PKB sebut Khofifah tidak etis ikut sosialisasi program Kemensos
Merdeka.com - Kedatangan Calon Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dalam rapat koordinasi Program Keluarga Harapan (PKH) di Trawas, Mojokerto menjadi polemik. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menilai, apa yang dilakukan mantan Menteri Sosial tersebut tidak etis.
"Itu namanya ambisius. Lha sudah menjadi mantan kok masih datang pada acara resmi,"kata Wakil Ketua DPW PKB Jawa Timur, Musyafak Rouf, Jumat (2/2).
Musyafak mengatakan, sebenarnya Khofifah yang sudah menjadi mantan Mensos tidak salah menghadiri undangan acara rapat koordinasi pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2018 Provinsi Jawa Timur di Villa di Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
-
Siapa yang hadir dalam diskusi Jelang Pilkada 2024 di Kulon Progo? Acara itu dihadiri pula oleh Komisioner KPU Kulon Progo Hidayatut Toyyibah.
-
Siapa yang ikut dalam pertemuan Prabowo dan KWI? Menurut laporan Antara, Prabowo bersama Kardinal Suharyo Hardjoatmodjo dan pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) sepakat Pemilihan Umum 2024 harus berjalan jujur, adil, damai, dan rukun.
-
Apa kegiatan yang diusung TKD Jawa Barat untuk Prabowo-Gibran? TKD Jawa Barat menggelar lomba cipta lagu dan menyanyi untuk masyarakat Jawa Barat.
-
Apa rencana Khofifah di Pilgub Jatim 2024? 'Pokoknya untuk periode ini saya insyaAllah akan mengikuti kontestasi pilgub Jawa Timur,' kata Khofifah, kepada wartawan, di Gedung PBNU, Jakarta, Minggu (28/4).
-
Kenapa Prabowo bertemu dengan KWI? Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menemui pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) untuk berdiskusi terkait Pemilu 2024 di Gedung KWI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2024).
-
Kapan pertemuan PPK dan PPS dengan calon bupati terjadi? Mereka hadir dalam pertemuan dengan calon bupati terpilih Yusif Rio Wahyu Prayogo di masa tahapan Pilkada Serentak 2024.
Namun yang menjadi masalah adalah mengenai etika yang harus dijalankan, karena posisi Khofifah masih dalam tahap persaingan di pemilihan gubernur (Pilgub) Jatim.
Saat ini, ujar dia, sebaiknya semua pihak menjaga segala kemungkinan. Jangan sampai, karena memiliki ambisi yang sangat besar kemudian mengorbankan sikap-sikap yang tidak terpuji. Hal itu menunjukkan ada sesuatu yang dikejar dalam pemilihan gubernur.
"Masyarakat harus bisa menilai mana calon yang memiliki ambisi besar dan tidak, kita serahkan ke masyarakat saja," ujarnya.
Secara garis besar, apa yang dilakukan Khofifah masih belum bisa ditindak karena posisi semua pasangan calon masih sebagai bakal calon. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim masih belum menetapkan siapa saja pasangan calon di Jatim. Selain itu, semua pihak juga harus mengerti, posisi apa Khofifah datang dalam acara tersebut, apa sebagai narasumber, atau sebagai orang yang memiliki kaitan menteri.
"Secara ketentuan sih tidak salah, yang salah adalah secara etika mendatangi acara ketika masih dalam persaingan gubernur," ucap dia.
Sementara kasus ini menjadi ramai karena Menteri Sosial (Mensos) Idrus Marham meminta jajarannya menjaga netralitas sebagai aparatur sipil negara dalam menghadapi Pilkada serentak 2018. Ia meminta supaya dalam sosialisasi program Kementerian Sosial jangan melibatkan kandidat yang akan maju di Pilkada 2018 sebagai calon gubernur, bupati, wali kota maupun calon wakilnya.
Idrus Marham mengaku kalau dirinya mendapat laporan bahwa Khofifah Indar Parawansa mantan Mensos hadir dalam acara rapat koordinasi pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2018 Provinsi Jawa Timur di salah satu Villa di Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Menurut informasi yang disampaikan kepada Idrus, bakal calon Gubernur Jatim itu diundang dalam kapasitas sebagai mantan Mensos.
Sementara itu, Ketua DPP Partai Gerindra Sodik Mudjahid mengatakan bahwa terkait kehadiran Mantan Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa dalam acara rapat koordinasi pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), lebih baik tidak diundang.
"Akan lebih bijak jika tidak diundang atau diundang juga wakil gubernur Jawa Timur sebagai penguasa daerah," katanya saat dihubungi Merdeka.com, Kamis (1/2).
Namun, kata Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini, kalau kehadiran Khofifah sebagai peninjau atau narasumber tidak apa-apa. Asal jangan juga terlibat dalam pengambilan keputusan.
Diketahui dalam acara tersebut Khofifah mendapatkan gelar kehormatan sebagai 'Ibu PKH'. Penghargaan itu diberikan karena program tersebut dinilai salah satu program berhasil mengentaskan kemiskinan.
Meski kini sudah tidak menjabat mensos lagi, Ketua PP Muslimat yang kini maju Pilgub Jatim didampingi Emil Dardak itu meminta agar kehadirannya itu tidak dikaitkan dengan proses kontestasi atau dukungan politik saat ini.
Alasannya, menurut Khofifah, kehadiran di acara tersebut karena diminta datang oleh para pendamping PKH.
"Beliau (Khofifah) memang sudah mundur dari Menteri Sosial. Namun, kami sepakat menganugerahkan gelar 'Ibu PKH'," kata Mahbub Alfarabi, Koordinator PKH Wilayah (Korwil) 3 Jatim.
(mdk/paw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Poros di luar Khofifah nantinya juga akan dilakukan bersama partai politik lain.
Baca SelengkapnyaKhofifah mengaku sudah dua kali bertemu dengan Ketua DPP PDIP Said Abdullah.
Baca SelengkapnyaTarget ini muncul setelah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menjadi Ketua Dewan Pengarah TKN sekaligus Juru Kampanye Nasional.
Baca SelengkapnyaKhofifah resmi jadi Jurkam TKN Prabowo-Gibran per 21 Januari 2023 mendatang
Baca SelengkapnyaKhofifah Nyatakan Dukungan pada Prabowo-Gibran, Siap Jadi Jurkamnas
Baca SelengkapnyaGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memenuhi janji bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran
Baca SelengkapnyaPartai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melakukan silaturahmi di DPP PKB, Jakarta, Senin (29/4/2024).
Baca SelengkapnyaKhofifah Indar Parawansa resmi mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka
Baca SelengkapnyaTarget meraih 65 persen suara itu setelah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa resmi bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran.
Baca Selengkapnya"Khofifah gas pol, Khofiah gas pol. Khofifah menang, menang yes!"
Baca SelengkapnyaGolkar yakin bahwa Khofifah akan bergabung bersama barisan pendukung Prabowo-Gibran di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaHashim mengonfirmasi Khofifah Indar Parawansa bakal masuk menjadi anggota TKN Prabowo-Gibran
Baca Selengkapnya