Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemkot Solo Terima Bantuan 200 Tabung Oksigen Untuk 15 Rumah Sakit

Pemkot Solo Terima Bantuan 200 Tabung Oksigen Untuk 15 Rumah Sakit Petugas Berjibaku Distribusikan Oksigen ke RS Covid-19. ©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo telah mengambil 200 tabung oksigen di Terminal Kargo Bandara Internasional Adi Soemarmo, Senin (19/7). Bantuan yang didatangkan dari Singapura, Sabtu (17/7) lalu tersebut sempat disimpan di bandara, menunggu izin keluar dari Bea Cukai Surakarta.

Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo Siti Wahyuningsih mengatakan, tabung oksigen tersebut merupakan bantuan dari Shopee. Pihaknya akan segera mendistribusikannya ke rumah sakit yang membutuhkan.

"Siang ini kita mengambil bantuan oksigen dari Shopee untuk Pemerintah Kota Surakarta, yang akan diperuntukkan bagi rumah sakit yang merawat pasien Covid-19," ujar Siti kepada wartawan di Bandara Adi Soemarmo.

"Ada 200 tabung, akan kami distribusikan ke seluruh rumah sakit yang merawat Covid. Ada 15 rumah sakit," sambungnya.

Untuk pembagiannya, Siti menyampaikan, tidak bisa disamaratakan. Namun akan disesuaikan dengan kebutuhan. Di RS milik pemerintah, misalnya, masih membutuhkan cukup banyak tabung oksigen. Sedangkan untuk RS swasta, dikatakannya, akan dibuat proporsional.

"Di RS milik pemerintah kan masih banyak kurang. Untuk RS Seasta akan kami buat proporsional sesuai dengan jumlah tempat tidur," katanya.

Paling banyak yang akan menerima jatah adalah RSUD Ngipang dan RSUD Bung Karno. Namun jika nanti RS swasta ada yang kurang, akan diterapkan pinjam pakai. Seperti yang selama ini dilakukan rumah sakit yang ada di Solo.

Dengan bantuan 200 tabung tersebut, Siti mengaku lebih tenang. Apalagi pasien Covid-19 selama ini terus bertambah. Karena Kota Solo juga menjadi rujukan kota sekitar. Ia berharap pengisian oksigen ke depan akan lebih lancar, sehingga tabung-tabung tersebut kembali bisa diisi jika telah habis digunakan.

"Dengan adanya tabung ini, banyak membantu kita. Berarti banyak oksigen yang kita stok. Karena kalau tabungnya kurang, oksigen yang datang kan juga enggak banyak," katanya.

Siti menambahkan, 200 tabung tersebut akan dibawa ke Dinas Kesehatan terlebih dahulu. Setelah itu, langsung dibagikan ke 15 rumah sakit yang merawat pasien Covid. Sehingga oksigen seberat 14.175 kilogram itu langsung bisa dimanfaatkan, dan banyak masyarakat yang bisa ditolong.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Momen Jokowi Singgung Sumbangan Rp 155 Miliar Pengusaha
VIDEO: Momen Jokowi Singgung Sumbangan Rp 155 Miliar Pengusaha "Terima Kasih!"

Presiden Jokowi meresmikan Bandar Udara Singkawang, Kalimantan Barat hari ini.

Baca Selengkapnya
Konflik Palestina-Israel Kembali Memanas, PMI Sigap Kirim Bantuan Medis Senilai Rp2,9 Miliar untuk Warga Gaza
Konflik Palestina-Israel Kembali Memanas, PMI Sigap Kirim Bantuan Medis Senilai Rp2,9 Miliar untuk Warga Gaza

Berikut momen PMI dengan sigap mengirim bantuan medis senilai Rp2,9 miliar untuk warga Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya
Gudang Rosok di Solo Terbakar Hebat, Puluhan Warga Mengungsi Akibat Api Merembet ke Pemukiman Padat
Gudang Rosok di Solo Terbakar Hebat, Puluhan Warga Mengungsi Akibat Api Merembet ke Pemukiman Padat

Api yang terus membesar menyambar ke sejumlah rumah warga di sekitar gudang.

Baca Selengkapnya
Jemaah Haji Mulai Pulang ke Tanah Air, Ini Daftar Rombongan yang Kembali Hari Ini
Jemaah Haji Mulai Pulang ke Tanah Air, Ini Daftar Rombongan yang Kembali Hari Ini

Operasional pemulangan jemaah haji ke Tanah Air hari ini, Sabtu (22/6) dimulai

Baca Selengkapnya
Sempat Terlambat Terbang 7 Jam, 360 Jemaah Hani Indonesia Kloter Terakhir Gelombang I Tiba di Madinah
Sempat Terlambat Terbang 7 Jam, 360 Jemaah Hani Indonesia Kloter Terakhir Gelombang I Tiba di Madinah

Jemaah haji semula dijadwalkan berangkat Kamis (23/5) pukul 17.30 WIB. Namun baru diberangkatkan pada Jumat (24/5) pukul 00.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Fakta di Balik Kebakaran Gudang di Solo, Puluhan Warga Harus Mengungsi
Fakta di Balik Kebakaran Gudang di Solo, Puluhan Warga Harus Mengungsi

Pemprov Jateng berjanji akan membantu perbaikan rumah korban terdampak kebakaran.

Baca Selengkapnya
193 Juta Orang Diprediksi Mudik, Kemenhub Tambah 2.000 Penerbangan
193 Juta Orang Diprediksi Mudik, Kemenhub Tambah 2.000 Penerbangan

Budi memprediksi adanya kenaikan jumlah pemudik di momen lebaran tahun 2024 mencapai 193 juta penumpang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Musim Kemarau, PMI Kota Depok Salurkan Ribuan Liter Air Bersih untuk Warga
FOTO: Musim Kemarau, PMI Kota Depok Salurkan Ribuan Liter Air Bersih untuk Warga

Sudah hampir dua pekan, PMI Kota Depok setiap harinya mendistribusikan 10 ribu hingga 15 ribu liter air bersih untuk warga yang kesulitan air.

Baca Selengkapnya
Tiba di Asrama Pondok Gede, Jemaah Haji Dapat Air Zamzam 10 Liter
Tiba di Asrama Pondok Gede, Jemaah Haji Dapat Air Zamzam 10 Liter

Kemenag melaporkan sebanyak 6.592 jemaah haji Indonesia akan kembali ke tanah air. Mereka terdiri dari 14 kelompok terbang (kloter).

Baca Selengkapnya
Pertama di Indonesia, Terminal Leuwi Panjang di Bandung Punya Kantor Samsat Sendiri
Pertama di Indonesia, Terminal Leuwi Panjang di Bandung Punya Kantor Samsat Sendiri

Terminal Leuwi Panjang memiliki kantor pelayanan Samsat yang melayani pengurusan surat-surat seperti SIM, STNK, hingga BPKB.

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Kirim Alat Airdrop Buat Terjunkan Bantuan Dari Udara ke Warga Gaza Palestina
Panglima TNI Kirim Alat Airdrop Buat Terjunkan Bantuan Dari Udara ke Warga Gaza Palestina

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengirimkan sejumlah alat untuk menurunkan barang bantuan dari ketinggian dengan metode airdrop.

Baca Selengkapnya