Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pelindo siapkan bus gratis untuk 6 ribu pemudik dari pelabuhan

Pelindo siapkan bus gratis untuk 6 ribu pemudik dari pelabuhan Pemudik di Pelabuhan Tanjung Priok. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - PT Pelindo III menggelar mudik gratis bagi penumpang kapal laut. Di program mudik gratis dengan tema "Yuk Pulang Kampung Bareng Pelindo III" ini, pemudik juga diberi fasilitas bus gratis menuju kota tujuan.

Corporate Secretary Pelindo III, Faruq Hidayat mengatakan, setidaknya ada sekitar enam ribu penumpang kapal laut akan datang dari Kalimantan menuju Pulau Jawa. Saat tiba di Pulau Jawa, nantinya mereka akan diantar langsung menuju kota tujuan melalui program mudik gratis tersebut.

"Enam ribu penumpang yang berangkat dari Pelabuhan Kumai, Sampit, Pontianak, Balikpapan dan Makassar dengan tujuan akhir Pelabuhan Tanjung Perak dan Tanjung Emas, akan diantar langsung menuju beberapa kota tujuan di Pulau Jawa," jelas Faruq, Jumat (16/6).

Selain itu, Pelindo III juga menyediakan beberapa unit bus gratis selama tujuh hari berturut-turut, terhitung mulai H-10 hingga H-2 Hari Raya Idul Fitri 2017. Atau mulai tanggal 15 hingga 23 Juni.

Bus-bus ini disiapkan di dua lokasi. Yaitu di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur dan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah. "Kami juga menyediakan dua unit garbarata di Tanjung Perak untuk memudahkan penumpang sakit."

"Juga ada posko kesehatan dengan tenaga medis dari RS PHC (Pelindo Husada Citra). Regu penolong 24 jam sesuai kedatangan kapal serta relawan dari pramuka," sambungnya.

Sementara menurut Corporate Communication Pelindo III, Widyas Wendra, bus-bus yang disiapkan pihaknya, ada enam rute yang masing-masing memiliki 21 dan 14 trip.

Enam rute itu dari Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya menuju berbagai kota di Jawa Timur seperti Pasuruan-Probolinggo-Lumajang-Jember (21 trip). Rute Mojokerto-Jombang-Nganjuk-Madiun (21 trip), rute Kediri-Tulungagung-Trenggalek (14 trip) dan rute Lamongan-Bojonegoro-Cepu (14 trip).

"Untuk Surabaya-Pare-Blitar ada 7 trip, dengan estimasi peserta mudik gratis yang diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Perak ada sebanyak 3.696 penumpang," kata Widyas.

Selanjutnya untuk rute dari Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, juga akan melayani enam rute. Antara lain Solo-Yogyakarta (14 trip), Demak-Kudus-Pati (7 trip), Temanggung-Perakan-Wonosobo (14 trip), Magelang-Yogyakarta-Purworejo (7 trip), dan Kendal-Pekalongan-Pemalang (7 trip) dengan estimasi penumpang sekitar 2.352 orang.

"Sehingga total penumpang yang dibiayai Pelindo III dalam program mudik gratis ini ada sekitar 6.048 penumpang," kata Widyas.

Sementara untuk bisa menjadi peserta mudik gratis di Pelindo III, pemudik cukup mendaftarkan dirinya langsung di pelabuhan, dan menunjukkan tiket kapal serta bukti identitas diri di loket pelayanan mudik gratis.

"Seluruh peserta mudik gratis ini, juga dilindungi asuransi yang ditanggung sepenuhnya oleh Pelindo III. Calon penumpang mudik gratis ini, juga mendapat fasilitas seperti snack, serta bus AC dan reclining seat," tandasnya. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ratusan Pemudik ke Jakarta Naik Kapal Perang TNI AL dari Pelabuhan Tanjung Emas Semarang
Ratusan Pemudik ke Jakarta Naik Kapal Perang TNI AL dari Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banda Aceh mengangkut pemudik dari Pelabuhan Tanjung Emas ke Jakarta

Baca Selengkapnya
FOTO: Arus Balik Lebaran, Ribuan Pemudik Tiba Kembali di Jakarta Naik KM Dobonsolo
FOTO: Arus Balik Lebaran, Ribuan Pemudik Tiba Kembali di Jakarta Naik KM Dobonsolo

KM Dononsolo membawa sebanyak 1.705 orang penumpang dan 663 unit sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Mudik Gratis Jakarta-Semarang, Daripada Naik Motor Lebih Enak Naik Kapal Laut
Mudik Gratis Jakarta-Semarang, Daripada Naik Motor Lebih Enak Naik Kapal Laut

Makan gratis dan dapat doorprize serta menikmati pemandangan indah di laut

Baca Selengkapnya
FOTO: Ratusan Pemudik Kembali ke Jakarta Naik Kapal Perang TNI AL
FOTO: Ratusan Pemudik Kembali ke Jakarta Naik Kapal Perang TNI AL

KRI Banda Aceh-593 yang belayar dari Surabaya, Jawa Timur, dan Semarang, Jawa Tengah, itu membawa 810 pemudik serta 181 unit sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Bulog Berangkatkan 650 Peserta Mudik Gratis, Naik 200% dari Tahun Sebelumnya
Bulog Berangkatkan 650 Peserta Mudik Gratis, Naik 200% dari Tahun Sebelumnya

Dirut Bulog lepas peserta mudik gratis dengan destinasi tujuan ke tujuh kota.

Baca Selengkapnya
PLN Siapkan 10.000 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya
PLN Siapkan 10.000 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

Pendaftaran program 'Mudik Asyik Bersama BUMN' ini pun sudah dibuka pada tanggal 16 Maret 2024.

Baca Selengkapnya
Tak Lagi Sewa Kapal, Ini Alasan Kemenhub Pilih Siapkan Rp15,3 Miliar untuk Subsidi Tiket Gratis
Tak Lagi Sewa Kapal, Ini Alasan Kemenhub Pilih Siapkan Rp15,3 Miliar untuk Subsidi Tiket Gratis

Subsidi tiket gratis lebih efisien dibandingkan skema sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, PNM Fasilitasi Ratusan Karyawan dan Nasabah
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, PNM Fasilitasi Ratusan Karyawan dan Nasabah

Menteri BUMN Erick Thohir menyebutkan total pemudik yang ikut dalam program Mudik Asyik Bersama BUMN mencapai 99.000.

Baca Selengkapnya
Gelar Mudik Gratis, Bank BTN Antar 2.000 Pemudik Pulang Kampung
Gelar Mudik Gratis, Bank BTN Antar 2.000 Pemudik Pulang Kampung

Secara total, BTN menyediakan fasilitas mudik gratis berupa puluhan bus hingga konsumsi untuk penumpang berbagai tujuan.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Kembali Gelar Mudik Gratis untuk 58 Ribu Orang, Cek Daftar Rutenya di Sini
Kemenhub Kembali Gelar Mudik Gratis untuk 58 Ribu Orang, Cek Daftar Rutenya di Sini

Daftar rute mudik gratis Kementerian Perhubungan dengan kereta api, bus dan kapal laut.

Baca Selengkapnya
Irjen Iqbal Lepas Rombongan Mudik Gratis Tujuan Sumbar Sumut, Pastikan Dikawal Polisi
Irjen Iqbal Lepas Rombongan Mudik Gratis Tujuan Sumbar Sumut, Pastikan Dikawal Polisi

146 orang pemudik yang ikut dalam kegiatan mudik gratis.

Baca Selengkapnya
Momen Kapolri Lepas 58.000 Pemudik Pogram Mudik Gratis Polri Presisi 2024 ke Jabar hingga Jatim
Momen Kapolri Lepas 58.000 Pemudik Pogram Mudik Gratis Polri Presisi 2024 ke Jabar hingga Jatim

Program mudik gratis Polri Presisi digelar di 17 provinsi secara bersamaan.

Baca Selengkapnya