PDIP tegaskan Budi Gunawan layak jadi Kapolri
Merdeka.com - Politisi PDIP Masinton Pasaribu menganggap Wakapolri Komjen Budi Gunawan layak menggantikan Jendral Badrodin Haiti sebagai Kapolri. Apalagi Budi Gunawan telah lolos dalam seleksi DPR meski gagal menjabat Kapolri.
"Sebelumnya Budi Gunawan sudah pernah diajukan. Namun batal dilantik, artinya Pak Budi layak menjadi calon Kapolri dan persoalan hukumnya sudah clear and clean dengan putusan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan," tutur Masinton usai menghadiri Puncak Perayaan Ulang Tahun PDIP ke 43 di Jakarta, Sabtu, (4/6).
Masinton juga menilai nama-nama, seperti Budi Waseso dan Tito Karnivan juga layak masuk bursa Kapolri.
-
Siapa yang diusung PDIP? Tri Rismaharini dengan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans yang diusung PDIP.
-
Siapa yang ingin diusung oleh PDIP? 'Kalau memang misalnya Pak Anies berpasangan dengan kader kami jadi wagubnya,' Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto kepada wartawan.
-
Siapa yang memimpin konsolidasi PDIP di Bali? 'Hari ini Ibu Megawati akan memimpin langsung konsolidasi PDIP di Bali, di mana seluruh kader partai dihadirkan untuk mengompakkan suatu semangat juang dan kita lihat Bali ini militansinya sangat tinggi.'
-
Siapa yang ditugaskan PDIP untuk melobi PKB? Pada tanggal 8 Juni 2024 itu, saya ditugaskan oleh DPP PDIP untuk menjalin komunikasi dengan PKB. Saya lalu bertemu dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. PDIP dan PKB lalu bersepakat menjalin kerja sama di Pilkada Jakarta. PKB akan mendukung Anies Baswedan sebagai calon gubernur, kami meminta posisi wakil gubernur,' kata Basarah dalam keterangannya diterima di Jakarta, Minggu (17/11).
-
Siapa yang direkomendasikan oleh DPP PDIP sebagai calon wakil wali kota? Putri politisi senior PDIP Aria Bima, Sukma Putri Maharani, mengaku legowo dan menerima keputusan DPP PDIP yang merekomendasikan Bambang Nugroho (Bambang Gage) sebagai bakal calon wakil wali kota mendampingi Teguh Prakosa di Pilkada Solo di Pilkada Solo 2024.
"Ada lima minimal bintang 3 yang layak dijadikan Kapolri. Ada beberapa nama yang layak, sesuai kepangkatan dan karir. Ada Budi Gunawan, ada Budi Waseso, Tito Karnivan," jelas Masinton.
Sementara itu, pihaknya mengatakan, hingga saat ini Presiden Joko Widodo belum juga mengajukan nama pengganti Kapolri Badrodin.
"Presiden belum mengajukan nama. Dari presiden itu sifatnya diajukan menunggu calon yang diajukan presiden ke DPR," ujar Masinton.
Dia menegaskan, PDIP selalu mendukung siapapun pilihan presiden. "PDIP menyerahkan pada presiden karena PDIP adalah partai pendukung pemerintahan utama. Jadi siapapun yang diajukan presiden, pasti didukung PDIP," kata anggota Komisi 3 DPR RI ini.
Dia juga memastikan, nama-nama calon Kapolri akan diumumkan pada bulan Juni. "Dalam bulan-bulan ini sudah harus diajukan soalnya bulan Juli Pak Badrodin sudah pensiun," pungkasnya.
(mdk/ang)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pembicaraan tersebut dilakukan saat Budi Gunawan akan masuk dalam Kabinet Merah Putih.
Baca SelengkapnyaKetua DPD PDIP Jatim, Said Abdullah, mengatakan partainya terbuka bila dalam bekerja sama dengan partai lainnya
Baca SelengkapnyaBudiman mengatakan, tidak tepat jika Prabowo hanya meminta izin kepada Presiden Jokowi sebagai ayah biologis dari Gibran jika ingin meminangnya sebagai cawapres
Baca SelengkapnyaNamun Kaesang menegaskan tidak ingin mencampuri urusan dapur partai lain.
Baca SelengkapnyaPDIP menanggapi isu pergantin Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan (BG).
Baca SelengkapnyaPDIP mengakui Khofifah Indar Parawansa, dan Mahfud Md layak dijadikan sebagai cawapres.
Baca SelengkapnyaUntuk menentukan Cawapres Ganjar, Megawati ternyata juga berdiskusi dengan Jokowi.
Baca SelengkapnyaDjarot Saiful Hidayat mengatakan, kongres PDIP baru akan digelar pada 2025 mendatang.
Baca SelengkapnyaMenurut Utut, Andika leboh cocok maju cagub dan di Jawa Tengah, bukan di Jakarta. Mengingat, calon saingannya di Jateng adalah mantan Kapolda.
Baca SelengkapnyaDia tak terkejut jika Presiden Jokowi menginginkan posisi sebagai ketua umum PDIP.
Baca SelengkapnyaDalam unggahan IG Sufmi Dasco, Budi bakal duet dengan Raffi Ahmad.
Baca SelengkapnyaPDIP sudah memunculkan tiga nama untuk dijadikan sebagai kandidat calon Gubernur Jawa Timur.
Baca Selengkapnya