Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengakuan Sopir Angkot Terseret KRL di Depok: Mundur Nggak Bisa, Maju Nggak Bisa

Pengakuan Sopir Angkot Terseret KRL di Depok: Mundur Nggak Bisa, Maju Nggak Bisa Angkot di Depok ringsek dihantam KRL. Dokumen Polisi

Merdeka.com - Martin, sopir angkutan kota (angkot) D02 jurusan Terminal-Depok 2 yang terseret kereta rel listrik (KRL) di perlintasan Jalan Rawa Indah, Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Depok, Jumat (16/6) mengaku tidak bisa berbuat banyak saat kendaraannya tersangkut di rel. Dia sudah berusaha segala cara agar angkotnya bisa jalan, bahkan dibantu didorong warga, tetap tidak membuahkan hasil.

Tabrakan pun tak terhindarkan. Angkotnya ditabrak dan terseret KRL arah Bogor menuju Jakarta.

"Pas lewat naik bisa, turunnya nggak bisa. Mundur nggak bisa, maju nggak bisa," katanya.

Dia menceritakan, lokasi perlintasan cukup curam. Saat melintas di pintu kereta Rawa Geni, angkotnya masih dalam kondisi aman dan bisa lewat. Namun saat hendak turun dari pintu kereta Jalan Rawa Indah posisi kereta baru melintas.

"Kereta baru lewat kereta dua, aman kan, waktunya masih panjang, saya tunggu mobil dari bawah masuk, baru saya lewat, mobil itu naik aman (bisa melintas), mobil saya langsung nyangkut," ujarnya.

Angkot itu baru saja pulang mengantar ibu-ibu pengajian. Kendaraan baru menyebrang setelah palang pintu perlintasan dibuka.

"Lewat karena palangnya sudah kebuka. Sempat ada mobil lewat juga. Ada yang jaga di perlintasan," ceritanya.

Setelah 10 menit berupaya menyelamatkan angkot, akhirnya Martin lompat dari angkot ketika melihat ada KRL melintas. Dia tidak ingin nyawanya melayang.

"Saya sempet ngakalin, tapi pas kereta udah makin dekat yang bantuin kabur saya juga kabur. Pas kereta deket baru saya loncat," ucapnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Metro Depok AKBP Bonifacius Surano mengatakan, angkot nahas itu bergerak dari arah barat ke timur. Perlintasan yang dilewatinya adalah perlintasan tidak resmi Rawa Indah.

"Saat melintas tidak ada kreta yang lewat/kosong. Saat melintas di rel Bogor-Jakarta, mobil bagian bawah tersangkut di rel. Kurang lebih 10 menit dibantu warga dengan cara mendorong tidak berhasil. Kemudian datang kereta KRL dari Bogor ke arah Jakarta dan menabrak angkot tersebut sehingga mobil terseret lebih kurang 50 meter," katanya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena angkot dalam kondisi kosong. Penjaga kereta sudah mengingatkan agar tidak melintas karena angkotnya ceper.

"Penjaga kreta sempat mengingatkan kalau mobilnya terlihat pendek, takut nyangkut di perlintasan. Namun sopir tetap nekat melintasi," pungkasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KRL Arah Jakarta Tertahan di Pasar Minggu Saat Jam Sibuk, Diduga Akibat Rel Patah
KRL Arah Jakarta Tertahan di Pasar Minggu Saat Jam Sibuk, Diduga Akibat Rel Patah

Dua Kereta Rel Listrik (KRL) commuter line arah Stasiun Manggarai dan Jakarta Kota tertahan di Stasiun Pasar Minggu lebih dari 30 menit.

Baca Selengkapnya
KRL Anjlok Sudah Dievakuasi, KAI Commuter Lakukan Normalisasi Jalur Rel
KRL Anjlok Sudah Dievakuasi, KAI Commuter Lakukan Normalisasi Jalur Rel

KRL Anjlok Sudah Dievakuasi, KAI Commuter Lakukan Normalisasi Jalur Rel

Baca Selengkapnya
Korban Tewas Tabrakan KRL vs Mobil di Tenjo Bogor Bertambah Jadi Dua Orang
Korban Tewas Tabrakan KRL vs Mobil di Tenjo Bogor Bertambah Jadi Dua Orang

Korban Tewas Tabrakan KRL vs Mobil di Tenjo Bertambah Jadi Dua Orang

Baca Selengkapnya
Tabrakan Truk vs KA Brantas di Semarang, Benarkah Karena Mesin Mati? Ini Penyebabnya
Tabrakan Truk vs KA Brantas di Semarang, Benarkah Karena Mesin Mati? Ini Penyebabnya

Kecelakaan antara KA Brantas dengan truk tronton mendapat sorotan dari publik. Peristiwa ini terjadi di Madukoro, Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Biang Kerok KRL Tertahan 1 Jam di Stasiun Cikini Senin Pagi
Ternyata Ini Biang Kerok KRL Tertahan 1 Jam di Stasiun Cikini Senin Pagi

Akibat gangguan pada satu rangkaian, terjadilah antrean untuk 9-10 KRL dari arah Bogor menuju Stasiun Jakarta Kota.

Baca Selengkapnya
KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, Tidak Ada Korban dan Sudah Dievakuasi
KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, Tidak Ada Korban dan Sudah Dievakuasi

Seluruh penumpang dan awak kereta semua selamat serta telah dievakuasi ke tempat lebih aman.

Baca Selengkapnya
Tabrakan KA Brantas dan Truk di Semarang, Polisi Periksa Petugas Pos Jaga hingga Masinis
Tabrakan KA Brantas dan Truk di Semarang, Polisi Periksa Petugas Pos Jaga hingga Masinis

Pendalaman dilakukan dengan meminta keterangan petugas pos perlintasan dan masinis.

Baca Selengkapnya
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo

Kondisi korban hanya mengalami luka ringan dan telah menjalani proses rawat jalan.

Baca Selengkapnya
Tak Ada Korban dalam Kecelakaan KA Brantas Tabrak Truk
Tak Ada Korban dalam Kecelakaan KA Brantas Tabrak Truk

Kapolrestabes menjelaskan truk trailer itu mengalami mogok mesin saat melintas di atas rel. Sopir dan kernet truk sudah berupaya meminta bantuan.

Baca Selengkapnya
Angkot di Jaksel Tabrak Pejalan Kaki hingga Seruduk Pos Polisi, Penumpang Terpental
Angkot di Jaksel Tabrak Pejalan Kaki hingga Seruduk Pos Polisi, Penumpang Terpental

Angkot menabrak pos polisi yang berada di sisi jalan sampai seorang penumpang di dalam terpental keluar.

Baca Selengkapnya
Lagi Tunggu Ojol di Trotoar, Warga Depok Tewas Ditabrak Angkot Ugal-ugalan
Lagi Tunggu Ojol di Trotoar, Warga Depok Tewas Ditabrak Angkot Ugal-ugalan

Angkot 112 itu mulanya kejar-kejaran dengan angkot lain T19 jurusan Depok-Kampung Rambutan sejak dari ujung Jalan Margonda.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan KA Brantas di Semarang, Sopir Truk Ditetapkan Tersangka Tapi Tak Ditahan
Kecelakaan KA Brantas di Semarang, Sopir Truk Ditetapkan Tersangka Tapi Tak Ditahan

KA Brantas menabrak truk trailer yang dikendarai HS di perlintasan Jalan Madukoro Raya Semarang pada Selasa (18/7) malam. Sempat terjadi ledakan saat tabrakan.

Baca Selengkapnya