Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perwira TNI Pemicu Penganiayaan Polisi di Tapanuli Utara Dicopot dari Jabatannya

Perwira TNI Pemicu Penganiayaan Polisi di Tapanuli Utara Dicopot dari Jabatannya Panglima Kodam I Bukit Barisan Mayjen MS Fadhilah bertemu polisi korban pemukulan. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Panglima Kodam I Bukit Barisan Mayjen MS Fadhilah memastikan prajurit TNI yang terlibat insiden penganiayaan terhadap personel kepolisian di Pahae Jae, Tapanuli Utara (Taput), Sumut, akan menjalani proses hukum. Bahkan Kapten Inf Ridwan, perwira yang memicu kejadian itu, sudah dicopot dari posisi Komandan Kompi A Yon 123/RW.

"Tentu harus kita lakukan tindakan hukum, kita proses. Danki Kompi A 123/RW, sudah kita copot jabatannya, tapi tidak menghilangkan proses hukum itu," kata MS Fadhilah saat mengunjungi korban di Polsek Pahae Julu, Tapanuli Utara, Minggu (1/3).

Jenderal bintang dua ini memastikan prajurit yang terlibat langsung dengan insiden itu tengah menjalani proses hukum.

Orang lain juga bertanya?

"Dalam proses penyelidikan dan pengusutan oleh POM DAM, masih berproses. Jadi tak usah khawatir, ini jadi perhatian kita semua," sebutnya.

Walaupun korban pemukulan belum bisa sepenuhnya memaafkan dan masih sakit hati, MS Fadhilah berharap perasaan itu pelan-pelan dihilangkan. Apa pun yang terjadi, masih banyak tugas menanti aparat negara.

"Harapannya Bapak atau Ibu sekalian, bersedia menahan diri, bersedia membuka hati. Ke depan kita jalin lagi yang lebih baik," imbuh MS Fadhilah.

Mediasi juga sudah dilakukan terkait insiden itu. Komandan Batalyon 123/RW, Danrem 023/Kawal Samudera, telah bertemu dengan Kapolres Taput bersama jajarannya. "Selaku Pangdam dan selaku pribadi, saya meminta maaf atas kejadian ini, ucapnya.

MS Fadhilah mengunjungi korban bersama Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin. Sejumlah pejabat utama Kodam I Bukit Barisan dan Polda Sumut juga hadir di sana.

Pada kunjungan itu, Pangdam dan Kapolda menyerahkan tali asih kepada korban pemukulan, yakni AKP Ramot S Nababan, Aipda David Marganti Simatupang, Brigadir Dodi Sianturi, Brigadir Ricardo Sitompul, Ipda Bangun Siregar, Aiptu Velbrik Sitompul, dan seorang warga, Edi Susanto.

Sementara, Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin mengatakan insiden itu merupakan tragedi yang tidak boleh terulang lagi. "Harapan saya, semoga peristiwa ini menjadi yang terakhir. Mari kita akhiri perselisihan ini. Mari kita jaga soliditas bersama TNI dan masyarakat," harapnya.

Seperti diberitakan, insiden terjadi di sekitar Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Salangkitang, Pahae Jae, Taput, Kamis (27/2). Kejadian bermula saat Danki A Yonif 123/RW Kapten Inf Ridwan terlibat keributan dengan Kapolsek Pahae Jae AKP Ramot Soala Gogo Nababan. Keduanya bersitegang setelah Ridwan melawan arah padahal saat itu sedang terjadi kemacetan karena kecelakaan tunggal.

Ramot kemudian mengaku ditampar dan mengadu kepada warga untuk menghentikan Ridwan. Personel Koramil 25/Pahae mengamankan Ridwan dari amukan massa. Dia dan Ramot dimediasi Babinsa Ramil 25/Pahae Jae.

Namun sekitar pukul 13.43 WIB, sekitar 30 personel Yonif 123/RW tiba di lokasi kejadian. Mereka membawa senjata laras panjang dan memukul 3 personel Polsek Pahae Jae. Tiga personel kepolisian yang bertugas di Tapsel dan kebetulan melintas di sana juga jadi sasaran.

Setelah melakukan pemukulan, beberapa personel Kompi A Yonif 123/RW juga turun di depan Mapolsek Pahae Julu. Mereka memecahkan kaca nako di kantor polisi itu.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Alasan KPK Minta Maaf ke TNI Usai Tetapkan Kepala Basarnas Tersangka
Alasan KPK Minta Maaf ke TNI Usai Tetapkan Kepala Basarnas Tersangka

Penetapan tersangka Kepala Basarnas menuai polemik.

Baca Selengkapnya
Geram Relawan Ganjar Dianiaya Prajurit, PDIP: Panglima TNI Jangan Anggap Sepele, Ini Langgar HAM
Geram Relawan Ganjar Dianiaya Prajurit, PDIP: Panglima TNI Jangan Anggap Sepele, Ini Langgar HAM

Ahmad Basarah PDIP mengecam penganiayaan anggota TNI terhadap relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali.

Baca Selengkapnya
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali

Kasad melalui Pangdam IV/Diponegoro, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Boyolali atas kejadian ini.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta di Balik Penganiayaan Anggota TNI terhadap Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali
Fakta-Fakta di Balik Penganiayaan Anggota TNI terhadap Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali

Aksi penganiayaan prajurit TNI terhadap sejumlah orang relawan Ganjar-Mahfud MD di Jalan Perintis Kemerdekaan, Boyolali, Jawa Tengah berbuntut panjang.

Baca Selengkapnya
Prajurit TNI Geruduk Polrestabes Medan Bikin Panglima Geram, Dua Jenderal Langsung Diberi Perintah
Prajurit TNI Geruduk Polrestabes Medan Bikin Panglima Geram, Dua Jenderal Langsung Diberi Perintah

Panglima perintahkan dua jenderal periksa anggota TNI yang geruduk Mapolrestabes Medan, Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud Blak-Blakan Beri Bantuan Hukum untuk Korban Penganiayaan Oknum TNI di Boyolali
FOTO: Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud Blak-Blakan Beri Bantuan Hukum untuk Korban Penganiayaan Oknum TNI di Boyolali

Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud merespons kasus penganiayaan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Enam Tentara Tersangka Keroyok Relawan, Ganjar: TNI Tidak Boleh Semena-Mena!
VIDEO: Enam Tentara Tersangka Keroyok Relawan, Ganjar: TNI Tidak Boleh Semena-Mena!

Calon Presiden Ganjar Pranowo mengapresiasi langkah cepat TNI memproses anggotanya yang menganiaya relawan.

Baca Selengkapnya
Polri Kirim Berkasa Pemecatan Teddy Minahasa ke Setmilpres
Polri Kirim Berkasa Pemecatan Teddy Minahasa ke Setmilpres

Teddy Minahasa Putra dijatuhi hukuman pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) alias dipecat karena melanggar etik.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Perintah Tegas Kapolda Papua Barat ke Seluruh Polisi di Sorong Usai Brimob Vs TNI AL
VIDEO: Perintah Tegas Kapolda Papua Barat ke Seluruh Polisi di Sorong Usai Brimob Vs TNI AL

Kapolda Papua Barat Irjen Johnny Eddizon Isir menegaskan situasi sudah kondusif usai bentrok aparat di Pelabuhan Sorong.

Baca Selengkapnya
Perwira TNI Penganiaya Anak Pejabat di Purwokerto Dijatuhi Hukuman Disiplin, Ini Sanksinya
Perwira TNI Penganiaya Anak Pejabat di Purwokerto Dijatuhi Hukuman Disiplin, Ini Sanksinya

Perwira TNI berinisial AP yang terlibat penganiayaan anak pejabat Pangkalpinang di Purwokerto, telah dijatuhi sanksi berat.

Baca Selengkapnya
Anak Buah Pukuli Wartawan karena Pemberitaan, Komandan TNI AL Dicopot
Anak Buah Pukuli Wartawan karena Pemberitaan, Komandan TNI AL Dicopot

TNI-AL bertanggung jawab untuk melakukan proses pengobatan terhadap korban.

Baca Selengkapnya
Nasib Mayor Dedi Usai Geruduk Polrestabes Medan: Sanksi Etik & Jenjang Karir Terancam
Nasib Mayor Dedi Usai Geruduk Polrestabes Medan: Sanksi Etik & Jenjang Karir Terancam

Mayor Dedi mengajak 13 prajurit lainnya menggeruduk Polrestabes Medan.

Baca Selengkapnya