begitu Menggugah Selera

Dari makanan pedas, manis, gurih, hingga makanan tradisional Jawa yang autentik, Yogyakarta memiliki semuanya.

Baca Selengkapnya
Angkringan Gudeg di Taman Kota Jakbar Ini Viral, Murah Meriah dan Punya 20 Jenis Lauk
Angkringan Gudeg di Taman Kota Jakbar Ini Viral, Murah Meriah dan Punya 20 Jenis Lauk

Makan gudeg di sini dijamin puas, karena lezat dan murah meriah.

Baca Selengkapnya
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret

Surakarta atau Solo terkenal sebagai pusat batik dan kuliner murah meriah.

Baca Selengkapnya
Keren! Siomay dan Pempek Masuk Daftar Jajanan Kaki Lima Paling Enak Sedunia
Keren! Siomay dan Pempek Masuk Daftar Jajanan Kaki Lima Paling Enak Sedunia

Taste Atlas menempatkan siomay dan pempek masuk daftar jajanan kaki lima paling enak di dunia.

Baca Selengkapnya
Pilihan Souvenir Khas Ciamis yang Menggoda, Cocok untuk Oleh-oleh
Pilihan Souvenir Khas Ciamis yang Menggoda, Cocok untuk Oleh-oleh

Pulang dari Ciamis tanpa membawa oleh-oleh akan terasa kurang lengkap. Mulai dari camilan gurih hingga makanan khas yang kaya rasa.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Nasi Goreng Lava Pijar Khas Magelang, Rasa Pedasnya Sampai ke Ubun-Ubun
Mencicipi Nasi Goreng Lava Pijar Khas Magelang, Rasa Pedasnya Sampai ke Ubun-Ubun

Rata-rata pemesannya adalah para pecinta pedas. Mereka puas kalau bisa mendapatkan nasi goreng yang enak dengan tingkat kepedasan yang tinggi.

Baca Selengkapnya