Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pastikan UN lancar, Kapolda Jatim & Risma sidak ke sejumlah sekolah

Pastikan UN lancar, Kapolda Jatim & Risma sidak ke sejumlah sekolah Kapolda Jatim dan Risma sidak pelaksanaan UN. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pastikan UN CBT dan PBT lancar, Risma dan Kapolda Jatim sidak sekolah

Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Anas Yusuf dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah sekolah yang menggelar ujian nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat di hari pertama, Senin (13/4).

Orang lain juga bertanya?

Sidak ini untuk memastikan pelaksanaan ujian berbasis Computer Based Test (CBT) atau ujian dengan sistem online dan sistem tulis atau Paper Based Test (PBT), berjalan lancar.

"Kedatangan saya dengan Bu Wali (Risma) ini untuk memastikan UN yang dimulai hari ini berjalan aman, baik dan lancar," kata Kapolda Jawa Timur didampingi Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Setija Junianta.

UN dengan sistem CBT, merupakan pengalaman baru dan kali pertama diterapkan. Pemerintah telah memutuskan 585 sekolah se-Indonesia, untuk penyelenggara ujian sistem CBT.

Di Jawa Timur sendiri, ada sekitar 164 sekolah yang menggelar ujian berbasis CBT. Jumlah peserta UN pada 13 sampai 16 April di Jawa Timur, mencapai 429.850 pelajar. Rinciannya, siswa SMA sekitar 148.456 pelajar, MA (84.400 siswa), SMA Terbuka (20 siswa), SMA Luar Biasa (245 siswa), dan SMK (96.729 siswa).

Sedangkan, jumlah peserta UN tingkat SMA di Surabaya, mencapai 37.868 siswa. Rinciannya, peserta SMA berjumlah 17.688 pelajar, SMK (18.930 siswa), dan MA (1.250 siswa).

Untuk memastikan UN berbasis CBT di Surabaya berjalan lancar, pihak Pemkot Surabaya dan dinas pendidikan setempat, mengaku telah menyiapkan segala sesuatunya jauh hari sebelum UN digelar.

"Kita sudah menyiapkan sebelumnya, baik dari PLN dan Telkom untuk memastikan semua lancar tanpa kendala," kata Risma usai sidak di SMKN 8 dan SMAN 5 Surabaya.

Selain UN berbasis CBT, Risma juga menjamin pelaksanaan ujian PBT atau ujian manual tidak ada kebocoran. Sebab, pengawalan keamanan soal ujian sudah dilakukan mulai Polrestabes Surabaya hingga Polsek-Polsek jajaran.

"Tidak ada kebocoran. Kita kemarin juga sudah survei masuk ke ruang tahanan di Polrestabes sebelum didistribusi ke Polsek tadi pagi. Untuk Surabaya saya yakin aman. Saya sudah sampaikan jauh hari dalam pertemuan pengawas dan kepala sekolah," tandasnya yakin.

Sementara pihak sekolah yang menggelar UN dengan sisten CBT mengaku, untuk mengantisipasi kendala listrik padam, telah menyiapkan mesin genset. Bahkan, panitia pelaksanaan unas juga menyiagakan petugas IT agar jaringan server tidak bermasalah.

Seperti di SMKN 5 Surabaya misalnya, sebagai antisipasi listrik padam, disediakan genset berkekuatan 80 kilo volt ampere untuk membackup listrik di enam ruangan kelas yang digunakan untuk 334 peserta UN. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ternyata, Ini Rahasia Listrik Tanpa Kedip saat Gelaran KTT ASEAN 2023
Ternyata, Ini Rahasia Listrik Tanpa Kedip saat Gelaran KTT ASEAN 2023

PLN Indonesia Power mendukung gelaran KTT ASEAN ke-43, siap hadirkan listrik yang andal.

Baca Selengkapnya
PLN Jakarta Pasok Listrik 5 Lapis ke KPU saat Pendaftaran Capres-Cawapres Besok
PLN Jakarta Pasok Listrik 5 Lapis ke KPU saat Pendaftaran Capres-Cawapres Besok

PLN juga menyiagakan 70 personel dan dua unit Uninterruptible Power Supply (UPS) dengan total daya 600 kilo Volt Ampere (kVA).

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Groundbreaking Proyek Strategis IKN, PLN Hadirkan Listrik Tanpa Kedip
Presiden Jokowi Groundbreaking Proyek Strategis IKN, PLN Hadirkan Listrik Tanpa Kedip

PLN mengawal kunjungan Presiden Joko Widodo ke Ibu Kota Negara Nusantara, Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya
Lakukan Langkah Ini saat Mudik Agar Rumah Tak Dibobol Maling dan Kebakaran
Lakukan Langkah Ini saat Mudik Agar Rumah Tak Dibobol Maling dan Kebakaran

Rumah kosong ditinggal pemilik pulang kampung kerap menjadi sasaran pencurian dan kebakaran.

Baca Selengkapnya
120 Personel Gabungan Disebar, Cek Aliran Listrik Warga Cengkareng Cegah Kebakaran
120 Personel Gabungan Disebar, Cek Aliran Listrik Warga Cengkareng Cegah Kebakaran

Dilihat dari sumber kebakarannya, sebanyak 74,4 persen musibah tersebut diduga akibat korsleting.

Baca Selengkapnya
Lokasi Tes SKD CPNS Alami Korsleting Listrik, Begini Penjelasan BKN
Lokasi Tes SKD CPNS Alami Korsleting Listrik, Begini Penjelasan BKN

Pihak BKN Medan memastikan kendala tersebut sudah diselesaikan dan pelaksanaan tes seleksi SKD CPNS berjalan lancar.

Baca Selengkapnya
FOTO: BPJS Ketenagakerjaan Jalankan Upaya Promotif dan Preventif
FOTO: BPJS Ketenagakerjaan Jalankan Upaya Promotif dan Preventif

BPJAMSOSTEK menjalankan berbagai upaya promotif dan preventif guna menekan angka kecelakaan kerja di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Gelar Apel Siaga, Dirut PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman untuk KTT ke-43 ASEAN
Gelar Apel Siaga, Dirut PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman untuk KTT ke-43 ASEAN

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan bahwa pihaknya telah telah siapmemasok listrik untuk KTT ASEAN ke-43.

Baca Selengkapnya
Kapolri Buka Rakernis Gabungan 4 Satker Polri
Kapolri Buka Rakernis Gabungan 4 Satker Polri

Kapolri turut mengapresiasi atas seluruh kinerja empat satker Polri.

Baca Selengkapnya
Usai Rapat dengan Luhut, Heru Budi Wajibkan ASN Eselon 4 Pakai Kendaraan Listrik
Usai Rapat dengan Luhut, Heru Budi Wajibkan ASN Eselon 4 Pakai Kendaraan Listrik

Seluruh ASN eselon empat ke atas untuk menggunakan kendaraan listrik guna mengurangi polusi di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya
KLHK Bentuk Satgas untuk Tekan Polusi Udara, Begini Strateginya
KLHK Bentuk Satgas untuk Tekan Polusi Udara, Begini Strateginya

Satgas juga akan melakukan uji emisi seluruh kendaraan.

Baca Selengkapnya
Personel Polri dan TNI Patroli ke Desa, Pastikan Warga Ikuti Pilkada dengan Aman
Personel Polri dan TNI Patroli ke Desa, Pastikan Warga Ikuti Pilkada dengan Aman

Kepolisian terus meningkatkan upaya dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya