Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peneliti sebut lembaga survei ladang bisnis, sulit dipercaya

Peneliti sebut lembaga survei ladang bisnis, sulit dipercaya Survei LSI. ©2013 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Lembaga survei belakangan ini dinilai sudah mengubah orientasinya dari murni kegiatan akademis menjadi sebuah ladang bisnis baru. Menurut peneliti opini publik Agung Prihatna, selama sepuluh tahun terakhir sejak 2004, jajak pendapat tumbuh menjadi industri baru di Indonesia.

Dia menyatakan hal itu berkembang seiring iklim politik nasional yang mulai terdesentralisasi. Terbukti ajang pemilihan kepala daerah menjadi konsumen terbesar para penyedia jasa sigi. Tetapi, dia justru menyayangkan kenyataan itu.

"Yang jadi masalah pada kawan-kawan polster saat ini adalah sarat dengan nilai komersil. Survei tumbuh menjadi industri dan bisnis," kata Agung dalam sebuah diskusi di kawasan Cikini, Jakarta, Sabtu (12/7).

Agung membandingkan dengan jajak pendapat yang dia lakukan sepuluh tahun lalu. Dia mengaku saat itu menggelar survei sebagai bentuk bakti dunia akademik kepada masyarakat. Dia merasa hal itu berbanding terbalik dengan saat ini. Sebab, akibat perkembangan bisnis survei saat ini justru sengaja dipakai buat membentuk dan mengombang-ambingkan opini masyarakat, tentu dengan sokongan dana besar dari si pemesan punya kepentingan. Akhirnya, menurut dia, masyarakat pun jengah karena merasa dipermainkan.

"Kita kehilangan lembaga yang berada di tengah, tidak terafiliasi, dan ini membuat masyarakat berprasangka buruk pada kedua belah pihak polster (lembaga survei)," ujar Agung.

Pendapat berbeda diutarakan oleh Anggota tim sukses pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla, Arif Budimanta. Dia mengatakan, jasa survei dan hitung cepat justru sangat dibutuhkan. Meski pada akhirnya menimbulkan polemik di tengah masyarakat seperti saat ini, Arif hanya menyatakan membiarkan rakyat menilai kredibilitas hasil sigi dan hitung cepat tiap lembaga.

"Kita sepakat menunggu KPU. Kita tidak perlu membesar-besarkan hal ini. Masyarakat percaya mana yang kredibel. Reputasi menjadi penting. Itu nantinya menjadi pengakuan," kata Arif.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dampak Lembaga Survei Manipulasi Data: Ditendang dari Asosiasi dan Hilang Kepercayaan Klien
Dampak Lembaga Survei Manipulasi Data: Ditendang dari Asosiasi dan Hilang Kepercayaan Klien

Lembaga survei yang manipulasi data tidak akan dipercaya oleh kliennya dan bakal berumur pendek.

Baca Selengkapnya
Poltracking Jelaskan Proses Survei Pilkada Jakarta, Tegaskan Bukan Konsultan Salah Satu Kandidat
Poltracking Jelaskan Proses Survei Pilkada Jakarta, Tegaskan Bukan Konsultan Salah Satu Kandidat

Hal ini menanggapi perbedaan hasil survei Poltracking Pilgub Jakarta hingga memutuskan keluar dari Persepi. Poltracking juga diberi sanksi oleh Persepi.

Baca Selengkapnya
Dewan Etik Persepi Blak-blakan soal Chat Internal Singgung ‘Pecat Anggota’ Terkait Hasil Survei Poltracking
Dewan Etik Persepi Blak-blakan soal Chat Internal Singgung ‘Pecat Anggota’ Terkait Hasil Survei Poltracking

Dalam chat tersebut, Dewan Etik Persepi mengatakan, jika hasil survei Poltracking beda dengan LSI dan membingungkan publik, maka perlu dipecat.

Baca Selengkapnya
Buka-bukaan Isi 'Dapur' Lembaga Survei, Soal Pendana hingga Cara Bertanya
Buka-bukaan Isi 'Dapur' Lembaga Survei, Soal Pendana hingga Cara Bertanya

Peneliti Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) Saidiman Ahmad buka-bukaan cara kerja lembaga survei

Baca Selengkapnya
Kisruh Lembaga Survei Ramai-Ramai Keluar Persepi, Pakar Politik UPI Ragukan Independensi Dewan Etik
Kisruh Lembaga Survei Ramai-Ramai Keluar Persepi, Pakar Politik UPI Ragukan Independensi Dewan Etik

Setelah, Poltracking Indonesia, dilanjutkan dengan Parameter Politik Indonesia (PPI) dan Voxpol Center Research and Consulting.

Baca Selengkapnya
Poltracking Keluar dari Persepi: Ini Pertaruhan Integritas
Poltracking Keluar dari Persepi: Ini Pertaruhan Integritas

Poltracking menyebut keputusan ini merupakan pertaruhan integritas.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hasil Survei, Gara-Gara ini Kepercayaan Presiden Hingga TNI Turun Peringatan Untuk Prabowo
VIDEO: Hasil Survei, Gara-Gara ini Kepercayaan Presiden Hingga TNI Turun Peringatan Untuk Prabowo

Penurunan tingkat kepercayaan ini menjadi pekerjaan rumah untuk pemerintahan Prabowo Gibran mendatang

Baca Selengkapnya
6 Alasan Dewan Etik Persepi Sanksi Poltracking
6 Alasan Dewan Etik Persepi Sanksi Poltracking

Perkumpulan Survei Opini Publik Indonesia (Persepi) membeberkan alasan memberikan sanksi kepada lembaga Poltracking.

Baca Selengkapnya
Ikrar Nusa Bhakti Sindir ‘Framing’ Lembaga Survei Unggulkan Capres Tertentu
Ikrar Nusa Bhakti Sindir ‘Framing’ Lembaga Survei Unggulkan Capres Tertentu

Kredibilitas lembaga survei dipertanyakan jelang Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
KPK Minta Maaf ke TNI Usai Tetapkan Kabasarnas Tersangka Bikin Kepercayaan Publik Merosot
KPK Minta Maaf ke TNI Usai Tetapkan Kabasarnas Tersangka Bikin Kepercayaan Publik Merosot

Hasil itu terpotret dalam survei dilakukan Lembaga Survei Indonesia.

Baca Selengkapnya
Survei LSI Terbaru Ungkap Penyebab Kepercayaan Masyarakat Terhadap Penyelenggaraan Pemilu 2024 Menurun
Survei LSI Terbaru Ungkap Penyebab Kepercayaan Masyarakat Terhadap Penyelenggaraan Pemilu 2024 Menurun

Kepuasan masyarakat itu turun apabila dibandingkan saat exit poll dilakukan LSI pada 14 Februari 2024 dengan 5 sampai 10 hari setelah Pemilu.

Baca Selengkapnya
Persepi Buka-Bukaan Data Investigasi Hasil Survei LSI dan Poltracking di Pilkada Jakarta 2024
Persepi Buka-Bukaan Data Investigasi Hasil Survei LSI dan Poltracking di Pilkada Jakarta 2024

Persepi menegaskan sidang terhadap keduanya tidak untuk menyalahkan hasil atau membuat analisis politik terhadap perbedan.

Baca Selengkapnya