Pesan BJ Habibie ke Golkar: Jadi Partai yang Punya Inovasi Kerja Nyata
Merdeka.com - Ketua DPR, Bambang Soesatyo menyatakan Presiden ke-3 Republik Indonesia, BJ Habibie sempat memberikan nasihat untuk Partai Golkar. Habibie meminta partai berlambang pohon beringin itu harus tetap dipertahankan.
"Menjadi partai karya yang selalu memiliki inovasi kerja nyata bagi pembangunan yang sebesar-besarnya untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyat," kata Bambang di Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9).
Selain itu, Habibie juga berpesan agar demokratis dan terbuka sejak reformasi dapat terus ditunjukan. Bamsoet sapaan akrab Bambang Soesatyo menyatakan pesan tersebut disampaikan sekitar tiga Minggu yang lalu.
-
Apa kontribusi Habibie untuk Indonesia? Nama Bacharuddin Jusuf Habibie, atau yang lebih dikenal dengan sebutan BJ Habibie, tidak hanya dikenal di Indonesia, tetapi juga memiliki reputasi yang baik di Jerman. Di negara tersebut, putra bangsa asal Parepare, Sulawesi Selatan, ini menghabiskan sebagian besar waktu studinya dalam bidang kedirgantaraan.
-
Kapan ayah BJ Habibie meninggal? “Dokter Irsan segera memberi pertolongan dan saya menemaninya di sampingnya. Kita berusaha, tetapi Tuhan yang menentukan,“ Soeharto mengatakan Bapaknya Habibie kena serangan jantung pada saat menjalankan salat Isya dan tidak tertolong lagi.
-
Apa yang dilakukan BJ Habibie saat menjadi presiden? 'Pak Habibie itu melakukan kebaikan bukan karena hukum, misalnya begitu beliau terpilih sebagai presiden menggantikan Pak Harto, apa yang diumumkan pertama? Saya akan memerintah sebentar karena tahun depan akan mengadakan pemilu,' kata Mahfud MD.Meski telah mendapatkan kepastian hukum bahwa Habibie bisa mencalonkan kembali dan berpotensi terpilih menjadi presiden, tapi menurut Mahfud Habibie mempunyai etika untuk tidak mencalonkan dirinya.
-
Kenapa teori Habibie tentang retakan pesawat penting? Teori Crack yang dikembangkan oleh Habibie ini menjadi dasar yang penting dalam desain dan pemeliharaan pesawat terbang modern, menunjukkan kontribusi signifikan Indonesia terhadap kemajuan teknologi penerbangan di tingkat global.
-
Apa yang menurut BJ Habibie penting untuk sukses? Kesempurnaan tidak datang dengan sendirinya. Kesempurnaan harus diupayakan. Kesempurnaan harus dinilai. Proses dan hasil pekerjaan harus diawasi.
-
Siapa menurut BJ Habibie yang harus membangun Indonesia? Kalau bukan anak bangsa ini yang membangun bangsanya, siapa lagi? Jangan saudara mengharapkan orang lain yang datang membangun bangsa kita.
"Beliau memotivasi harus ada orang-orang seperti saya kembali di Golkar, maksudnya seperti Pak Habibie, yang memiliki inovasi dan visi yang luar biasa bagi bangsa ini," ucapnya.
Selain itu, menurut Bamsoet juga menyatakan Habibie meminta agar industri pesawat yang pernah ia lahirkan mendapatkan perhatian dari pemerintah.
"Tentu harus didukung oleh Golkar. Karena inilah kebanggaan kita sebagai bangsa, beliau juga menyampaikan bahwa barang kali tidak banyak orang Indonesia yang pikiran dan raganya dan hasil karyanya diakui dunia," jelasnya.
Sementara itu, di lokasi karangan bunga membanjiri kediaman BJ Habibie hingga memenuhi Jalan Patra Kuningan.
Beberapa di antara terpampang nama-nama besar seperti Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Kogasma Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Gubernur DKI Jakarta Anies Baswesdan, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, hingga Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.
Presiden ke-3 RI BJ Habibie wafat pukul 18.05 Wib, Rabu 11 September 2019. Sang putra, Thareq Kemal Habibie menyebut, tim dokter RSPAD sudah berbuat yang terbaik.
"Tim dokter sudah berbuat terbaiknya, tidak bisa dibuat apa-apa lagi, mohon doanya," kata Tahreq dalam konferensi pers di RSPAD, Selasa (11/9).
BJ Habibie wafat dalam usia 83 tahun. Dia merupakan tokoh intelektual yang menjadi Presiden ke-3 RI. Habibie wafat karena gagal jantung.
Reporter: Ika Defianti
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Partai NasDem mengusung putra Presiden ke-3 RI B.J. Habibie, Ilham Akbar Habibie sebagai calon gubernur atau calon wakil gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaPartai NasDem merekomendasikan Ilham Habibie maju di Pilkada Jabar
Baca SelengkapnyaPenemuan-penemuan spektakuler dari BJ Habibie yang diakui dunia internasional.
Baca SelengkapnyaPutra BJ Habibie itu menduduki posisi sebagai jajaran Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud. Berikut profil Ilham Akbar Habibie.
Baca SelengkapnyaIlham Habibie resmi mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat dalam Pilkada 2024, berpasangan dengan Ahmad Syaikhu.
Baca SelengkapnyaBJ Habibie selalu menjadi inspirasi bagi generasi mendatang, yang ingin membangun Indonesia melalui ilmu pengetahuan dan kepemimpinan yang visioner.
Baca SelengkapnyaIlham mengatakan pihaknya sedang melakukan konsolidasi antarpartai pengusung untuk meramu strategi yang tepat.
Baca Selengkapnyameminta pemerintah memperhatikan pengusaha swasta agar tak kalah saing dengan perusahaan-perusahaan BUMN.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku mengagumi sosok BJ Habibie sebagai putra bangsa yang jenius dan belajar di luar negeri.
Baca SelengkapnyaSurat Rekomendasi diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengklaim gagasan KIM sudah benar-benar dipelajari termasuk yang terbaik dari Jokowi
Baca SelengkapnyaBahlil tidak ingin disalahkan terkait adanya anggapan bahwa dirinya bisa menjadi Ketum Golkar
Baca Selengkapnya