Pemerintah didesak usut dugaan perdagangan manusia terkait tewasnya TKW di Malaysia
Merdeka.com - Nasib tragis kembali dialami seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) bernama Adelina Lisao (21) di Malaysia. Buruh migran asal Nusa Tenggara Timur itu dilaporkan tewas setelah disiksa majikannya.
Direktur Eksekutif Migrant Care, Wahyu Susilo, mendesak pemerintah menyelidiki dugaan perdagangan manusia terkait kematian Adelina. Hal itu menyusul pernyataan pihak KJRI Penang dan KBRI Kuala Lumpur bahwa Adelina adalah PRT migran Indonesia yang tidak berdokumen.
"Jika awal dikatakan dari Medan, kemudian diketahui dari NTT dan dokumennya dari beliau dari Kupang padahal aslinya Timor Tengah selatan maka kuat dugaan dia korban trafficking. Migrant Care juga mendesak ada pengusutan dugaan bahwa Adelina adalah korban perdagangan manusia," kata Wahyu kepada merdeka.com, Selasa (13/2).
-
Siapa yang terlibat dalam korupsi proteksi TKI? Dalam upayanya, bersama-sama dengan tersangka I Nyoman Darmanta yang merupakan ASN Kemenaker sekaligus pembuat komitmen pengadaan Proteksi TKI menyenting pelelangan yang dimenangkan oleh PT KIM.
-
Dimana petugas imigrasi meninggal? Kronologi Petugas Imigrasi Tewas Didorong WN Korea di Apartemen Tangerang Polisi membongkar kasus tewasnya seorang petugas imigrasi inisial TFF atau TS yang terjatuh dari lantai 19 apartemen kawasan Parung Jaya, Karang Tengah, Kota Tangerang, Jumat (27/10).
-
Apa yang terjadi pada barang Pekerja Migran Indonesia akhir 2023? Benny menjelaskan, pada masa kritis penumpukan barang Pekerja Migran Indonesia pada Desember 2023 lalu menyebabkan adanya keterlambatan, ataupun pembatasan barang mereka, diakibatkan terbitnya Permendag Nomor 36 Tahun 2023 tentang tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor.
-
Siapa yang bertanggung jawab atas keberangkatan Pekerja Migran Indonesia? Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani kembali lepas Pekerja Migran Indonesia yang akan terbang berangkat ke Korea, Jerman, dan Taiwan, di eL Hotel Royale Gading Kirana, Jakarta Utara, Senin (4/3).
-
Siapa korban KDRT? Bagaimana tidak, seorang gadis di Sulawesi Utara menjadi korban KDRT oleh sang suami.
-
Bagaimana petugas imigrasi tewas? Berdasarkan hasil olah TKP, dengan menggunakan metode Sciencetif Crime Investigation (CSI) mantan Kapolres Metro Jakarta Barat itu mengatakan tersangka membunuh TS dengan cara mendorongnya dari balkon apartemen.
Menurut Wahyu, kematian Adelina memperpanjang daftar kematian buruh migran Indonesia asal NTT di negeri jiran. Dari catatan Migrant Care, sejak tahun 2017 TKI tewas asal NTT di Malaysia mencapai 62 orang.
"Kasus ini harus dituntaskan sebagai bentuk komitmen perlindungan warga negara Indonesia yang ada di luar negeri," katanya.
Sebelumnya, Adelina diberitakan ditemukan lemas di kandang anjing, karena majikannya mengurungnya selama sebulan dan tidur di tempat tersebut. Kini, dua orang ditahan pihak kepolisian, yakni majikannya dan adik majikannya.
"Hari ini dari KJRI Penang bertemu dengan investigasi officernya dan udah mendapatkan info bahwa dua orang tersangka ditahan. Masih ada 1 tersangka belum ditahan. Besok akan dilakukan postmortem," kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri Lalu Muhammad Iqbal di Kementerian Luar Negeri, Senin (12/2).
Iqbal mengatakan, kondisi korban diketahui dari majikannya yang membawanya ke kepolisian setempat. Kemudian kepolisian membawa Adelina ke Rumah Sakit Bukit Martajam. Tak lama setelah itu korban dinyatakan meninggal di rumah sakit tersebut.
"Jadi pas KJRI datang, dia (Adelina) sudah meninggal" kata Iqbal.
Iqbal menambahkan apa yang dialami korban belum diketahui. Karena polisi belum sempat mewawancarai korban. Karena saat korban berada di rumah sakit, dia masih dalam keadaan trauma dan sakit.
"Sudah ditahan ada dua orang. Satu orang masih dicari. Dua majikan yang ditahan kakak-beradik. Saat ini masih proses pemeriksaan. Tanggal 14 baru akan diketahui siapa terdakwa, karena postmortem baru dilakukan besok," kata Iqbal.
Iqbal mengatakan setelah diselidiki lebih lanjut, korban ternyata berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT), bukan Medan, seperti yang ramai diberitakan. Kini pihaknya masih menelusuri keberadaan keluarga Adelina di NTT.
"Jika dilihat dari kasus kemarin, pelaku kemungkinan akan dikenakan 302, dengan tuduhan perbuatan berencana dan disengaja dengan ancaman hukuman mati," kata Iqbal.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jasadnya dijemput langsung oleh Kepala BP2MI, Benny Rhamdani di terminal kargo Bandara El Tari Kupang, Nusa Tenggara Timur, Senin (18/9).
Baca SelengkapnyaPengungsi Rohingya kembali masuk ke daratan Aceh, tepatnya di Gampong Meunasah Asan, Kecamatan Madat, Aceh Timur, Kamis (31/10).
Baca SelengkapnyaAWS berperan sebagai pemilik penampungan dan juga penyalur pekerja migran Indonesia secara ilegal atau non prosedural.
Baca SelengkapnyaMereka diduga berangkat dengan cara ilegal dan menjadi korban perdagangan manusia.
Baca SelengkapnyaPemkab Kediri jamin warganya aman dari kasus perdangan orang.
Baca SelengkapnyaSetelah korban bekerja sebulan, ia menerima upah yang tak sesuai dengan kesepakatan awal.
Baca SelengkapnyaSeorang TKI asal Nusa Tenggara Timur (NTT) bernasib malang saat bekerja di Malaysia.
Baca SelengkapnyaUntuk modus para tersangka yakni menjadikan korban sebagai PMI hingga PSK.
Baca SelengkapnyaKapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan polisi membongkar 290 kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).
Baca SelengkapnyaJenazah pekerja migran bernama Gafur baru diautopsi aparat kepolisian setempat pada Kamis (1/8).
Baca SelengkapnyaTren Kejahatan TPPO Meningkat Tiap Tahun, Ini Solusi Pemerintah
Baca SelengkapnyaKasus itu dibongkar polisi selama periode 5 Juni-20 Juli 2023.
Baca Selengkapnya