Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pertumbuhan Ekonomi Papua Triwulan III 14,54 Persen, Tertinggi di Indonesia

Pertumbuhan Ekonomi Papua Triwulan III 14,54 Persen, Tertinggi di Indonesia Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Papua Naek Tigor Sinaga. ©2021 Merdeka.com/Richard Mayor

Merdeka.com - Pertumbuhan ekonomi Papua pada Triwulan III tahun 2021 tumbuh 14,54 persen. Angka itu tertinggi di Indonesia dan berada jauh di atas pertumbuhan ekonomi nasional yang hanya 3,51 persen.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Papua Naek Tigor Sinaga menilai Papua jadi katup pengaman ekonomi nasional. "Pertumbuhan yang cukup signifikan tersebut menjadikan Papua sebagai katup pengaman pertumbuhan ekonomi secara nasional," jelasnya, Kamis (25/11).

Menurut Naek, pertumbuhan ekonomi Papua saat ini jadi penyelamat perekonomian nasional. "Artinya bisa dikatakan Papua sebagai penyelamat perekonomian nasional," jelasnya.

Sektor pertambangan memberikan kontribusi besar bagi perekonomian Papua. "Karena sektor pertambangan kita memberikan kontribusi yang luar biasa, tumbuh sekitar 34,6 persen," papar Naek.

Melihat situasi ekonomi Papua saat ini, Naek memproyeksikan pertumbuhannya tetap dua digit pada tahun 2022. Sementara pada tahun 2021 ekonomi Papua diperkirakan tumbuh di atas 14 persen.

"Kami yakin pertumbuhan ekonomi Papua tahun 2022 tumbuh dua digit atau lebih dari 10 persen. Jika dibandingkan nasional 4,7-5,5 persen, pertumbuhan ekonomi Papua dua kali lipat," jelasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ekonomi Melambat, Triwulan III-2024 Hanya Tumbuh 4,95 Persen
Ekonomi Melambat, Triwulan III-2024 Hanya Tumbuh 4,95 Persen

Tren perlambatan ini menjadi perhatian mengingat kondisi ekonomi global yang masih penuh tantangan, seperti ketidakpastian pasar dan perlambatan.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Lebih Baik Dibanding Malaysia, tapi Kalah Dibanding Vietnam
Ekonomi Indonesia Lebih Baik Dibanding Malaysia, tapi Kalah Dibanding Vietnam

Plt. Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti menjelaskan turunnya kinerja ekonomi tersebut dipengaruhi oleh kondisi ekonomi global.

Baca Selengkapnya
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1

Ini merupakan pertumbuhan triwulan tertinggi sepanjang periode 2019-2024.

Baca Selengkapnya
Pembangunan IKN Bikin Ekonomi Kaltim Meroket, Ini Datanya
Pembangunan IKN Bikin Ekonomi Kaltim Meroket, Ini Datanya

Hal ini tak lain karena adanya proyek pembangunan IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Ini Provinsi di Indonesia Alami Inflasi Tertinggi
Ini Provinsi di Indonesia Alami Inflasi Tertinggi

Meskipun provinsi ini mengalami inflasi sangat tinggi, justru ada beberapa provinsi yang mengalami deflasi.

Baca Selengkapnya
Data BPS: Ekonomi Indonesia Salip AS dan Jepang, Tapi Keok dari China dan India
Data BPS: Ekonomi Indonesia Salip AS dan Jepang, Tapi Keok dari China dan India

Pertumbuhan ekonomi Indonesia tersebut relatif lebih baik dibandingkan sejumlah negara mitra dagang seperti Amerika Serikat dan Jepang.

Baca Selengkapnya
Lampaui Nasional, Ekonomi Sulut Triwulan III 2023 Tumbuh 5,40 Persen
Lampaui Nasional, Ekonomi Sulut Triwulan III 2023 Tumbuh 5,40 Persen

Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai lapangan usaha Transportasi dan Pergudangan yang tumbuh 13,93 persen.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi

Menurut Jokowi, pertumbuhan ekonomi Indonesia banyak dikontribusikan oleh belanja konsumsi masyarakat hingga masuknya investasi.

Baca Selengkapnya
Menko Airlangga Klaim Pertumbuhan Ekonomi RI Salip Amerika Serikat
Menko Airlangga Klaim Pertumbuhan Ekonomi RI Salip Amerika Serikat

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 sebesar 5,17 persen (yoy).

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?

Pulau Jawa masih menjadi kontributor terbesar dalam pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Lebih Tinggi dari Bali, UMP Papua Barat Tahun 2024 Naik jadi Rp3,3 Juta
Lebih Tinggi dari Bali, UMP Papua Barat Tahun 2024 Naik jadi Rp3,3 Juta

UMP di Papua Barat untuk tahun 2024 naik Rp111.000 dari UMP tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Ganjar Bawa Pertumbuhan Ekonomi Jateng Berada di Atas Nasional
Ganjar Bawa Pertumbuhan Ekonomi Jateng Berada di Atas Nasional

Hal itu terlihat dari data Badan Pusat Statistik Jateng yang dirilis pada 17 Juli 2023.

Baca Selengkapnya