Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pendanaan Kesejahteraan Papua 2021 Belum Berjalan Baik, Wapres Panggil Menkeu

Pendanaan Kesejahteraan Papua 2021 Belum Berjalan Baik, Wapres Panggil Menkeu Menkeu Sri Mulyani rapat dengan Komisi XI DPR. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Wakil Presiden, Ma'ruf Amin, akan memanggil Menteri Keuangan, Sri Mulyani, untuk membicarakan pendanaan kesejahteraan dan pembangunan Papua tahun 2021. Wapres ingin mengonfirmasi kenapa pendanaan belum berjalan dengan baik.

"Karena sebagaimana kita ketahui Wakil Presiden itu bertanggung jawab berdasarkan perintah Keppres itu bertanggung jawab mengoordinasi pembangunan dan kesejahteraan Papua. Ini bulan Juni semua belum berjalan dengan baik, oleh karena itu Wapres ingin segera proses pembangunan segera berjalan," kata Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi, di Jakarta, Kamis (17/6).

Dia menjelaskan, anggaran untuk kesejahteraan Papua ada di beberapa kementerian. Oleh sebab itu, dia sangat berharap ada konsolidasi di lintas kementerian dan lembaga.

Orang lain juga bertanya?

"Sekarang nanya pendanaan, karena sebagaimana kita ketahui dananya ada di berbagai kementerian dan lembaga. Itulah yang harus dikonsolidasi, dan dalam konteks mengonsolidasi itulah Pak Wakil Presiden memanggil menteri keuangan," bebernya.

Selain memanggil Sri Mulyani, Ma'ruf berencana akan memanggil Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa. Ma'ruf ingin bertanya perihal percepatan pembangunan dan kesejahteraan di Papua.

"Supaya dipercepat untuk pembangunan kesejahteraan Papua itu pada 2021 ini bisa segera dilaksanakan, jadi tidak dihubungkan dengan kondisi keamanan dan seterusnya, penanganan keamanan satu pihak dan penangan kesejahteraan akan dilakukan di pihak lain akan terus dijalankan, dalam rangka akan berkunjung ke Papua pada saatnya,"ungkapnya.

Masduki memastikan tidak lama lagi pada akhir Juni atau awal Juli, Ma'ruf akan mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar segera digelar rapat terbatas untuk konsolidasi sehingga pembangunan Papua dapat terlaksana.

"Segera ada rapat terbatas untuk segera mengonsolidasi dan bisa dilaksanakan pembangunan Papua berdasarkan dana-dana di APBN," pungkasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini
Pemerintah Lakukan Pendekatan Kesejahteraan, Percepatan Pembangunan Papua Dimulai Tahun Ini

Presiden Jokowi menggelar rapat terbatas terkait pembangunan Papua.

Baca Selengkapnya
Wamendagri Dampingi Wapres Canangkan Program Strategis Nasional & Provinsi Papua Pegunungan
Wamendagri Dampingi Wapres Canangkan Program Strategis Nasional & Provinsi Papua Pegunungan

Pencanangan yang dilakukan oleh Wapres tersebut dapat memacu sinergi antara pemerintah pusat dan Pemprov Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya
Kepala Otorita IKN Definitif Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Menteri Basuki
Kepala Otorita IKN Definitif Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Menteri Basuki

Basuki akan mengoptimalkan pelaksanaan program yang telah dibuat oleh OIKN.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Kasad Jenderal TNI Maruli Ungkap Awal Teror KKB Papua ke Rumah Warga
Blak-blakan Kasad Jenderal TNI Maruli Ungkap Awal Teror KKB Papua ke Rumah Warga

Belakangan ini sejumlah peristiwa gejolak kerusuhan kembali terjadi di tanah Papua.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Menko Mahfud Ungkap Strategi Pemerintah Atasi Tragedi Kelaparan di Papua
VIDEO: Menko Mahfud Ungkap Strategi Pemerintah Atasi Tragedi Kelaparan di Papua

Menko Polhukam Mahfud MD buka suara soal kelaparan dan kekeringan yang terjadi di Papua pada Kamis (3/8).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mahfud MD Ungkap Pemerintah Sudah Siapkan Bantuan Kebutuhan Atasi Kelaparan di Papua
VIDEO: Mahfud MD Ungkap Pemerintah Sudah Siapkan Bantuan Kebutuhan Atasi Kelaparan di Papua

Mahfud mengatakan pemerintah sudah menyiapkan bantuan sehari-hari untuk warga di Papua.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Sederet Penyebab Bencana Kelaparan di Papua Tengah
Jokowi Ungkap Sederet Penyebab Bencana Kelaparan di Papua Tengah

Bencana kelaparan di Papua Tengah membuat enam orang meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Kunker ke Papua Tengah, Wamendagri Ribka Bicara Pembangunan Manajemen Pemerintahan di 4 DOB
Kunker ke Papua Tengah, Wamendagri Ribka Bicara Pembangunan Manajemen Pemerintahan di 4 DOB

Dari keempat DOB, menurut Ribka, Papua Tengah merupakan yang paling aktif dalam membuat Pergub dan peraturan lainnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi: 2024 Tahun Terakhir Pemerintahan Periode Ini, Tuntaskan Pembangunan yang Belum Selesai
Jokowi: 2024 Tahun Terakhir Pemerintahan Periode Ini, Tuntaskan Pembangunan yang Belum Selesai

"Tuntaskan agenda pembangunan yang belum selesai," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Mendagri Dorong Pemda di Papua Penuhi Kebutuhan Anggaran Pilkada Serentak 2024
Mendagri Dorong Pemda di Papua Penuhi Kebutuhan Anggaran Pilkada Serentak 2024

Mendagri mengatakan memastikan ketersediaan anggaran merupakan salah satu tugas pemerintah dalam mendukung pelaksanaan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Masalah Beasiswa Siswa Unggul Papua TA 2023, Wamendagri: Beres Paling Lambat 18 Januari 2024
Masalah Beasiswa Siswa Unggul Papua TA 2023, Wamendagri: Beres Paling Lambat 18 Januari 2024

Penyelesaian tersebut didasarkan pada validitas data akademik mahasiswa dan penyesuaian data, alamat mahasiswa, validasi, serta aspek terkait lainnya.

Baca Selengkapnya
Prabowo Belum Teken Perpres Pemindahan IKN, Ini Alasannya
Prabowo Belum Teken Perpres Pemindahan IKN, Ini Alasannya

Mensesneg Prasetyo Hadi mengungkapkan alasan Prabowo belum menerbitkan Perpres pemindahan IKN.

Baca Selengkapnya