Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peringatan Maulid Nabi, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Silaturahmi Terus Dibangun

Peringatan Maulid Nabi, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Silaturahmi Terus Dibangun Wapres Ma'ruf Amin saat memberikan sambutan pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H. ©2021 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap seluruh umat Islam terus membangun silaturahmi dengan sesama manusia. Harapan itu disampaikannya saat memberikan sambutan pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H Tingkat Kenegaraan yang digelar virtual, Senin(18/10) malam.

"Mudah-mudahan peringatan maulid malam ini akan memberikan inspirasi kepada kita untuk terus membangun silaturahim dengan sesama manusia dengan cara yang baik dan membangun hubungan kita dengan Allah SWT dengan memenuhi hak-haknya dengan baik," kata Ma'ruf.

Wapres yang juga mantan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) menjelaskan, Nabi Muhammad SAW adalah tokoh perubahan. Beliau mampu mengubah masyarakat jahiliah menjadi masyarakat khaira ummah. Perubahan itu dilakukan hanya dalam tempo 23 tahun.

Rasulullah SAW diutus untuk menyempurnakan akhlak yang mulia. Akhlak yang mulia dalam pengertian yang luas, kata Ma'ruf, yaitu perilaku dalam hubungan antara manusia dengan sesama manusia atau hablum minannas, dan hubungan antara manusia dengan Allah atau hablumminallah.

"Hubungan antara sesama manusia adalah dalam pengertian bahwa menjaga hak-hak kemanusiaan tidak boleh merugikan dan memperlakukan orang lain dengan tidak baik, la tazlimuna wala tuzlamun, kamu tidak boleh melakukan perbuatan zalim dan tidak boleh juga dizalimi," bebernya.

Situasi yang kondusif akan tercipta apabila hubungan antarmanusia bisa dijaga dengan baik.Sementara itu, hubungan dengan Allah berarti menjaga hak-hak Allah. "Hak Allah itu, kata ulama dipatuhi, ditaati, dan tidak melakukan maksiat kepada Allah," bebernya.

Tidak hanya itu, yang paling tidak boleh dilakukan adalah meremehkan hak Allah. Menurut ulama, tidak ada dosa yang paling besar sesudah kekafiran dan kemusyrikan, kecuali menganggap remeh hak-hak Allah.

"Oleh karena itu, kita harus terus menjaga haqqul wal insan, hak insaniyah dan juga haququllah secara bersamaan," pungkasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Wapres Ma'ruf Amin Ucapkan Idulfitri 2024, Titip Pesan Nyalakan Terus Perubahan
VIDEO: Wapres Ma'ruf Amin Ucapkan Idulfitri 2024, Titip Pesan Nyalakan Terus Perubahan

Ma’ruf mengajak umat muslim untuk tetap menerapkan semangat bulan Ramadan

Baca Selengkapnya
Wapres Ma’ruf Amin: Selamat Merayakan Idulfitri, Terus Hidupkan Spirit Ramadan
Wapres Ma’ruf Amin: Selamat Merayakan Idulfitri, Terus Hidupkan Spirit Ramadan

Ma’ruf mengajak umat muslim untuk tetap menerapkan semangat bulan Ramadan, yakni semangat kasih sayang dan perubahan menjadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Ma'ruf Amin: Jangan Benturkan Agama dan Kebangsaan
Ma'ruf Amin: Jangan Benturkan Agama dan Kebangsaan

Ma'ruf meminta semua pemangku kepentingan untuk konsisten mengembangkan moderasi beragama.

Baca Selengkapnya
Ma'ruf Amin Jalani Ramadan Terakhir sebagai Wapres: Tahun Depan Kembali ke Habitat Dakwah
Ma'ruf Amin Jalani Ramadan Terakhir sebagai Wapres: Tahun Depan Kembali ke Habitat Dakwah

Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan, Ramadan 2024/1445 merupakan yang terakhir dijalaninya sebagai Wapres.

Baca Selengkapnya
Pesan Abah buat Jajaran Setwapres, Sebut Gibran dan Kerja Sepenuh Hati
Pesan Abah buat Jajaran Setwapres, Sebut Gibran dan Kerja Sepenuh Hati

Dalam pesan itu, Wapres yang akrab disapa Abah menyebut Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Momen Haru Perpisahan Ma'ruf Amin dengan Staf dan Media: Walau Saya Tidak jadi Wapres Kalau Ketemu Jangan Diacuhkan
Momen Haru Perpisahan Ma'ruf Amin dengan Staf dan Media: Walau Saya Tidak jadi Wapres Kalau Ketemu Jangan Diacuhkan

Wapres Ma'ruf Amin menyampaikan terima kasih kepada semua staf dan pegawai hingga awak media yang setia dalam kegiatannya selama lima tahun.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf dan Grand Syekh Al-Azhar Tegaskan Islam Bukan Agama Kekerasan, Tapi Penuh Kasih
Wapres Ma'ruf dan Grand Syekh Al-Azhar Tegaskan Islam Bukan Agama Kekerasan, Tapi Penuh Kasih

Wapres Ma'ruf menegaskan Islam bukanlah agama kekerasan, melainkan agama yang penuh kasih,

Baca Selengkapnya
Ketua MUI Usul Gelar Silaturahmi Nasional Tokoh Politik Usai Pemilu 2024
Ketua MUI Usul Gelar Silaturahmi Nasional Tokoh Politik Usai Pemilu 2024

Hal tersebut dilakukan saat momentum bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Maulid Nabi, Menag: Kita Diingatkan Teladan Rasulullah tentang Persatuan dalam Keragaman
Maulid Nabi, Menag: Kita Diingatkan Teladan Rasulullah tentang Persatuan dalam Keragaman

Menurut dia, Rasulullah SAW adalah teladan sempurna dalam berbagai aspek kehidupan

Baca Selengkapnya
Halalbihalal Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Ajak Pegawai Kembali Memperkuat Silaturahmi
Halalbihalal Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Ajak Pegawai Kembali Memperkuat Silaturahmi

"Makanya gagal makna halal bi halal kita jika kita duduk bareng tapi hatinya masih pecah," kata Ustaz Wijayanto.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Kemeriahan Kirab Sekaten untuk Menyambut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pisangan Timur
FOTO: Melihat Kemeriahan Kirab Sekaten untuk Menyambut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pisangan Timur

Perayaan Maulid Nabi menjadi sarana untuk menghidupkan kembali semangat perjuangan dan ajaran-ajaran Rasulullah SAW.

Baca Selengkapnya
MUI Ingatkan Pentingnya Jaga Persatuan di Pemerintahan Prabowo, Rajut Lagi Persaudaraan
MUI Ingatkan Pentingnya Jaga Persatuan di Pemerintahan Prabowo, Rajut Lagi Persaudaraan

Mengingat adanya perbedaan pandangan politik selama proses Pemilu lalu berpotensi menimbulkan polarisasi

Baca Selengkapnya