Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemerintah Targetkan Pembersihan Bangunan Pasca-Kerusuhan Wamena 2 Minggu

Pemerintah Targetkan Pembersihan Bangunan Pasca-Kerusuhan Wamena 2 Minggu Wamena ricuh. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mardiasmo dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo. Ketiga menteri itu dipanggil untuk membicarakan penanganan pasca-kerusuhan di Wamena, Papua.

Basuki menargetkan akan menyelesaikan pembersihan bangunan sebelum dilakukan rehabilitasi usai kerusuhan berlangsung selama dua minggu ke depan. Saat ini, terdapat 450 ruko yang rusak, 165 rumah terbakar usai kerusuhan tersebut.

"Kalau target saya kira secepatnya. Sekarang ini sedang pembersihan, sejalan dengan penanganan keamanan. Mudah2an 2 minggu ini bisa bersih. Karena ada 450 ruko dan 95 rumah. Ini yang penting kita bersihkan, baru rehabilitasi," kata Basuki usai bertemu Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (8/10).

Orang lain juga bertanya?

Proses pembersihan pun tengah dilakukan. Basuki berharap proses pembersihan selesai sesuai target dengan kerja sama bersama TNI.

"Kami kerja sama dengan TNI supaya lebih cepat. Ada 10 kantor pemerintah yang rusak berat, seperti kantor badan pengelola keuangan, rektorat, diskominfo, satpol PP, BLH, PLN, dan dishub, itu rusak berat. Rusak ringan ada 34, 8 kantor dan 26 sarana pendidikan. Total ada 44," kata Basuki.

Basuki menuturkan, banyak warga belum berani kembali ke Wamena. Dia menyebut mereka baru akan kembali jika Wamena dirasa sudah aman dan kondusif.

"Ada yang bilang kalau Wamena dirasakan aman, mereka akan kembali lagi ke Wamena," ungkap Basuki.

Pemerintah Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua menyebut sebanyak 1.010 unit rumah, kantor, dan kendaraan dibakar maupun dirusak saat kerusuhan di Wamena pada 23 September lalu.

Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua mengatakan jumlah itu sudah termasuk kios serta ruko milik warga. "Perumahan, kios, ruko dan kantor pemerintah itu sekitar 787 unit," kata Jhon dilansir dari Antara, Minggu (6/10).

Sementara terkait kendaraan roda dua dan roda empat, jumlahnya masing-masing sebanyak 122 untuk mobil dan 101 unit sepeda motor.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pembangunan IKN Berhenti Sementara 10 Agustus 2024, Ada Apa?
Pembangunan IKN Berhenti Sementara 10 Agustus 2024, Ada Apa?

Kantor-kantor Menteri Perekonomian yang terdiri dari empat tower sebagian telah siap.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Pembangunan Jalan dan Jembatan Terdampak Banjir Sumbar Segera Diselesaikan
Jokowi Minta Pembangunan Jalan dan Jembatan Terdampak Banjir Sumbar Segera Diselesaikan

Menurut dia, pemerintah daerah Sumatera Barat telah menyiapkan lahan untuk relokasi warga.

Baca Selengkapnya
Pemkab Bogor Gusur 196 Bangunan Liar di Jalur Puncak
Pemkab Bogor Gusur 196 Bangunan Liar di Jalur Puncak

Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu menargetkan penertiban bangunan liar mulai dari Puncak Pass hingga Kampung Naringgul itu rampung dalam satu hari saja.

Baca Selengkapnya
FOTO: Masa Tenang Pemilu 2024, Alat Kampanye yang Bikin Kumuh Mulai Dicopoti
FOTO: Masa Tenang Pemilu 2024, Alat Kampanye yang Bikin Kumuh Mulai Dicopoti

Berbagai atribut kampanye yang bertebaran dan menyebabkan pemandangan kota terlihat kumuh akhirnya mukai ditertibkan.

Baca Selengkapnya
Ratusan Bangunan Rusak Akibat Puting Beliung, Pemkab Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat
Ratusan Bangunan Rusak Akibat Puting Beliung, Pemkab Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat

Sebanyak 191 bangunan mengalami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jabar Siapkan Anggaran Rp5,8 Miliar untuk Padamkan Kebakaran di TPA Sarimukti Pakai Lumpur dan Hujan Buatan
Pemprov Jabar Siapkan Anggaran Rp5,8 Miliar untuk Padamkan Kebakaran di TPA Sarimukti Pakai Lumpur dan Hujan Buatan

Dari anggaran tersebut Pemprov akan menggunakan lumpur dan hujan buatan untuk memadamkan kebakaran di TPA Sarimukti.

Baca Selengkapnya