Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Operator Bandara Tunggu Aturan Baru Penerbangan Umrah di Masa Pandemi Covid-19

Operator Bandara Tunggu Aturan Baru Penerbangan Umrah di Masa Pandemi Covid-19 Jemaah Haji Melempar Jumrah di Mina. ©2021 REUTERS/Ahmed Yosri

Merdeka.com - PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno-Hatta hingga kini masih menunggu aturan resmi terbaru dari pemerintah, terkait prosedur penerbangan bagi jemaah umrah. Kedutaan Besar Saudi di Indonesia sebelumnya mengumumkan pelaksanaan ibadah umrah asal Indonesia kembali dibuka.

"Untuk umrah belum ada aturannya langsung, kami masih menunggu aturan pastinya," terang Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Internasional Soekarno Hatta, M. Holik Muwardi Rabu (13/10).

Pihaknya selaku operator Bandara Soetta, mengaku sangat mendukung segala kebijakan terbaru yang diterapkan pemerintah tekait aturan terbang bagi jemaah umrah tersebut. Holik mengaku, Bandara Soetta juga akan menyiapkan fasilitas pendukung yang dibutuhkan untuk mendukung keberangkatan para jemaah umrah asal tanah air.

Orang lain juga bertanya?

"Kami siap mendukung kebijakan atau aturan yang dibuat pemerintah dan menyiapkan fasilitas di Bandara Soetta," kata dia.

Sementara Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan, menyebutkan kalau para agen biro perjalanan umrah yang berdomisili dan terdaftar di Tangsel, belum ada yang melaporkan terkait rencana pemberangkatan jemaahnya.

Pihaknya menduga, laporan dari para biro perjalanan umrah di Tangsel, disampaikan langsung ke Kementerian Agama pusat.

"Jadi gini, kami kalau umrah ke Direktorat bina haji umrah Kemenag Pusat, engga melalui kita. Tapi di Tangsel banyak travel- travel, karena mereka langsung melaporkan ke pusat," kata Kepapa Seksi Pelayanan Haji dan umrah (PHU) Kementerian Agama Kota Tangsel, Tutun HS.

Menurutnya, jumlah pelaku usaha biro penyelenggara perjalanan umrah dan haji di Tangsel, adalah yang terbanyak se Provinsi Banten, bila dibandingkan dengan kota / kabupaten lainnya.

"Jumlahnya 40 travel di Tangsel, paling banyak se provinsi Banten. Biasanya sebelum pandemi itu, setiap travel bisa memberangkatkan ratusan orang setiap bulan. Karena sebenarnya pangsa pasarnya tidak hanya warga Tangsel, tapi berkantor di Tangsel," terang Tutun.

Dia menerangkan, saat ini pihaknya tengah berkordinasi dengan Dinas Kesehatan Tangsel, dan kantor Imigrasi Tangerang, dalam rangka mempersiapkan pemberangkatan jemaah calon haji pada tahun 2022 mendatang.

"Kalau haji reguler dari awal semua pengurusan dokumen dan sebagainya, kita terus persiapkan. Saat ini saya adakan pertemuan dengan Dinkes dan imigrasi," ucapnya.

Sebab, setelah dua tahun menunda pemberangkatan jemaah haji sejak tahun 2020. Para calon jemaah haji tahun 2022 mendatang juga harus menjalani vaksinasi ulang.

"Seperti vaksin sudah dua tahun itu harus diulang lagi. Itu vaksin meningitis dan influenza. Kalau meningitis gratis, influenza berbayar itu langsung ke Puskesmas. Termasuk Vaksin covid juga kita sudah koordinasi," jelasnya.

Kemudian, koordinasi bersama kantor Imigrasi Tangerang, juga dilakukan dalam rangka melengkapi dokumen keimigrasian para calon jemaah.

"Dengan Imigrasi untuk paspor yang sudah expired, biar nanti sama sama. Kira-kira bulan Maret/April nanti untuk pemberangkatan tahun 2022 semua sudah harus siap," ucap dia.

Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi sebelumnya, mengumumkan kalau pemerintah Arab Saudi sudah menyampaikan kepada Kedutaan Arab Saudi di Jakarta, bahwa pemberangkatan jemaah umrah asal Indonesia kembali dibuka. Saat ini pihak pemerintah Arab Saudi juga sedang mempersiapkan prosedur pelaksanaan umrah bagi jemaah asal tanah air.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman
Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman

Menhub Budi Karya Sumadi memastikan kesiapan pelayanan angkutan penumpang Lebaran di Bandara ]asional Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya
Libur Panjang, Volume Penumpang Bandara Soetta Diprediksi Tembus 611.574 Orang
Libur Panjang, Volume Penumpang Bandara Soetta Diprediksi Tembus 611.574 Orang

Penumpang pesawat dapat mempersiapkan perjalanan dengan tiba lebih awal di bandara.

Baca Selengkapnya
Bandara Dhoho Kediri Layani Penerbangan Haji dan Umroh Mulai Bulan Depan
Bandara Dhoho Kediri Layani Penerbangan Haji dan Umroh Mulai Bulan Depan

Kalibrasi dilakukan dengan pesawat King Air 350 selama 2 hari.

Baca Selengkapnya
Bersama Pihak Saudi, Kemenag Cek Kesiapan Fast Track Haji di Bandara Surabaya dan Solo
Bersama Pihak Saudi, Kemenag Cek Kesiapan Fast Track Haji di Bandara Surabaya dan Solo

Layanan fast track dalam beberapa tahun terakhir baru diterapkan bagi jemaah haji yang berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya
193 Juta Orang Diprediksi Mudik, Kemenhub Tambah 2.000 Penerbangan
193 Juta Orang Diprediksi Mudik, Kemenhub Tambah 2.000 Penerbangan

Budi memprediksi adanya kenaikan jumlah pemudik di momen lebaran tahun 2024 mencapai 193 juta penumpang.

Baca Selengkapnya
Perdana Setelah Pandemi, Bandara Adi Soemarmo Solo Kembali Layani Penerbangan Umrah
Perdana Setelah Pandemi, Bandara Adi Soemarmo Solo Kembali Layani Penerbangan Umrah

Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo kembali membuka layanan penerbangan umrah, setelah lama vakum akibat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Tak Lagi Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo Tetap Berangkatkan Jemaah Haji Pakai Layanan Fast Track
Tak Lagi Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo Tetap Berangkatkan Jemaah Haji Pakai Layanan Fast Track

Bandara Adi Soemarmo akan tetap melayani keberangkatan dan kepulangan jemaah haji asal Jawa Tengah dan DIY meski tak lagi jadi bandara internasional.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Bertemu Dubes Arab Saudi, Bahas Akses Transportasi Umrah dan Haji
Menhub Budi Bertemu Dubes Arab Saudi, Bahas Akses Transportasi Umrah dan Haji

Pertemuan tersebut membahas sejumlah rencana, seperti layanan haji dan umrah, hingga akses penerbangan ke bandara Kertajati.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Bandara Tersibuk di Asia Tenggara Ada di Indonesia
Ternyata, Bandara Tersibuk di Asia Tenggara Ada di Indonesia

Daftar bandara tersibuk di tempat kedua dan ketiga pada April 2024 menurut OAG, yaitu Bandara Changi (Singapura) dan Bandara Suvarnabhumi (Thailand).

Baca Selengkapnya
Potret Terbaru Bandara Kertajati Majalengka, Siap Beroperasi Penuh 29 Oktober 2023
Potret Terbaru Bandara Kertajati Majalengka, Siap Beroperasi Penuh 29 Oktober 2023

Bandara Kertajati siap beroperasi penuh 29 Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya
Cek Kesiapan Penyelenggaraan Haji, Menag Bertolak ke Saudi
Cek Kesiapan Penyelenggaraan Haji, Menag Bertolak ke Saudi

Kementerian Agama terus mematangkan layanan haji, seperti transportasi, akomodasi, konsumsi, dan berbagai layanan lainnya di Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soetta 15 April
Menhub Budi Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soetta 15 April

Puncak arus balik lebaran tahun ini diprediksi bakal terjadi pada hari Senin (15/4)

Baca Selengkapnya