Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah diminta kendalikan harga hewan kurban

Pemerintah diminta kendalikan harga hewan kurban Pedagang hewan kurban di Bintaro. ©2017 merdeka.com/Wilfridus Setu Embu

Merdeka.com - Wakil Ketua DPRD Jabar Haris Yuliana mendesak agar harga hewan kurban bisa lebih terjangkau dibeli masyarakat. Ini dilakukan mengingat harga hewan kurban yang kerap mengalami kenaikan bahkan dengan harga yang tak terkendali.

"Banyak yang mengeluh, harga kurban tahun ini mahal ya. Di lapangan akan sulit mendapat sapi kurban dengan harga Rp 10 juta sampai Rp 15 juta. Sekarang harganya sudah Rp 17 juta ke atas untuk bobot 250 kilogram atau lebih," kata Haris di Bandung, Selasa (29/8).

Dia mengatakan, sudah seharusnya pemerintah mengendalikan harga hewan kurban. ‎Salah satu yang bisa dilakukan yakni dengan cara menguasai sebagian produksi dan pemasaran ternak. Jangan sampai, katanya, warga jadi kesulitan beribadah kurban karena harga hewan kurbannya yang terus naik.

Orang lain juga bertanya?

"Kemudian kami minta dinas terkait untuk memperketat pemeriksaan kesehatan dan kelayakan hewan kurban, terutama yang dari Jawa Timur atau Jawa Tengah. Walaupun sudah diturunkan petugas kesehatan, selalu saja ada yang lolos tiap tahunnya," ujarnya.

Dia menuturkan, kondisi yang terjadi saat ini warga akan kesulitan membeli hewan kurban misalnya kambing dengan harga di bawah Rp 2 juta. "Kalau yang di bawah harga itu, ditakutkan tidak memenuhi syarat kurban. Seperti usia ternak minimal sudah dua tahun dan unsur kesehatan dan kelayakan lainnya untuk kurban. Makanya, banyak yang mengeluhkan hal ini," jelasnya.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Barat melepas sebanyak 200 anggota Tim Pemeriksa Hewan Kurban, Selasa (22/8). Agar aman dikonsumsi, pemerintah meminta masyarakat agar membeli hewan kurban berlabel atau memiliki tanda surat sehat dari petugas pemeriksa hewan kurban, baik dari pemerintah provinsi maupun kabupaten dan kota.

Anggota Tim Pemeriksa Hewan Kurban tahun ini terdiri atas 50 orang petugas pemeriksa hewan kurban Provinsi Jawa Barat, 70 orang petugas dinas peternakan atau yang menangani fungsi kesehatan hewan di Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Subang, dan Kota Cimahi, 15 orang anggota tim Perhimpunan Dokter Hewan Jabar, 60 orang mahasiswa PSKH Unpad beserta dosen, dan 5 orang dari Dewan Kemakmuran Masjid (DKM).

Ketersediaan dan permintaan hewan kurban di Jawa Barat cukup tinggi. Karena tingginya permintaan hewan ternak ini maka banyak hewan yang didatangkan dari Jawa Timur, Jawa Tengah, dan NTB. Hewan-hewan dari luar Jabar akan diperiksa di check point pemeriksaan seperti di Kota Banjar, Gunung Sindur, dan Losari. Pemeriksaan dilakukan oleh tim pemeriksa hewan kurban dengan pengawasan sangat ketat.

Angka estimasi ketersediaan hewan kurban di Jawa Barat sekitar 806.000 ekor. Untuk hewan ternak 100.000 ekor, sapi sebanyak 115.000-116.000 ekor, kerbau 3.200 ekor, ternak domba 600.000 ekor, dan kambing antara 91.000 sampai 92.000 ekor.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mentan Jamin Ketersediaan 2,06 Juta Hewan Kurban: Insya Allah Aman
Mentan Jamin Ketersediaan 2,06 Juta Hewan Kurban: Insya Allah Aman

Mentan mengatakan, ketersediaan hewan kurban tahun ini berpotensi surplus hingga mencapai angka 88 ribu ekor.

Baca Selengkapnya
Imbas Protes Peternak Sapi, Pemerintah Wajibkan Industri Serap Produksi Susu Dalam Negeri
Imbas Protes Peternak Sapi, Pemerintah Wajibkan Industri Serap Produksi Susu Dalam Negeri

Industri pengolahan susu nasional harus bisa menyerap semua susu peternak.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran
Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran

Ini dilakukan karena Pemerintah tidak ingin harga pangan membebani masyarakat saat bulan puasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rayakan Iduladha, Menteri Perdagangan Salurkan 174 Hewan Kurban
FOTO: Rayakan Iduladha, Menteri Perdagangan Salurkan 174 Hewan Kurban

Sebanyak 174 hewan kurban yang diberikan kepada masyarakat dan pekerja di wilayah kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag) pada Iduladha 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya
Sambut HPS 2023, Kementan Perkuat Target Produksi Pangan
Sambut HPS 2023, Kementan Perkuat Target Produksi Pangan

Untuk mendukung target tersebut, Arief meminta Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Direktorat Jenderal PSP dan BPPSDMP untuk saling bersinergi

Baca Selengkapnya
Hukum Menjual Daging Kurban dalam Islam, Perlu Dipahami
Hukum Menjual Daging Kurban dalam Islam, Perlu Dipahami

Penting untuk memahami hukum menjual daging kurban.

Baca Selengkapnya
Strategi Pemerintah Atasi Kelangkaan Beras, Termasuk Buka Keran Impor
Strategi Pemerintah Atasi Kelangkaan Beras, Termasuk Buka Keran Impor

Harapannya, langkah itu bisa menambah suplai untuk memenuhi permintaan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Pedagang Sate Anjing Minta Modal, ini Respons Gibran
Pedagang Sate Anjing Minta Modal, ini Respons Gibran

Gibran telah menyerukan agar masyarakat untuk tidak lagi mengonsumsi daging anjing.

Baca Selengkapnya
Plt Sekjen Kemendagri Tekankan Pentingnya Cepat Atasi Harga Komoditas di Atas HET
Plt Sekjen Kemendagri Tekankan Pentingnya Cepat Atasi Harga Komoditas di Atas HET

Pasalnya, beberapa komoditas pokok penting masih dijual di atas HET yang ditetapkan pemerintah, seperti terjadi pada minyak goreng.

Baca Selengkapnya
Terbitkan SE, Gibran Imbau Warga Solo Tak Konsumsi Daging Anjing
Terbitkan SE, Gibran Imbau Warga Solo Tak Konsumsi Daging Anjing

Gibran mengaku tengah menyiapkan solusi bagi pedagang daging anjing.

Baca Selengkapnya
FOTO: Berkah Iduladha Bagi Pengepul Kulit Hewan Kurban di Tanah Abang
FOTO: Berkah Iduladha Bagi Pengepul Kulit Hewan Kurban di Tanah Abang

Di sisi lain, hukum menjual kulit hewan kurban oleh mayoritas ulama, adalah tidak diperbolehkan jika penerima kulit hewan kurban adalah orang kaya.

Baca Selengkapnya
Konsumsi Daging Sapi Melonjak 5 Kali Lipat saat Ramadan, Impor Jadi Solusi
Konsumsi Daging Sapi Melonjak 5 Kali Lipat saat Ramadan, Impor Jadi Solusi

Oleh karena itu, ID Food selalu melakukan impor daging guna mengatasi tingginya tingkat konsumsi pada periode tersebut.

Baca Selengkapnya