'Orangutan punya peran jaga hutan yang tidak bisa dilakukan manusia'
Merdeka.com - Putri Indonesia 2017 Bunga Jelitha dan model Davina Veronica, jadi bagian kampanye perlindungan Orangutan. Keduanya bakal ikut blusukan ke hutan Kehje Sewen, di Kutai Timur, Kalimantan Timur, melepasliarkan 6 orangutan usai direhabilitasi 9-10 tahun.
"Waktu di ajang Miss Universe, saya kan kenakan kostum nasional bertema Orangutan. Dari situ, saya terketuk ingin ikut menyelamatkan Orangutan," kata Bunga, ditemui di kantor BKSDA Kalimantan Timur, Jalan Teuku Umar, Samarinda, Rabu (2/5) sore.
Namun demikian, Bunga menggarisbawahi, bahwa kampanye penyelamatan Orangutan, bukan hanya sebatas kostum. "Ini momen tepat (pelepasliaran Orangutan), untuk aku bawa siapa dan pentingnya Orangutan itu ke dunia internasional," ujar Bunga.
-
Kenapa Orangutan terancam punah? Orangutan, spesies kera besar Asia yang unik, kini menghadapi ancaman kepunahan karena kehilangan habitat secara dramatis, pembunuhan ilegal, dan kebakaran hutan.
-
Bagaimana cara menjaga hutan Kutai Timur? Lebih hebat lagi, hutan dan alam juga dijaga melalui pendekatan adat. Di Hutan Lindung Wehea bahkan ada lembaga adat khusus yang menjaga hutan. Ada patrol rutin yang dilakukan agar hutan tetap Lestari.
-
Apa yang terjadi pada anak orangutan? 'Tim di lapangan berhasil evakuasi induknya hari Sabtu sekitar jam 9 pagi. Tapi anaknya, saat tim mengevakuasi, memisahkan diri dari induknya dan masuk cepat ke dalam hutan,' kata Kepala BKSDA Kalimantan Timur, Ari Wibawanto, dikonfirmasi merdeka.com, Senin (25/9).
-
Mengapa Orangutan Tapanuli terancam punah? Hal ini disebabkan hanya terdapat 800 individu Orang utan Tapanuli yang masih hidup di Hutan Batang Toru. Selain itu, ancaman kehilangan habitat akibat perburuan juga menjadi faktor lainnya.
-
Bagaimana cara orang utan dilindungi di Kawasan Hutan Labanan? Konservasi ini dikelola langsung oleh Centre for Orangutan Protection (COP).
-
Dimana orangutan ditemukan? Kerja keras tim BKSDA, dibantu pegiat Center for Orangutan Protection (COP) dan tim pihak perusahaan tambang, menemukan dua Orangutan Induk dan anaknya hari Jumat (22/9), di kawasan area tambang batu bara di Kilometer 35 Kampung 26 Kecamatan Kaubun, Kabupaten Kutai Timur.
"Saya ingin orang Indonesia juga aware soal Orangutan, hingga ke Amerika. Mereka di luar sana aware, kenapa kita orang Indonesia tidak?"sebut Bunga.
Bunga juga punya pandangan, soal Orangutan mengganggu lingkungan manusia. "Kenapa Orangutan mengganggu? Padahal kan habitat mereka yakni hutan, sudah dimusnahkan. Maka dari itu, Orangutan yang tidak tahu apa-apa, disiksa. Di situ, saya sedih sekali," terang Bunga.
"Apalagi, paru-paru dunia itu ada di Kalimantan, hutan dihuni Orangutan. Manusia harus lebih aware soal Orangutan," tambahnya lagi.
Bunga juga mengaku terus menyimak soal pembunuhan Orangutan yang mati dengan ratusan peluru di Kalimantan Timur. "Saya simak sekali, apalagi sosmed canggih banget. Padahal kan Orangutan itu penting banget manusia," terangnya.
Sementara bagi Davina, kelangsungan hutan yang tersisa bersama aneka ragam satwa di dalamnya, harus terus dijaga.
"Saya dengan Bunga, setuju kalau manusia itu perlu udara bersih, air bersih, iklim teratur, tidak longsor dan tidak banjir. Hargai hutan yang tersisa. Dan Orangutan, punya peran untuk menjaga hutan yang tidak bisa dilakukan manusia," kata Davina.
(mdk/rzk)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebuah kawasan yang menjadi tempat konservasi Orang utan ini terdapat beberapa kegiatan penelitian untuk ilmu pengetahuan dan lain sebagainya.
Baca SelengkapnyaTanggal 19 Agustus diperingati sebagai Hari Orangutan Sedunia.
Baca SelengkapnyaDua ekor lutung jawa dilepasliarkan di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru wilayah Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (23/2).
Baca SelengkapnyaBanyak yang bisa dilakukan bagi konservasi Orangutan pada program ini.
Baca SelengkapnyaSalah satu taman nasional yang berada di lintas provinsi dan kabupaten ini menjadi kawasan habitat orang utan beserta jenis makhluk hidup lainnya.
Baca SelengkapnyaDua Orang Utan Sumatra yang berhasil diselamatkan dari perdagangan ilegal telah mengikuti sekolah hutan agar siap hidup dan dilepaskan ke alam liar.
Baca SelengkapnyaBKSDA belum bisa memastikannya apakah dua ekor orangutan itu betina dan anaknya.
Baca SelengkapnyaDengan mengenal fakta-fakta orang utan, kita tidak hanya akan memperkaya pengetahuan terhadap hewan ini, tapi juga membangun kesadaran untuk melindungi mereka.
Baca Selengkapnya"Tim di lapangan berhasil evakuasi induknya hari Sabtu sekitar jam 9 pagi,"
Baca SelengkapnyaCindy berharap keberadaan hutan lindung gambut terus dijaga kelestariannya.
Baca SelengkapnyaTema debat kali ini, pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa
Baca SelengkapnyaProses pemulangannya ke Kalimantan tidak berjalan mudah.
Baca Selengkapnya