Pemkot Tangsel Ancam Berikan Sanksi Tegas ke Pengelola Hotel Venesia
Merdeka.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan bakal menjatuhkan sanksi tegas kepada pelaku usaha nakal, yang kerap melanggar peraturan daerah di wilayah itu. Hal itu menyusul pelanggaran yang dilakukan Venesia hotel BSD, hingga dua kali dilakukan penyegelan oleh Pemkot Tangsel.
"Bisa saja saya minta bukan saja tempat karaokenya tapi penyelenggara hotelnya diberi sanksi. (Karena sebelumnya izin usaha spa dan karaoke Venssia dicabut) Makannya itu, pelanggarannya semakin parah. Nanti saya tidak fokus ke itunya (karaoke) saja, tapi secara keseluruhan (hotel juga)," kata wali kota Tangsel, Benyamin Davnie di UMJ, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (15/9).
Dia menegaskan, sanksi yang akan diberikan kepada Venesia hotel BSD, terlebih dahulu menunggu pelimpahan kasus pidana yang saat ini ditangani pihak Polda Metro Jaya.
-
Kenapa Pertamina menyegel SPBU nakal? 'Melalui pengamanan ini, maka selanjutnya akan dilakukan kegiatan pengawasan, pengamatan, penelitian dan/atau pemeriksaan (Wasamatlitrik) guna menemukan benar tidaknya adanya dugaan tindak pidana tersebut terjadi,' terang Zulkifli.
-
Siapa yang terlibat dalam penindakan SPBU nakal? Corporate secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan terbongkarnya modus serta penertiban SPBU dan seluruh pihak yang terlibat tidak terlepas dari kerja keras Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.
-
Apa saja bentuk sanksi hukum? Saknsi yang dilakukan dari norma hukum bersifat tegas serta nyata, bisa berupa denda dengan nominal tertentu hingga penjara dalam waktu tertentu pula.
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk SPBU nakal? 'Pertamina mengapresiasi tindakan Direktorat Metrologi Kementerian Perdagangan Republik Indonesia dan berkomitmen untuk meningkatkan pengawasan SPBU serta senantiasa akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya menjelang dan selama masa Satgas RAFI 2024', ungkap Mars Ega.
-
Apa dampak dari kebijakan Kemendag di Pasar Tanah Abang? Kebijakan Kementerian Perdagangan memberi dampak signifikan bagi para pedagang fisik seperti di Tanah Abang ini. 'Selain laris, yang berbelanja sudah mulai ramai. Pembeli memang belum pulih seperti dulu, tetapi wajah penjual sudah mulai tersenyum. Kalau ditanya apakah sudah ada yang belanja, sebagian besar bilang sudah,'
-
Kenapa pungli di Babelan Bekasi viral? Tingginya aktivitas pungli ini meresahkan hingga viral di media sosial.
"Saya lagi nunggu pelimpahan kasusnya di luar pidanannya, perdatanya itu akan kita tangani," ujarnya.
Dia juga memastikan kalau sanksi yang bakal dijatuhkan ke pelaku usaha Bandel itu akan dibahas oleh tim pengawas dan pengendalian Pemkot Tangsel.
"Kalau soal pemberian sanksi, kita akan bahas dulu di tim wasdal. Nanti Pak Wakil Wali Kota yang mimpin seberapa besar sanksinya yang diberikan," kata Benyamin
Pemkot juga belum menerbitkan izin baru operasional usaha pariwisata karaoke dan spa oleh hotel Venesia, BSD, usai dicabutnya izin usaha tersebut pada Agustus 2020.
"Tidak ada, kan masih berproses secara hukum," kata Kepala Bidang Sosial dan Budaya DPMPTSP Tangsel, Sapto Pratolo dikonfirmasi, Selasa kemarin.
Meski tak berizin, nyatanya usaha Karaoke di hotel venesia BSD, tetap beroperasi di masa PPKM Level 3 di Tangsel, sampai adanya penggerebekan oleh Direktorat Reserse Narkotika Polda Metro Jaya pada (11/9) kemarin.
Sapto juga menyatakan kalau izin usaha pariwisata karaoke dan spa yang sempat dicabut oleh DPMPTSP dari usaha pariwisata oleh Venesia, BSD, boleh diajukan kembali oleh pelaku usaha dengan syarat khusus.
"Bisa saja (pengajuan usaha spa dan karaoke), tapi dia harus menyatakan tidak mengulangi kembali pelanggaran-pelanggaran yang pernah dilakukan," jelas Sapto.
Sebelumnya atau pada Selasa (14/9) kemarin, Satpol PP Tangsel, juga menyegel usaha karaoke venesia hotel BSD, untuk kedua kalinya. Penyegelan oleh Satpol PP Tangsel, merespons penggerebekan yang dilakukan oleh Dit Narkoba Polda Metro Jaya pada Sabtu (11/9) lalu.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Perusahaan-perusahaan ini sebelumnya sudah diberi peringatan bahkan sudah ditutup sementara.
Baca SelengkapnyaWali kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara bakal menertibkan kawasan Jalan Danau Tempe yang disinyalir menjadi lokasi prostitusi.
Baca SelengkapnyaTingginya tingkat polusi udara di Indonesia, khususnya Jakarta, masih jadi perhatian pemerintah.
Baca SelengkapnyaBudi Suryawan mengatakan surat peringatan itu akan diberikan sebagai bentuk teguran atas kelalaiannya pengelola hotel
Baca SelengkapnyaKenaikan tarif hotel secara mendadak, justru bisa merugikan sektor pariwisata.
Baca SelengkapnyaPemprov DKI Jakarta akan mengusulkan Manajemen Hotel Orchardz di Sawah Besar dijatuhkan surat peringatan pertama akibat kontes kecantikan transgender.
Baca SelengkapnyaKedua perusahaan tersebut beroperasi di Jakarta Utara.
Baca SelengkapnyaPengerukan tebing menjadi sorotan para netizen karena dianggap merusak lingkungan alam Bali.
Baca SelengkapnyaPemerintah Kota Tangsel telah mengatur operasional tempat usaha pariwisata dan penyedia jasa makanan yang diberlakukan selama periode Ramadan.
Baca SelengkapnyaIa menyebut, pihaknya sudah tiga kali melayangkan surat kepada pengelola hotel.
Baca Selengkapnya48 Perusahaan penyebab polusi udara ini akan dikenakan sanksi.
Baca SelengkapnyaPemkab Bogor beralasan, Restoran Asep Stroberi memiliki alas hak yang jelas karena berdiri di atas lahan milik Pemprov Jabar
Baca Selengkapnya