Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembangunan Tol Cisumdawu terkendala pembebasan lahan

Pembangunan Tol Cisumdawu terkendala pembebasan lahan Tol Cisumdawu. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan masih terkendala persoalan lahan. Hingga saat ini, masih cukup banyak lahan belum dibebaskan karena keterbatasan dana maupun persoalan administrasi.

Pada fase pertama, lahan belum dibebaskan tinggal 6,6 persen. Adapun dalam fase II tinggal 18,88 persen.

Sekretaris Daerah Jawa Barat, Iwa Karniwa mengatakan, kendala ditemui di lapangan saat pembebasan lahan yakni adanya tanah wakaf dan tanah kas desa yang belum tuntas pembebasannya. Kedua lahan itu belum selesai proses administrasinya.

Orang lain juga bertanya?

"Untuk tanah wakaf, saat ini prosesnya tengah dilakukan di Kementerian Agama. Sampai saat ini izin belum selesai," kata Iwa, Rabu (13/4).

Beberapa penanganan intensif pun harus dilakukan Pemprov Jabar. Pembebasan lahan ini, kata Iwa, harus dipercepat buat memperlancar pembangunan jalan tol itu. Apalagi lahan yang belum bebas ini akan digunakan untuk pembangunan konstruksi jalan.

"Sehingga ketiga lokasi yang memang betul-betul harus selesai karena ini di badan jalan. Dengan demikian perlu dipercepat," ujar Iwa.

Iwa mengaku telah bertemu dengan Kementerian Agama buat membahas masalah tanah wakaf. "Tanah wakaf kami sudah ketemu Bapak Menteri (Agama). Pak Menteri akan mendorong percepatannya, mudah-mudahan selesai. Saya juga menugaskan Karo Yansos untuk menelusuri (ke Kemenag)," tambah Iwa.

Terkait adanya penghuni lahan belum mau direlokasi, Iwa memastikan bakal melakukan upaya paksa. "Semoga tidak perlu konsinyasi. Semuanya akan dituntaskan. Kalau memang musyawarah tidak selesai, mungkin konsinyasi proses terakhir," ucap Iwa.

Kepala Satker Jalan Tol Cisumdawu, Rida Nurfaida, mengakui hampir di setiap pembangunan infrastruktur di Indonesia, masalah lahan selalu menjadi persoalan.

"Kalau mau jujur, di setiap proyek konstruksi di kita pasti memang karena lahan," kata Rida.

Selain karena proses administrasinya yang belum tuntas, biaya juga menjadi kendala. Rida mengaku terus melakukan pengerjaan meski saat ini memasuki musim hujan. Sebagai contoh, pengerjaan fisik pada fase I sudah mencapai 82 persen.

Meski begitu, Rida mengakui pengerjaan tanah cukup terhambat akibat musim hujan ini. "Kalau tanah memang sempat belum optimal, karena intensitas hujan. Harapannya di April ini jarang hujannya, sehingga pengerjaan tanah sisanya mulai dikerjakan. Masih banyak pekerjaan tanahnya, semoga bisa dikebut," tambah Rida.

Dalam pengerjaan fase II, Rida belum mengerjakan pembangunan fisik karena dana dari APBN belum cair. "Harapannya dengan adanya uang muka untuk pekerjaan konstruksi fase II," tutup Rida.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tol Cisumdawu Gratis Selama 3 Pekan, Setelahnya Bayar Rp1.275 per Km
Tol Cisumdawu Gratis Selama 3 Pekan, Setelahnya Bayar Rp1.275 per Km

Ketiga ruas sepanjang 29,2 km si Jalan Tol Cisumdawu akan beroperasi fungsional tanpa dikenai tarif alias gratis selama 2-3 pekan.

Baca Selengkapnya
Tol Bocimi Ditarget Rampung Sampai Cibadak Akhir Juli Ini
Tol Bocimi Ditarget Rampung Sampai Cibadak Akhir Juli Ini

Progres pengerjaan Tol Bocimi Seksi II sudah di atas 95 persen.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sodetan Ciliwung Dibangun Butuh 11 Tahun, Jokowi 'Semprot' Pemprov DKI
VIDEO: Sodetan Ciliwung Dibangun Butuh 11 Tahun, Jokowi 'Semprot' Pemprov DKI

Presiden Jokowi blak-blakan biang kerok pembangunan Sodetan Ciliwung sampai memakan waktu 11 tahun.

Baca Selengkapnya
Jadi Ruas Terpanjang di Indonesia, Tol Getaci Bakal Lelang Ulang Akhir 2023
Jadi Ruas Terpanjang di Indonesia, Tol Getaci Bakal Lelang Ulang Akhir 2023

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan, proyek Tol Getaci saat ini sedang dipersiapkan untuk lelang untuk tiga seksi pengerjaan.

Baca Selengkapnya
Menunggu Efek Positif Tol Cisumdawu untuk Kinerja Bisnis Bandara Kertajati
Menunggu Efek Positif Tol Cisumdawu untuk Kinerja Bisnis Bandara Kertajati

Pemerintah harus membuktikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) berdampak positif pada Bandara Kertajati yang masih mati suri.

Baca Selengkapnya
Warga Sumedang Protes Jalan Rusak, Akibat Dilintasi Truk Proyek
Warga Sumedang Protes Jalan Rusak, Akibat Dilintasi Truk Proyek

Sering dilewati truk pengangkut material proyek, dampak buruk dirasakan masyarakat dan lingkungan di Sumedang

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki Pastikan Proyek Tol Gilimanuk-Mengwi Kembali Berjalan September 2024
Menteri Basuki Pastikan Proyek Tol Gilimanuk-Mengwi Kembali Berjalan September 2024

Basuki menyebutkan bahwa untuk lahan tanah Tol Gilimanuk-Mengwi saat itu dibebaskan pemrakarsa dan sekarang dibebaskan oleh negara.

Baca Selengkapnya
Penantian 12 Tahun, Tol Cisumdawu Akhirnya Diresmikan Jokowi
Penantian 12 Tahun, Tol Cisumdawu Akhirnya Diresmikan Jokowi

Selain memiliki panjang identik 472 meter, terowongan kembar itu juga dibangun dengan diameter 14 meter.

Baca Selengkapnya
Lanjutkan Normalisasi Ciliwung, Heru Budi Pastikan Pembebasan Lahan Telah Penuhi Hak Warga
Lanjutkan Normalisasi Ciliwung, Heru Budi Pastikan Pembebasan Lahan Telah Penuhi Hak Warga

Mei 2024 ini akan dilakukan pembangunan fisik normalisasi Ciliwung sepanjang 265 meter pada segmen Cililitan.

Baca Selengkapnya
Pembebasan Lahan Untuk Normalisasi Ciliwung Fokus di Tiga Titik dan Ditargetkan Rampung 2024, Ini Lokasinya
Pembebasan Lahan Untuk Normalisasi Ciliwung Fokus di Tiga Titik dan Ditargetkan Rampung 2024, Ini Lokasinya

Pembebasan lahan ini dilakukan untuk membangun turap atau beton pembatas di sepanjang sisi sungai untuk menahan debit air.

Baca Selengkapnya
Kerelaan Hati Masyarakat Lepaskan Tanahnya untuk Konsolidasi Tanah Sebagai Solusi Konflik
Kerelaan Hati Masyarakat Lepaskan Tanahnya untuk Konsolidasi Tanah Sebagai Solusi Konflik

Menteri ATR/Kepala BPN memberikan pujian kepada masyarakat yang rela memberikan sebagian tanahnya demi pembangunan.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Menarik Jalan Tol Cimanggis-Cibitung , Sempat Mangkrak saat Pembangunan
Fakta-Fakta Menarik Jalan Tol Cimanggis-Cibitung , Sempat Mangkrak saat Pembangunan

Kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung diharapkan dapat menggerakkan aktivitas ekonomi masyarakat sekitar.

Baca Selengkapnya