Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pakar Prediksi Kasus Covid-19 Harian Tembus 10.000 Akibat Libur Panjang Akhir Tahun

Pakar Prediksi Kasus Covid-19 Harian Tembus 10.000 Akibat Libur Panjang Akhir Tahun Wisatawan Pulang Liburan Tahun Baru 2021. ©2021 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Dewan Pakar Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI), Hermawan Saputra, memprediksi penambahan kasus Covid-19 harian bisa menembus 10.000. Peningkatan yang sangat tinggi ini disebabkan libur panjang akhir Desember 2020.

"Bisa saja kita lebih dari 10.000 kasus (Covid-19) per hari karena keadaan sekarang ini sudah ditengarai dengan aktivitas liburan, wisata selama Desember 1 sampai 2 minggu lalu," katanya saat dihubungi merdeka.com, Kamis (7/1).

Prediksi yang sama disampaikan Pakar Kesehatan Masyarakat, Hasbullah Thabrany. Menurut Hasbullah, dalam waktu dekat kemungkinan kasus Covid-19 harian bertambah 10.000 atau lebih.

"Saya perkirakan di awal Januari ini bisa tembus 10.000 per hari akibat dari libur panjang di akhir Desember yang memang menurut pengamatan saya terjadi mobilisasi atau mobilitas penduduk yang tinggi," ujarnya.

Selama libur akhir Desember 2020, kata Hasbullah, banyak masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan menjaga jarak.

Dia kemudian mengapresiasi keputusan pemerintah yang melakukan pembatasan kegiatan masyarakat di seluruh provinsi di Pulau Jawa dan Bali sejak 11 Januari hingga 25 Januari 2021. Keputusan tersebut dinilai bisa membatasi mobilitas penduduk.

Namun, Hasbullah menyebut seharusnya keputusan tersebut diambil sejak April 2020.

"Baru sekarang (melakukan pembatasan kegiatan masyarakat di Jawa dan Bali) setelah ada kasus fatal baru melek para pejabat, harusnya sudah dari dulu," tandasnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya
Penyebab Seseorang Sakit Usai Berlibur serta Cara Mengatasinya yang Tepat
Penyebab Seseorang Sakit Usai Berlibur serta Cara Mengatasinya yang Tepat

Usai menjalani liburan, seseorang mungkin akan sakit karena sejumlah hal yang mungkin dialaminya.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
43 Kasus Covid-19 Ditemukan di Bali, Warga Diimbau Terapkan Prokes
43 Kasus Covid-19 Ditemukan di Bali, Warga Diimbau Terapkan Prokes

Temuan kasus Covid-19 kembali memantik kekhawatiran. Di Bali, ditemukan 43 kasus sejak awal Desember 2024.

Baca Selengkapnya