Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penjelasan Satgas Soal Rencana Penyuntikan Vaksin Covid-19 di Bulan November

Penjelasan Satgas Soal Rencana Penyuntikan Vaksin Covid-19 di Bulan November Ilustrasi Vaksin Covid-19. ©2020 REUTERS

Merdeka.com - Pemerintah akan menyuntikkan vaksin darurat atau emergency yang ditujukan untuk orang-orang yang memiliki risiko tinggi pada bulan November 2020. Vaksin yang digunakan adalah vaksin impor. Ada lima vaksin impor yang yang sedang dipersiapkan pemerintah. Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan covid-19, Wiku Adisasmito.

"Saat ini terdapat beberapa jenis vaksin yang sedang dipersiapkan oleh pemerintah, Sinovac, Sinopharm, CanSino, Astra Zeneca dan Genexine," kata Wiku saat konferensi pers di Gedung BNPB, Jakarta, Kamis (15/10).

Terkait target penyuntikan vaksin prioritas itu, Wiku memastikan bahwa semua proses akan mengutamakan asas keadilan dan mengacu pada Peraturan Presiden (Perpres) Republik Indonesia Nomor 99 Tahun 2020 tentang Pengadaan Vaksin Dan Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Covid-19.

"Seluruh alokasi vaksin prioritas ini akan mempertimbangkan kriteria dan prioritas penerima serta wilayah, tentunya mengacu pada Perpres 99 Tahun 2020," kata Wiku.

Meskipun rencananya pada bulan November vaksin Covid-19 akan segera disuntikkan untuk kalangan prioritas, dia meminta masyarakat untuk tidak hanya mengandalkan vaksin saja. Menurutnya, protokol kesehatan tetap harus ditegakkan.

"Walaupun vaksin akan dipersiapkan atau diproduksi dalam waktu dekat, kita tidak boleh terlena. Kita harus memahami bahwa solusi penanganan Covid-19 bukan tunggal. Saat ini hal baik yg harus kita lakukan menegakan protokol kesehatan, ini upaya sederhana tp berdampak besar," kata dia.

Sebelum vaksin-vaksin tersebut diproduksi ke masyarakat, Wiku menegaskan bahwa pemerintah akan selalu memperhatikan keamanan masyarakat. Oleh karena itu, perlu adanya tahap penelitian dan pengembangan vaksin yang butuh proses cukup panjang. Proses penelitian dan pengembangan tersebut, kata Wiku juga berguna untuk menentukan rentang dosis yang aman untuk digunakan oleh masyarakat.

"keamanan vaksin bagi masyarakat itu menjadi prioritas dan tugas utama pemerintah. Tahapan pengembangan bertujuan untuk memastikan keamanan pada masyarakat," kata dia.

Oleh karena itu, dia meminta masyarakat untuk selalu bersabar dan terus memantau informasi resmi dari Satgas Covid-19 terkait tahapan vaksinasi dengan cermat. Selain itu, ia juga meminta masyarakat untuk lebih mengenal istilah-istilah vaksinasi. Pasalnya, ia mengakui bahwa masih banyak masyarakat yang belum paham dan bertanya padanya. Guru Besar FKUI ini pun akhirnya menjelaskan dengan rinci mengenai istilah-istilah vaksinasi.

"Banyak orang menanyakan apa itu vaksin, vaksinasi, dan imunisasi?" kata dia

"Perlu kami jelaskan satu persatu, vaksin sendiri adalah sebuah produk zat yang dimasukan ke tubuh manusia, vaksin akan menstimulasi sistem imun di tubuh manusia untuk akhirnya bisa memproteksi/ melindungi manusia tersebut dari penyakit yang sedang kita lawan," ujar Wiku menjelaskan.

Wiku menjelaskan, Vaksinasi adalah suatu prosedur untuk memasukan vaksin ke dalam tubuh. Biasanya dengan cara disuntikkan untuk menstimulasi sistem imun tubuh, dan akhirnya bisa memproduksi imunitas terhadap suatu penyakit.

Wiku mengatakan bahwa vaksinasi jelas berbeda dengan imunisasi. Imunisasi adalah suatu proses memampukan tubuh, sehingga akhirnya terproteksi dari suatu penyakit melalui proses vaksinasi tersebut.

"Selanjutnya orang akan bertanya apa itu imunitas. Imunitas adalah kemampuan tubuh untuk memerangi penyakit. Apabila terjadi imunisasi maka akan terbentuk imunitas maka kita bisa terlindungi," ujarnya. (mdk/ray)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023

Mulai 1 Januari 2024, vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum berbayar.

Baca Selengkapnya
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis

Maxi berujar, kelompok pertama yang bisa mendapatkan vaksin gratis adalah yang belum pernah menerima vaksin Covid-19 sama sekali.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat

Rencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih
FOTO: Covid-19 Melonjak Lagi, Kasus Aktif di RI Kini Tembus 6.000 Lebih

Kemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta

Beberapa waktu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan

Introduksi vaksin dengue bertujuan mencegah penyebaran demam berdarah.

Baca Selengkapnya
Kelompok Ini Wajib Terima Vaksin Mpox, Termasuk Anak-Anak?
Kelompok Ini Wajib Terima Vaksin Mpox, Termasuk Anak-Anak?

Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin menyebut, pihaknya telah mendatangkan 1.000 dosis vaksin Mpox.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal
Kasus Covid-19 di Sumsel Naik Drastis usai Libur Nataru, 1 Orang Meninggal

Kemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.

Baca Selengkapnya
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Saat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya