Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah Diminta Akomodir Kedukaan Keluarga Pasien Positif Covid-19

Pemerintah Diminta Akomodir Kedukaan Keluarga Pasien Positif Covid-19 Corona. Liptan6.com ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Psikolog Gisella Tani Pratiwi menjelaskan mekanisme perlakuan khusus pada jasad pasien yang positif Covid-19 perlu dipahami masyarakat. Dia mengatakan hal tersebut perlu diketahui demi keselamatan bersama.

Pemerintah juga perlu mengakomodir kebutuhan keluarga untuk proses kedukaan. Gisella menjelaskan kedukaan merupakan proses yang membutuhkan waktu dan tradisi masing-masing.

"Dengan proses kedukaan yang memadai maka akan membantu membangun ketangguhan keluarga menghadapi kedukaan kehilangan orang yang dicintai. Apalagi di tengah kondisi darurat yang menekan seperti ini," ungkap Gisella.

Orang lain juga bertanya?

Sebab itu, Gisella menyarankan untuk pemerintah agar mengambil mekanisme khusus. Seperti, saat pasien sudah dalam indikasi positif, keluarga pasien harus mengetahui mekanisme apa yang harus dilakukan saat pemakaman.

"Keluarga pasien diwakilkan oleh yang paling dekat hubungan keluarga konsensus keluarga, menandatangani informed consent penanganan khusus pasien secara medis dan termasuk jika pasien sudah tidak dapat bertahan dan meninggal mekanisme apa yang akan diterapkan untuk pemakamannya," kata Gisella.

Dia mengatakan mekanisme penanganan hendaknya memberikan kesempatan waktu pada keluarga untuk melaksanakan ritual kematian. Hal tersebut sebagai salah satu proses kedukaan secara psikologis.

"Misal jika sudah di-wrap aman bisa diberikan kesempatan simbolis memandikan, atau setelah di-wrap aman bisa ada waktu beberapa saat. Ini juga harus disesuaikan dengan mekanisme keamanan medis untuk keluarga berdoa," ungkap Gisella.

Kemudian, ketika prosesi pemakaman masih memungkinkan, ingatkan kepada keluarga siapa saja yang diperbolehkan hadir. Serta bagaimana prosedurnya agar aman bagi kesehatan.

"Misal menjaga jarak dan perlengkapan sanitasi keamanan kesehatan dan sebagainya," kata Gisella.

Tidak hanya itu, dia mengatakan jika dibutuhkan layanan psikolog untuk membantu keluarga melalui proses kedukaan pun perlu dilakukan. Di Jakarta dia menjelaskan IPK serta Himpsi Jaya sedang membuka layanan pendampingan psikologis secara online kepada masyarakat.

"Jika dibutuhkan disediakan layanan dampingan konselor terlatih atau psikolog untuk membantu keluarga melalui proses kedukaan," ungkap Gisella.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Peran Penting Dukungan Psikologis untuk Orangtua Anak Penderita Kanker
Peran Penting Dukungan Psikologis untuk Orangtua Anak Penderita Kanker

Beban psikologis yang ditanggung oleh orangtua dari anak penderita kanker tidak bisa dianggap remeh dan perlu untuk ditangani secara tepat.

Baca Selengkapnya
Kenali Kondisi Masa Duka Berkomplikasi yang Bisa Muncul Akibat Kehilangan Orang Terdekat
Kenali Kondisi Masa Duka Berkomplikasi yang Bisa Muncul Akibat Kehilangan Orang Terdekat

Berduka setelah kehilangan orang terdekat merupakan hal yang biasa terjadi. Namun kondisi ini bisa berkomplikasi dan menjadi berat.

Baca Selengkapnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya

Dari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.

Baca Selengkapnya
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli

Masyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Kisah Viral Warga Kediri Arogan Tantang Polisi dan Fakta di Baliknya
Kisah Viral Warga Kediri Arogan Tantang Polisi dan Fakta di Baliknya

Dalam rekaman tersebut, seorang pria tampak menantang Kabag Ops Polres Kediri Kota, Kompol Mukhlason

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya