Panglima TNI Pastikan Sirkuit Mandalika Siap Jadi Tuan Rumah Tiga Balap Dunia
Merdeka.com - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memastikan kesiapan Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, menjadi tuan rumah tiga lomba balap skala dunia yang akan berlangsung pada tahun ini dan awal 2022.
Dia menyampaikan pemerintah daerah setempat bersama seluruh pihak wajib menjaga masyarakat serta peserta acara disiplin menjaga protokol kesehatan (prokes) sebelum, selama, dan setelah acara berlangsung.
“Sesuai laporan, Nusa Tenggara Barat khususnya Kabupaten Lombok Tengah capaian vaksinasinya sudah sesuai standar yaitu 80 persen dosis pertama dan 50,5 persen dosis kedua,” katanya di Lombok, Minggu (7/11).
-
Siapa yang mengapresiasi kesiapan Polda Jateng? Kesiapan Polda Jateng dalam menyambut Pemilu 2024 ini mendapat apresiasi dari Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Politikus NasDem tersebut menilai, penempatan personel kepolisian di tiap TPS dapat menjaga kondusifitas di lapangan.
-
Siapa yang mengapresiasi kinerja Kejagung? Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni mengapresiasi kinerja Kejaksaan Agung (Kejagung) dalam mengungkap sejumlah kasus dugaan tindak pidana korupsi yang mengakibatkan kerugian negara bernilai fantastis.
-
Kenapa Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ingin meningkatkan toleransi di hari Iduladha? Berkaca dari cerita Nabi Ibrahim AS yang diuji oleh Allah untuk mengorbankan anaknya Nabi Ismail yang menjadi awal terbentuknya hari raya Idul Adha. Menurut dia jadi sebuah pengingat dan memberikan pesan yang mendalam.Oleh sebab itu, dia menggaungkan pada hari raya kurban ini untuk meningkatkan semangat dalam bertoleransi.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto di HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Siapa yang beri apresiasi ke Polri? Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini. Dalam survei tersebut Polri menempati urutan teratas setelah TNI sebagai lembaga yang memiliki citra terbaik. 'Kami dari DPP PMPI sangat mengapresiasi hasil rilis dari survei dari rilis Litbang Kompas terkait dengan citra positif lembaga negara,' ujar Ketua Umum Persatuan Mahasiswa Pencinta Tanah Air Indonesia (PMPI) Khusniyati, Sabtu (22/6).
-
Bagaimana Kapolri dan Panglima TNI menjamin keamanan misa agung? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Kapolri bersama Panglima TNI turut meninjau area SUGBK sekira pukul 14.40 WIB. Mereka memasuki lokasi didampingi para pejabat utama (PJU) dari masing- masing institusi. Selama proses peninjauan, terlihat keduanya mengecek segala kesiapan pada area SUGBK yang telah dilakukan sterilisasi oleh personel TNI dan Polri.
Kawasan Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, dijadwalkan menjadi tuan rumah tiga kompetisi olahraga skala dunia pada tahun ini dan awal tahun depan.
Kompetisi balap yang akan berlangsung di Mandalika, yaitu Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) pada 12-14 November 2021, FIM MOTUL World Superbike (WSBK) pada 19-21 November 2021, dan FIM MotoGP World Championship (MotoGP) Seri Indonesia pada Maret 2022.
Panglima TNI menyampaikan 3 acara itu dapat sukses terselenggara jika ada kerja sama antarpemangku kepentingan.
“Kerja sama ini telah berjalan dengan baik antara pemerintah daerah, dinas kesehatan, TNI dan Polri serta elemen terkait lainnya untuk menekan laju penularan Covid-19 di Lombok Tengah,” ungkapnya.
Dia juga mengapresiasi kinerja pemerintah setempat yang berhasil menekan laju penyebaran Covid-19 jelang berlangsungnya acara. Kala meninjau kesiapan acara, Hadi melakukannya bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
“Saat ini tren kita sudah baik, positivity rate-nya juga turun. Saya tekankan kita tetap menjaga agar tidak terjadi penularan Covid-19 gelombang ke-3 seperti yang sudah melanda beberapa negara,” terangnya seperti dilansir dari Antara.
Oleh karena itu, dia meminta seluruh pihak menaati prosedur, termasuk menggunakan aplikasi PeduliLindungi dan memastikan pemeriksaan kesehatan dan dokumen terkait berjalan sesuai ketentuan.
“Kami yakin pelaksanaan 3 event besar, salah satunya pelaksanaan seri MotoGP dalam waktu dekat dapat terselenggara dengan sukses seperti yang telah kita lakukan saat pelaksanaan PON XX di Papua,” tutup Hadi.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sigit memastikan bahwa, seluruh personel TNI-Polri siap mengamankan pelaksanaan event internasional tersebut.
Baca SelengkapnyaContraflow ini akan diberlakukan jika terjadi penumpukan atau kemacetan menuju Sirkuit Mandalika
Baca SelengkapnyaKesempatan yang sama, Panglima TNI menegaskan bahwa, seluruh rangkaian KTT ASEAN dari segi pengamanannya dapat dikendalikan.
Baca SelengkapnyaGWK nanti akan digunakan untuk acara gala dinner bagi para delegasi.
Baca SelengkapnyaPriandhi menyebut, konfirmasi undangan akan disampaikan pada detik-detik terakhir sebelum ajang balapan motor bergengsi tersebut digelar.
Baca SelengkapnyaHadi juga menyoroti perihal situasi Kamtibmas selama bulan Ramadan berlangsung secara aman dan damai.
Baca SelengkapnyaMomen Panglima TNI bersama Kapolri lakukan patroli udara dengan helikopter.
Baca SelengkapnyaDia mengatakan persiapan ajang MotoGP Indonesia ini cukup baik, karena telah banyak dilakukan perbaikan dan berbagai fasilitas sudah dilengkapi.
Baca SelengkapnyaTNI-Polri dan Paspampres Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali
Baca SelengkapnyaKeduanya melakukan pemantauan dari Lapangan Silang Monas menuju Pelabuhan Merak Banten
Baca SelengkapnyaKeberhasilan penyelenggaraan ajang ini juga meningkatkan pariwisata dan membuka peluang untuk menjadi tuan rumah ajang bergengsi lainnya.
Baca SelengkapnyaBerbincang dengan Pemudik, Kapolri Jamin Mudik di Stasiun Senen Aman Tanpa Kejahatan
Baca Selengkapnya