Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perhatikan, ini titik rawan kemacetan saat arus mudik Lebaran 2018

Perhatikan, ini titik rawan kemacetan saat arus mudik Lebaran 2018 macet mudik 2016. ©Twitter

Merdeka.com - Sejumlah jalur mudik di Pulau Jawa siap dilalui masyarakat yang ingin melaksanakan tradisi pulang kampung. Meski demikian, masyarakat harus tetap waspada karena sejumlah ruas jalan akan menjadi titik macet.

Kepala Bagian Operasional Korps Lalu Lintas Polri, Kombes Benjamin, mengatakan kemacetan diprediksi akan terjadi di ruas Tol Jakarta-Cikampek. Apalagi terdapat proyek pembangunan infrastruktur di jalur tersebut sehingga menimbulkan penyempitan jalan.

"Walaupun nanti pada waktu operasi atau jelang arus mudik itu dihentikan pengerjaannya, tapi diprediksi masih ada kemacetan di KM 10, 19, 30, 33, sampai 47," ujar Benyamin di Jakarta, Rabu (30/5).

Kemacetan juga diprediksi terjadi di pintu Tol Cikarang Utama dan pintu Tol Palimanan. Menurut Benyamin, kemacetan di gate Tol Palimanan terjadi lantaran gerbang itu juga dijadikan pintu keluar kendaraan dari arah Jakarta.

"Tergantung operasional gate-nya nanti, ada berapa gerbang yang akan dibuka. Tapi itu pun mempertimbangkan kondisi yang di timur. Yang di Jawa Tengah siap nampung atau nggak, karena jangan sampai dilepas nanti di Jateng macet," dia menjelaskan.

Kemacetan juga diperkirakan terjadi di Gate Kertasari yang ada di Tol Pejagan-Pemalang. Gate Kertasari merupakan gardu pembayaran terakhir setelah Brebes Timur atau Brexit.

"Kemudian di Manyaran (Krapyak), Semarang. Ini bisa terjadi kemacetan karena nanti arus yang dari arah (tol) fungsional kan deras. Itu titik rawan macetnya," ucap Benyamin.

Kemacetan juga diprediksi terjadi di beberapa titik jalan arteri atau di luar ruas tol. Seperti di kawasan Pasar Tonjong dan Pasar Karangsawah, Brebes, Jawa Tengah. Apalagi di sekitar Pasar Karangsawah tengah dibangun underpass.

"Kalau di Jawa Barat yang jalur selatan, titik rawan macet ada di Simpang Gentong," katanya.

Puncak arus mudik sendiri diprediksi akan terjadi pada Sabtu 9 Juni 2018. Sementara puncak arus balik akan terjadi pada Rabu 20 Juni 2018.

Titik kemacetan saat arus balik diperkirakan akan terjadi di KM 130 dan 102 Tol Cipali. Kemacetan diprediksi terjadi akibat penumpukan kendaraan yang hendak masuk ke rest area di kilometer tersebut.

"Kemudian (kemacetan juga terjadi) mulai dari KM 66 sampai dengan KM 40 Tol Cikampek. Ini karena pertemuan arus dari Bandung," Benyamin menerangkan.

Sebelumnya, Kepala Korps Lalu Lintas Irjen Royke Lumowa optimis Tol Pemalang sudah dapat dioperasikan saat arus mudik Lebaran 2018. Tol tersebut juga diyakini dapat mengurangi kemacetan di Brexit yang sempat menjadi horor pada 2016 lalu.

Namun kemacetan di Brexit justru diperkirakan akan bergeser ke timur, yakni di Gandulan Exit, Pemalang. Penumpukan kendaraan diperkirakan terjadi terutama di gate atau pintu tol keluar menuju Semarang.

Polisi telah memiliki sejumlah rencana untuk mengurai kemacetan di titik tersebut. Salah satunya adalah dengan mengeluarkan kendaraan ke jalan arteri di gate sebelumnya, seperti exit Brebes Timur atau Kaligangsa.

Reporter: Nafiysul Qodar

Sumber: Liputan6.com

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Puncak Arus Mudik di Tol Trans Jawa Terjadi Malam Ini
Puncak Arus Mudik di Tol Trans Jawa Terjadi Malam Ini

Polri memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 akan terjadi malam ini

Baca Selengkapnya
Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran
Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran

Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Mudik via Tol Terjadi H-4 Lebaran

Baca Selengkapnya
INFOGRAFIS: Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik Lebaran 2024
INFOGRAFIS: Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik Lebaran 2024

Polisi memprediksi akan ada 61,6 juta jiwa yang melakukan perjalanan di musim mudik lebaran

Baca Selengkapnya
Jokowi: Saya Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal
Jokowi: Saya Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal

Jokowi mengimbau dan mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal

Baca Selengkapnya
Padat, Pemudik Mengantre di Pelabuhan Merak Hingga Satu Jam
Padat, Pemudik Mengantre di Pelabuhan Merak Hingga Satu Jam

Jasa Marga Juga memprediksi puncak arus mudik lebaran 2024 akan jatuh pada 6 April 2024.

Baca Selengkapnya
Polri Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 6 hingga 8 April
Polri Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 6 hingga 8 April

Lalu lintas tol masih terpantau lancar. Dimana parameter angka masih di angka 3 ribu.

Baca Selengkapnya
785.880 Warga Sulsel Diprediksi Mudik, Waspadai Titik-Titik Potensi Macet
785.880 Warga Sulsel Diprediksi Mudik, Waspadai Titik-Titik Potensi Macet

Kepada masyarakat yang ingin mudik agar berangkat lebih awal. Hal itu agar masyarakat tidak terkena macet saat mudik.

Baca Selengkapnya
Pergerakan Masyarakat Saat Lebaran 2024 Diprediksi Tembus 193,6 Juta Orang
Pergerakan Masyarakat Saat Lebaran 2024 Diprediksi Tembus 193,6 Juta Orang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi 193,6 juta orang Indonesia melakukan perjalanan saat libur Lebaran Idulfitri 1445H/2024 Masehi.

Baca Selengkapnya
Dishub DKI Prediksi Puncak Arus Mudik 2024 pada H-3 Lebaran
Dishub DKI Prediksi Puncak Arus Mudik 2024 pada H-3 Lebaran

Dishub DKI memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 bakal berlangsung pada 8 April mendatang.

Baca Selengkapnya
8 April 2024 Diprediksi Puncak Mudik Lebaran
8 April 2024 Diprediksi Puncak Mudik Lebaran

66.736 kendaraan diperkirakan bakal melintas Tol Solo-Ngawi.

Baca Selengkapnya
BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem Selama Arus Mudik Lebaran
BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem Selama Arus Mudik Lebaran

"Mengimbau untuk mewaspadai kemungkinan terjadinya cuaca ekstrem selama arus mudik,” kata Kepala BMKG Dwikorita

Baca Selengkapnya
Jumlah Pemudik Diprediksi Melonjak Jadi 193 Juta Orang, Ini Hal Penting Harus Disiapkan
Jumlah Pemudik Diprediksi Melonjak Jadi 193 Juta Orang, Ini Hal Penting Harus Disiapkan

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran atau 8 April 2024, dengan porsi 13,74 persen atau setara 26,6 juta pergerakan.

Baca Selengkapnya