Persentase manfaat pengelolaan dana haji untuk jemaah ditentukan DPR
Merdeka.com - Dana haji akan dikelola oleh Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) mulai awal 2018. Saat ini BPKH masih menunggu hasil audit dana haji oleh BPK yang nilainya mencapai Rp 96 triliun. Dari pengelolaan dana haji ini, para jemaah haji akan mendapatkan nilai manfaat atau semacam keuntungan yang akan didistribusikan secara berkala setelah jemaah memiliki rekening virtual (virtual account).
Mengenai persentase nilai manfaat yang akan didapatkan setiap jemaah belum ditetapkan. Persentase itu akan ditentukan oleh DPR. Demikian disampaikan Anggota BPKH, Anggito Abimanyu, Kamis (28/12).
"Kami sudah mengajukan, renstra (rencana strategis) sudah ada. Nanti ditetapkan pada waktu pembahasan BPIH, BPIH butuh uang berapa dari nilai manfaat itu," jelasnya ditemui di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat di sela sosialisasi rekening virtual kepada biro penyelenggara ibadah haji dan pihak terkait lainnya.
-
Siapa yang bisa mengecek porsi haji? Bagi yang sudah mendaftar, Anda bisa melakukan cek keberangkatan secara online.
-
Apa itu nomor porsi haji? Nomor porsi haji adalah sebuah sistem penomoran yang digunakan untuk mengatur keberangkatan jamaah haji ke Tanah Suci.
-
Apa itu BPIH dalam haji? Setelah mendaftar, calon jemaah akan mendapatkan BPIH yang di dalamnya berisikan nomor porsi haji.
Anggito mengatakan, DPR kemungkinan akan menetapkan persentase nilai manfaat itu pada Maret 2018 mendatang. Selain harus atas persetujuan DPR, pendistribusian nilai manfaat dana haji yang telah dikelola harus atas persetujuan Kementerian Agama. Nilai manfaat dari hasil pengelolaan juga akan digunakan untuk operasional BPKH dan juga mendukung peningkatan layanan penyelenggaraan haji.
Pada tahun pertama pengelolaan dana haji, ditargetkan keuntungannya sekitar Rp 6,7 triliun. "Kalau gross tahun depan Rp 6,7 triliun dikurangi 5 persen dulu. Untuk BPKH kan kita bisa menggunakan uang maksimal 5 persen dari tahun lalu lebih kecil dari itu. Sisanya dipakai untuk nilai manfaat untuk operasional," jelasnya.
Kemana dana haji akan diinvestasikan? Anggito mengatakan, belum ditetapkan dan dipastikan karena harus ada kajian dulu sebelum dana umat itu digunakan. "Belum tahu. Investasi kan tergantung pada proposalnya, tergantung pada kajian, kelayakan," ujarnya.
Mengenai usulan pembangunan hotel di Arab Saudi untuk mendukung akomodasi jemaah haji, ia mengatakan usulan itu masih terbuka. "Rencananya sih banyak. Eksekusinya tergantung nanti pada kelayakan kalau dari sisi potensi banyak dan potensi baik di Arab maupun di Indonesia," paparnya.
"Hasilnya semua untuk haji, bukan untuk BPKH atau untuk pemerintah. Semuanya dimanfaatkan untuk nilai manfaat haji," tutupnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jemaah bayar Rp56 juta atau 60 persen dari total biaya
Baca SelengkapnyaPemerintah mengusulkan biaya haji di 2024 naik menjadi sekitar Rp105 juta.
Baca Selengkapnya"Jadi inilah angka yang kami anggap cukup proporsional, rasional, terjangkau" kata Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi
Baca SelengkapnyaKepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Fadlun Imansyah mengakui pembagian kuota haji 2024 tak sesuai dengan kesepakatan antara DPR RI dengan Pemerintah.
Baca SelengkapnyaIdealnya calon haji berangkat menanggung 70 persen dari Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH/Bipih) dan BPKH menanggung sisanya dari nilai manfaat.
Baca SelengkapnyaKemenag mengusulkan kenaikan biaya BPIH tahun 2024 mencapai Rp105 juta.
Baca SelengkapnyaMuhadjir mengaku keputusan DPR RI untuk membentuk pansus terkait pelaksanaan haji merupakan kewenangan legislatif
Baca SelengkapnyaTambahan 10.000 kuota haji ini sama dengan 4,5 persen dari 221.000 kuota haji reguler nasional.
Baca SelengkapnyaArteria mencecar Fadlul terkait fungsi BPKH dan tanggung jawabanya.
Baca SelengkapnyaKemenag dan Kementerian Haji dan Umroh Arab Saudi telah menandatangani suatu MOU soal kuota haji.
Baca SelengkapnyaBPKH saat ini tengah merancang skema untuk mengurangi proporsi subsidi nilai manfaat dalam BPIH secara gradual.
Baca SelengkapnyaKementerian Agama tengah menyiapkan berbagai dokumen yang diperlukan untuk menjawab berbagai pertanyaan pansus hak angket.
Baca Selengkapnya