Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pencarian Dihentikan, Eks Pemain Persis Solo Terseret Ombak di Bantul Belum Ditemukan

Pencarian Dihentikan, Eks Pemain Persis Solo Terseret Ombak di Bantul Belum Ditemukan Mantan striker sekaligus kapten Persis Solo Ferrry Anto Eko Saputro. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Operasi pencarian terhadap mantan pemain Persis Solo, Ferry Anto yang hilang terseret ombak di Pantai Baru, Bantul resmi dihentikan, Rabu (26/6). Keputusan tersebut diambil usai pencarian dilakukan selama sepekan.

"Operasi pencarian terhadap korban Ferry Anto resmi ditutup pada 26 Juni 2019 pukul 16.30 WIB. Selama tujuh hari, tim Basarnas dan SAR gabungan melakukan penyisiran hingga radius lima kilometer dari lokasi pertama kali Ferry dilaporkan hilang," ujar Humas Basarnas DI Yogyakarta, Pipit Eriyanto, Kamis (27/6).

Pipit menjelaskan tim SAR gabungan telah berkoordinasi dengan keluarga korban sebelum menghentikan pencarian. Pihak keluarga, sambung Pipit, menerima keputusan penghentian pencarian Ferry.

"Mengenai penutupan operasi pencarian Ferry, kami sudah berkoordinasi dengan semua pihak terkait. Termasuk dengan pihak keluarga Ferry. Pihak keluarga sudah menerima keputusan penutupan operasi pencarian Ferry," jelas Pipit.

Pipit menjabarkan pencarian melibatkan Tim SAR gabungan terdiri dari Basarnas Yogyakarta, Pos AL Samas, Ditpolair Polda DIY, SAR Satlinmas Rescue Istimewa wilayah 4, BPBD Bantul, PMI Bantul, SAR semesta dan potensi SAR lain.

"Dengan ditutupnya operasi SAR dalam pencarian satu orang terseret ombak di Pantai Baru, maka unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing," urai Pipit.

Pipit menambahkan meskipun operasi pencarian sudah dihentikan namun pihaknya akan tetap memantau dan berkoordinasi. Seandainya ada informasi terkait tanda-tanda keberadaan Ferry, lanjut Pipit, tim dari Basarnas siap untuk mengevakuasi.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, Ferry bersama putrinya, Fajrina Dwi Saputri dilaporkan hilang usai digulung ombak di Pantai Baru, Kamis (20/6). Fajrina ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Pantai Trisik pada Sabtu (22/6). (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pencarian KM Sanjaya 86 yang Karam di Perairan Bali Dihentikan, 16 Nelayan Masih Hilang
Pencarian KM Sanjaya 86 yang Karam di Perairan Bali Dihentikan, 16 Nelayan Masih Hilang

Tim SAR menghentikan pencarian KM Sanjaya 86 yang karam di perairan Bali sepuluh hari lalu. Sebanyak 16 nelayan yang ada di kapal itu masih hilang.

Baca Selengkapnya
Operasi SAR Dihentikan, 3 Korban Masih Tertimbun Longsor di Cipongkor Bandung
Operasi SAR Dihentikan, 3 Korban Masih Tertimbun Longsor di Cipongkor Bandung

Tim SAR hanya menemukan 7 dari 10 korban longsor tersebut

Baca Selengkapnya
Kronologi Dua Anggota Basarnas Gugur saat Cari Korban Hanyut di Karo
Kronologi Dua Anggota Basarnas Gugur saat Cari Korban Hanyut di Karo

Kedua jenazah ditemukan tak jauh dari bendungan PT Wampu Electric Power (WEP)di Desa Rih Tengah, Kecamatan Kutabuluh, Karo.

Baca Selengkapnya
Pria Mabuk yang Tenggelam Akhirnya Ditemukan 9 Km dari Lokasi Hilang, Kondisinya Mengenaskan
Pria Mabuk yang Tenggelam Akhirnya Ditemukan 9 Km dari Lokasi Hilang, Kondisinya Mengenaskan

Korban diduga dalam kondisi mabuk saat berada di pinggir sungai

Baca Selengkapnya
Dua Wisatawan Tewas Tenggelam Usai Berenang di Zona Bahaya Pangandaran
Dua Wisatawan Tewas Tenggelam Usai Berenang di Zona Bahaya Pangandaran

Mereka kemudian berenang dan terbawa arus ombak di kawasan terlarang Pantai Barat, Kabupaten Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Misteri Kakek Yakonias Tinggalkan Perahu di Tengah Laut, Tak Diketahui Nasibnya
Misteri Kakek Yakonias Tinggalkan Perahu di Tengah Laut, Tak Diketahui Nasibnya

Rekannya hanya melihat perahu milik kakek tersebut terombang ambing di tengah laut

Baca Selengkapnya
Hilang Sepekan di Garut, Bocah Ditemukan jadi Mayat di Bendungan Jatigede Sumedang
Hilang Sepekan di Garut, Bocah Ditemukan jadi Mayat di Bendungan Jatigede Sumedang

Sebelumnya bocah tersebut dinyatakan hilang lebih dari sepekan atau sejak Kamis, 11 April 2024.

Baca Selengkapnya
Mengalami Kebocoran, KM Sanjaya 86 Hilang di Perairan Bali
Mengalami Kebocoran, KM Sanjaya 86 Hilang di Perairan Bali

KM Sanjaya 86 mengangkut 16 anak buah kapal. Petugas SAR masih melakukan pencarian.

Baca Selengkapnya
Melompat ke Selat Bali, Penumpang KMP Pratita Hilang
Melompat ke Selat Bali, Penumpang KMP Pratita Hilang

Seorang penumpang melompat dari KMP Pratita ke Selat Bali, Senin (7/8) petang. Pria itu dilaporkan masih hilang.

Baca Selengkapnya
Pengunjung Pantai Ciantir Asal Jakarta Terseret Ombak hingga ke Tengah Laut, Begini Kronologinya
Pengunjung Pantai Ciantir Asal Jakarta Terseret Ombak hingga ke Tengah Laut, Begini Kronologinya

Korban saat berenang di Pantai Ciantir tiba-tiba terseret ombak besar hingga ke tengah laut

Baca Selengkapnya
Pencarian Korban Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi Dihentikan, 10 Orang Masih Hilang
Pencarian Korban Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi Dihentikan, 10 Orang Masih Hilang

Tim Pencarian dan Pertolongan (SAR) gabungan, Sabtu (8/6), menutup upaya pencarian korban banjir lahar dingin Gunung Marapi Sumatera Barat (Sumbar).

Baca Selengkapnya
Kapal Nelayan Asal Rembang Bermuatan 16 ABK Tenggelam di Karimunjawa, Begini Kesaksian Korban Selamat
Kapal Nelayan Asal Rembang Bermuatan 16 ABK Tenggelam di Karimunjawa, Begini Kesaksian Korban Selamat

Seorang kru yang selamat mengaku sempat melihat temannya meninggal dunia di tengah lautan

Baca Selengkapnya